PSSI Akan Gelar Rapat Exco Bahas Nasib Liga 1 dan Liga 2 Paling Lambat Rabu Ini


BolaSkor.com - PSSI sampai sekarang belum mengambil keputusan terkait dengan nasib kelanjutan dari kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2020. Sebelumnya, PSSI menghentikan kompetisi dengan status force majeure sampai dengan tanggal 29 Mei 2020.
Padahal sebelumnya PSSI sudah minta saran dari stakeholders sepak bola Tanah Air, seperti Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI), Asosiasi Pelatih Sepak Bola Profesional Seluruh Indonesia (APSSI), serta perwakilan klub Liga 1 dan Liga 2.
Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen), Yunus Nusi, menjelaskan PSSI belum mengambil keputusan karena masih ingin kembali melakukan pertemuan dengan perwakilan klub Liga 1 dan Liga 2.
Baca Juga:
Protokol Kesehatan jika Kompetisi Lanjut Versi Dokter Timnas Indonesia
"Rencananya besok kami akan menggelar rapat virtual lagi dengan perwakilan klub dari Liga 1 dan Liga 2. Ini kami lakukan untuk penjelasan sosialisasi tentang kelanjutan dari kompetisi itu sendiri," kata Yunus Nusi saat dihubungi oleh BolaSkor.com, Senin (1/6).
"Kami melakukan hal tersebut agar semua pihak nantinya tidak kecewa dengan keputusan yang diambil. Maka dari itu Ketum PSSI memberikan arahan agar kami kembali membahas masalah tersebut dengan klub," tambah Yunus Nusi.
Terkait dengan Rapat Komite Eksekutif (Exco), pria yang juga menjabat sebagai Ketua Asprov Kalimantan Timur ini mengatakan rapat akan digelar secepatnya. "Kami usahakan rapat Exco akan digelar besok malam, atau paling lambat Rabu," pungkas Yunus Nusi.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Gennaro Gattuso Kecewa Samuele Ricci Jarang Dimainkan AC Milan

Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Tunjukkan Ketajaman dan Main Cerdas Hadapi Arab Saudi

Manchester United Tidak Boleh Gegabah dan Disarankan Beri Ruben Amorim Kesempatan

Absen di Round 4 karena Cedera, Emil Audero Kirim Pesan Penting dan Doa untuk Timnas Indonesia

Persipura Akan Umumkan Dirtek Baru, Owen Rahadiyan Tunjukkan Komitmen untuk Perkembangan Sepak Bola Papua

Profil Ahmad Al Ali, Wasit Laga Arab Saudi Vs Timnas Indonesia yang Pernah Beri Kartu Kuning kepada Shin Tae-yong

Jadi Penghangat Bangku Cadangan, Endrick Disarankan Tinggalkan Real Madrid pada Januari

Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert Indikasikan Ole Romeny Main Lawan Arab Saudi

Wasit Ahmad Al Ali Ternyata Tak Selalu 'Bersahabat' dengan Arab Saudi

Siapa Noah Atubolu? Kiper yang Jadi Rebutan Inter dan AC Milan
