PSSI Belum Berpikiran Pecat Shin Tae-yong dari Posisi Manajer Pelatih Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan mengaku sampai saat ini masih belum mau mengambil tindakan untuk memecat manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Isu pemecatan Shin Tae-yong muncul setelah disharmoni dengan Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri. Bahkan hubungan kedua tengah memanas lantaran saling sindir satu sama lain.
Kabar pemecatan Shin Tae-yong diperkuat perkataan dari ketua Satuan Tugas (Satgas) Timnas Indnonesia, Syarif Bastaman. Ia mengatakan bahwa Shin Tae-yong harus kembali ke Indonesia dalam waktu dekat, jika tidak kembali ada konsekuensi yang akan ia dapatkan.
Baca Juga:
Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, membantah kemungkinan pemecatan. Hingga kini PSSI belum berencana sampai seekstrem itu, bahkan Ketua Umum pun belum berbicara ke arah sana.
"Yang punya kewenangan memecat adalah Ketua Umum PSSI (Mochammad Iriawan). Ketum belum berpikir ke arah itu," kata Yunus Nusi ketika dihubungi oleh awak media.
Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) Kalimantan itu pun mengaku sampai dengan saat ini PSSI masih melakukan koordinasi dengan Shin Tae-yong yang masih berada di Korea Selatan. Yunus Nusi pun segera berharap masalah ini bisa cepat selesai.
"PSSI sudah beberapa kali meeting virtual dengan STY (Shin Tae-yong). Dalam meeting tidak ada yang seperti di media sekarang ini," Yunus memungkasi.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Terkatung-katung di FC Twente hingga Mengalami Cedera ACL, Mees Hilgers Bertekad Jadi Lebih Kuat
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong