PSSI Belum Dapat Kabar soal Piala Asia U-16 dan U-19


BolaSkor.com - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) kabarnya melakukan pertemuan untuk membahas nasib dari kelanjutan Piala Asia U-16 dan U-19 pada Senin (11/1) kemarin. Namun sampai dengan saat ini, belum ada keputusan resmi dari AFC untuk dua turnamen ini.
Jika sesuai rencana, Piala Asia U-16 akan digelar di Bahrain pada 31 Maret-17 April 2021. Sementara Piala Asia U-19 direncanakan 3-20 Maret 202.
Namun, penyelenggaraan Piala Asia U-16 dan U-19 belakangan menjadi tanda tanya. Terutama setelah FIFA memutuskan membatalkan Piala Dunia U-17 dan U-20 pada 2021.
Sebelumnya ada isu yang mengatakan ajang dua tahunan ini akan dibatalkan oleh AFC dengan alasan pandemi COVID-19 yang masih belum mereda. Hal ini disampaikan langsung oleh Federasi Sepak Bola Yaman (YFA), beberapa waktu yang lalu.
Baca Juga:
Gabung TC Timnas U-19, Titan Agung: Mimpi yang Jadi Nyata
Hujan Deras, Timnas Indonesia U-19 Gagal Lakukan Gim Internal
"Sejauh ini, kami masih menunggu kabar terbaru dari AFC terkait dengan masalah Piala Asia U-16 dan U-19 ini," kata Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, ketika dihubungi oleh BolaSkor.com, Selasa (12/1).
"Lalu masalah ada pertemuan kemarin, kami belum dapat kabar hasil dari pertemuan tersebut," tambah pria yang juga menjabat sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI ini.
Sampai saat ini, Timnas Indonesia U-19 masih mempersiapkan diri untuk Piala Asia U-19. Bahkan, Skuat Garuda Muda tengah melakukan pemusatan latihan di Spanyol. Timnas Indonesia U-16 demikian, dengan menjalani latihan virtual, setelah Desember 2020 lalu mengadakan pemusatan latihan di Yogyakarta.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Girona: Saatnya Reset

Persib Pincang Lawan PSBS Biak, Dua Pemain Andalan Absen

Manchester United Tetapkan Harga Bruno Fernandes Rp891 Miliar

Jadwal Siaran Langsung PSBS Biak vs Persib Bandung, Jumat 17 Oktober 2025

Kelelahan, Persib Bandung Belum Tentu Bisa Turunkan 4 Pemain Timnas Indonesia Sekaligus Lawan PSBS

Indonesia Bisa Kirim 800 Atlet ke SEA Games 2025 Usai Anggaran Ditambah, Incar Peringkat 3

Liverpool vs Manchester United: Ruben Amorim Siapkan Kejutan di Lini Tengah
Barcelona Harus Menunggu Momentum yang Tepat untuk Datangkan Julian Alvarez

Siapkan Terobosan, Florentino Perez Berniat Jual Saham Real Madrid
AS Roma vs Inter Milan: Pengganti Marcus Thuram yang Belum Pulih 100 Persen
