PSSI Buka Kesempatan Pemain Muda Timnas Berlatih di Jerman

Ini bagian dari kerja sama PSSI dengan DFB.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Senin, 29 Mei 2023
PSSI Buka Kesempatan Pemain Muda Timnas Berlatih di Jerman
Ketum PSSI, Erick Thohir. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - PSSI membuka kesempatan para pemain muda di tim nasional Indonesia untuk berlatih di Jerman. Ini sebagai bagian dari kerja sama yang akan dilakukan PSSI dengan federasi sepak bola Jerman (DFB).

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersama Wakil Ketua Umum Zainudin Amali dan Ratu Tisha Destria akan berkunjung ke Frankfurt, Jerman, pada pertengahan Juni nanti.

Kunjungan ini juga berkaitan dengan rencana PSSI yang akan menunjuk direktur teknik dari negara yang meraih empat gelar Piala Dunia itu.

"Supaya direktur teknik kita benar-benar independen, sehingga ketika me-review semua pelatih juga secara independen," kata Erick Thohir.

Baca Juga:

Arya Sinulingga Jawab Rumor Oliver Kahn Jadi Dirtek PSSI

PSSI Akan Tunjuk Pelatih Jepang Tangani Timnas Putri

PSSI Pastikan PT LIB Tetap Jadi Operator Liga 2 Musim Depan

"Kita pilih Jerman karena memang kemarin kita baru saja melakukan bilateral meeting dengan Jerman saat perjalanan saya dengan Bapak Presiden," ujarnya menambahkan.

Erick menuturkan, PSSI memilih Jerman karena melihat potensi pemain dari Asia bisa dikembangkan secara maksimal di Bundesliga. Secara historis, Bundesliga sangat 'bersahabat' dengan pemain-pemain dari Benua Kuning.

Data dari Opta Sports, dari Juli 1998 sampai 2019, tercatat ada 64 pemain asal Asia yang bermain di Bundesliga.

"Nah inilah kenapa kita ingin membuat jendela kesempatan pemain tim nasional muda kita berlatih di Jerman, supaya tadi punya kesempatan, mereka juga bisa menyentuh Eropa. Ini kan baru mimpi-mimpi," tutur lelaki yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut.

Timnas Indonesia Pssi Erick thohir Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.750

Berita Terkait

Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Liverpool dijagokan superkomputer Opta, namun Bournemouth bisa memberi kejutan di Vitality Stadium. Simak prediksi skor, peluang menang, dan analisis laga Bournemouth vs Liverpool di Premier League.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Spanyol
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Pelatih Real Madrid Alvaro Arbeloa bersiap menjalani laga sulit saat melawat ke markas Villarreal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester City vs Wolves: The Citizens Tidak Akan Terbendung
Manchester City dijagokan superkomputer Opta saat menjamu Wolves di Etihad. Peluang menang The Citizens sangat besar! Simak prediksi skor, statistik, dan potensi hasil laga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester City vs Wolves: The Citizens Tidak Akan Terbendung
Inggris
Pep Guardiola Klaim Arsenal Klub Terbaik Dunia Saat Ini
Bos Manchester City Pep Guardiola mengklaim bahwa Arsenal merupakan klub terbaik di dunia saat ini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Pep Guardiola Klaim Arsenal Klub Terbaik Dunia Saat Ini
Inggris
Arne Slot Beberkan Rencana Liverpool di Ujung Bursa Transfer Januari
Pelatih Liverpool Arne Slot mengisyaratkan akan tetap menggunakan skuad yang ada hingga akhir musim.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Arne Slot Beberkan Rencana Liverpool di Ujung Bursa Transfer Januari
Inggris
Alasan Manchester United Langsung Umumkan Kepergian Casemiro
Manchester United mengumumkan Casemiro bakal hengkang pada akhir musim nanti meski sang pemain masih memiliki lima bulan sisa kontraknya.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Alasan Manchester United Langsung Umumkan Kepergian Casemiro
Inggris
Nilai Arsenal Belum Sempurna, Mikel Arteta Waspadai Kebangkitan Manchester United
Pelatih Arsenal Mikel Arteta memperingatkan tim asuhannya untuk tetap membumi menjelang laga penting melawan Manchester United.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Nilai Arsenal Belum Sempurna, Mikel Arteta Waspadai Kebangkitan Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Villarreal vs Real Madrid: Ujian di Tengah Momentum
Real Madrid sedang on fire, tapi Villarreal siap jadi batu sandungan! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga Villarreal vs Real Madrid di LaLiga.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Villarreal vs Real Madrid: Ujian di Tengah Momentum
Liga Indonesia
Target Juara di HUT ke-500 Tahun Jakarta, Promono Anung Ungkap Persija Bakal Jor-Joran Belanja Pemain di Musim Depan
Semuanya dilakukan untuk mencapai target menjadi juara Super League 2026/2027, di mana tahun depan menjadi HUT ke-500 Kota Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 24 Januari 2026
Target Juara di HUT ke-500 Tahun Jakarta, Promono Anung Ungkap Persija Bakal Jor-Joran Belanja Pemain di Musim Depan
Liga Indonesia
Dikaitkan dengan Arema FC, Thales Lira Ingin Bertahan di Persija
Thales Lira berstatus pemain pinjaman dari Arema FC dan dikabarkan diminta kembali lebih cepat, tetapi ingin bertahan di Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Dikaitkan dengan Arema FC, Thales Lira Ingin Bertahan di Persija
Bagikan