PSSI Targetkan Timnas Indonesia U-20 Lolos Fase Grup Piala Dunia U-20 2021
BolaSkor.com - PSSI memberikan target kepada Timnas Indonesia U-19/U-20 agar lolos dari fase grup Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia. Setelah itu, target dilakukan secara bertahap hingga diharapkan bisa tembus ke babak perempat final sampai semifinal.
Target ini sesuai arahan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, yang menginginkan Indonesia sukses sebagai penyelenggara Piala Dunia U-20 2021, dan Timnas Indonesia U-19 bisa berprestasi.
“Tolok ukurnya adalah saat AFC U-19 Championsip di Uzbekistan pada Oktober nanti. Timnas harus menunjukkan prestasi maksimal di ajang resmi yang kita jadikan persiapan menuju Piala Dunia itu,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, dikutip dari laman PSSI.
Baca Juga:
Ketum PSSI Minta Shin Tae-yong dan Indra Sjafri Koordinasi untuk Progam Timnas Indonesia
Sebelum menghadapi Piala Dunia U-20 2021, Timnas Indonesia U-19 akan berlaga di Piala Asia U-19 2020 Uzbekistan pada Oktokber mendatang. Saat ini, manajer pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sedang melakukan persiapan.
Timnas Indonesia U-19 melakoni pemusatan latihan (TC) virtual sejak pertengahan Mei kemarin. Ada 44 pemain yang ikut serta. Nantinya, Skuat Garuda Muda dijadwalkan melakukan TC di Jakarta pada 15 Juni mendatang. PSSI saat ini sedang menyusun protokol kesehatan pandemi Virus Corona (COVID-19).
Tengku Sufiyanto
17.883
Berita Terkait
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia