PSSI Terima Respons, Egy Maulana dan Ezra Walian Tak Dilepas ke Timnas Indonesia U-22
BolaSkor.com - Dua pemain Indonesia di luar negeri, yakni Egy Maulana Vikri dan Ezra Walian, dipastikan tak akan bergabung ke Timnas Indonesia U-22. Itu sesuai respons klub yang dibela, Lechia Gdansk dan RKC Waalwijk yang diterima oleh PSSI.
Menurut Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, Egy dan Ezra tidak dilepas oleh klub mereka karena dibutuhkan. "PSSI sudah menerima surat balasan Lechia Gdansk dan RKC Waalwijk bahwa Egy Maulana dan Ezra Walian tidak bisa dilepas ke Timnas Indonesia U-22."
"Dua pemain ini masih dibutuhkan klub mereka untuk berkompetisi," kata Ratu Tisha dikutip dari laman PSSI.
Baca Juga:
Indra Sjafri Baru Pastikan Saddil Ramdani yang Baru Bisa Gabung Timnas Indonesia U-22
Timnas Indonesia U-22 Hanya Jajal Klub Lokal, Thailand Diuji Korea Selatan
Respons Lechia Gdansk dan RKC Waalwijk sudah disampaikan PSSI kepada pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri. PSSI menyerahkan sepenuhnya kepada Indra soal kemungkinan pemain pengganti.
"Hal ini pun sudah kami komunikasikan dengan coach Indra. Beliau pasti sudah mempunya opsi pemain lain bila kedua pemain ini tidak bisa bergabung. Untuk Saddil Ramdani memang belum ada surat resmi dari Pahang FA. Namun info dari coach Indra, dia akan bergabung pada 2 Februari mendatang," terang Ratu Tisha.
PSSI sebelumnya memanggil Egy dan Ezra, termasuk Saddil Ramdani untuk ikut pemusatan latihan Timnas Indonesia. Pemusatan latihan digelar untuk ajang terdekat Piala AFF U-22, yang akan digelar mulai 17 Februari.
Timnas Indonesia U-22 juga punya agenda Kualifikasi Piala Asia U-23. Itu selain SEA Games 2019, yang akan digelar akhir tahun di Filipina.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid