Piala Presiden 2024
PSSI Dapat Suntikan Rp31,9 Miliar dari Keuntungan Piala Presiden 2024, Digunakan untuk Program Timnas Indonesia
BolaSkor.com - PSSI mendapat suntikan dana dari penyelenggaraan Piala Presiden 2024, sebesar Rp31,9 miliar. Angka tersebut merupakan keuntungan turnamen pramusim tersebut, yang dihelat dari 19 Juli sampai 4 Agustus kemarin.
Piala Presiden 2024 dalam laporannya, mendapat Rp79 miliar dari pihak sponsor. Turnamen ini total mendapat dana Rp81,1 miliar. Piala Presiden 2024 telah diaudit oleh PricewaterhouseCoopers atau PwC dengan hasil Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
"Untuk memajukan sepakbola Indonesia itu tidak mudah dan juga tidak murah. Butuh proses," kata Ketua Steering Committee Piala Presiden 2024, Maruarar Sirait, pada Malam Anugerah Piala Presiden 2024, Kamis (19/12) malam WIB.
Baca Juga:
Suporter Malaysia Merampok dan Membunuh demi Nonton Timnasnya Bertanding di Piala AFF 2024
Jelang Laga Krusial Timnas Indonesia Vs Filipina, Pengamat Sepak Bola Frustrasi dengan STY
View this post on Instagram
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut baik hal ini. Ia bersyukur atas pemberian dana tersebut. Rencananya, dana ini dipakai untuk operasional Timnas Indonesia, baik putra dan putri dari berbagai kelompok umur.
"Terima kasih ini Pak Ara (Maruarar) punya inisiasi. Tidak hanya membantu pendanaan tim nasional. Terima kasih Pak Ara salaman dulu. Jadi tim nasional memang kan punya program berat ke depan. Kita sudah hitung dari 650-an (miliar) itu memang 30-an (miliar) dari sini alokasi dananya," kata Erick.
"Jadi memang sudah masuk ke slot kita tahun depan. Dan juga tadi saya sampaikan, kita sendiri kan punya yayasan yang memang memberikan beasiswa pada para pemain eks Timnas dan juga memberikan edukasi, literasi keuangan, investasi untuk pemain Timnas yang hari ini," tutupnya.
Tengku Sufiyanto
17.862
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat