PSSI Resmikan Launching Gojek Traveloka Liga 1 2017
PSSI Resmikan Launching Gojek Traveloka Liga 1 2017- PT Liga Indonesia Baru resmi menggelar acara seremoni Gojek Traveloka Liga 1 2017 yang berlangsung di Hotel Fairmont, Jakarta. Dalam launching kompetisi pesepakbolaan di Tanah Air itu, PT LIB beserta PSSI berkolaborasi dengan Kemenpora menyatukan tekad untuk memajukan turnamen sepak bola Indonesia.
Acara launching tersebut juga dihadiri oleh Wakil Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) yakni Joko Driyono dan Direktur Utama PT LIB yaitu Berlinton Siahaan. Turut hadir pula Michael Essien pemain baru asal Persib Bandung.
"PT LIB sebagai operator resmi penyelenggara Liga 1 sangat senang dengan dukungan dan kemitraan yang terjalin antara sponsor dengan kami dan PSSI. Kami optimis hal ini merupakan sebuah semangat baru yang optimis dalam membangkitkan sepakbola Tanah Air," ujar Berlinton, Senin (10/04/17).
Kompetisi Gojek Traveloka Liga 1 akan segera bergulir pada Sabtu 15 April 2017 mendatang. Laga pembuka kompetisi elit akan di mulai dengan pertandingan Arema FC menghadapi Persib Bandung yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Coba Juga: Permainan Game Online Terbaru
1.688
Berita Terkait
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
Tidak Benar 10 Exco PSSI Ingin Shin Tae-yong Kembali Melatih Timnas Indonesia
Bantah Isu Voting soal Pelatih Timnas Indonesia, Exco PSSI Belum Gelar Rapat
Indra Sjafri Jadikan FIFA Matchday Momentum Persiapan Timnas Indonesia U-22 ke SEA Games 2025
PSSI Belum Punya Calon Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert