Piala Asia 2023
PSSI: Saddil Ramdani Dicoret karena Masalah Teknis
BolaSkor.com - Ada perubahan dari 26 pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar. Di mana Saddil Ramdani digantikan oleh Adam Alis.
PSSI resmi merilis Skuad Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Dari 26 nama yang dipilih Shin Tae-yong, ada perubahan di sektor tengah.
Saddil Ramdani tersisih dari skuad. Padahal, namanya masuk ke dalam 26 pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, beberapa waktu lalu.
Pemain Sabah FC itu digantikan Adam Alis, yang sempat tersisih. Sedangkan Arkhan Fikri tetap menjadi satu pemain Skuad Garuda lainnya yang dicoret.
Baca Juga:
Jadwal Lengkap Siaran Langsung Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
PSSI Rilis Nomor Jersey Timnas Indonesia Setelah Saddil Diganti Adam Alis
Seperti diketahui, sesuai regulasi AFC, pelatih boleh membongkar pasang 26 pemain maksimal 6 jam sebelum pertandingan pertama. Namun, hanya 23 pemain yang boleh masuk ke dalam Daftar Susunan Pemain (DSP).
"Dua pemain yakni Arkhan Fikri (Arema FC) dan Saddil Ramdani (Sabah FA) akhirnya dipulangkan oleh pelatih asal Korea Selatan tersebut (Shin Tae-yong), karena pertimbangan teknis," tulis pernyataan PSSI dalam web resminya.
Kini, resmi sudah Skuad Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Skuad Garuda bersaing di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.
Pasukan Shin Tae-yong menjalani laga perdana melawan Irak di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, pada tanggal 15 Januari 2024.
Berikut Skuad Resmi Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Beserta Nomor Punggung Pemain:
Tengku Sufiyanto
17.925
Berita Terkait
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City