PSM Makassar 3-1 Mitra Kukar: Juku Eja Geser Persebaya

PSM Makassar berada di posisi ketiga klasemen sementara Liga 1 2018.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Minggu, 06 Mei 2018
PSM Makassar 3-1 Mitra Kukar: Juku Eja Geser Persebaya
Skuat PSM Makassar. (PT LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - PSM Makassar berhasil mengalahkan Mitra Kukar dengan skor 3-1, pada laga pekan ketujuh Liga 1 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (6/5) malam WIB.

Hasil ini menempatkan PSM berada di posisi ketiga klasemen sementara Liga 1 2018 dengan raihan 13 poin dari tujuh laga. Tim Juku Eja menggeser posisi Persebaya Surabaya, yang sebelumnya menang 1-0 atas Arema FC pada sore tadi.

PSM unggul dua angka dari Persebaya. Sementara itu, Mitra Kukar ada di tempat ke-15 klasemen sementara Liga 1 2018 dengan raihan tujuh poin dari tujuh laga.

Dalam pertandingan menghadapi Mitra Kukar, PSM unggul terlebih dahulu melalui Rizky Pellu pada menit ke-17. Skor 1-0 untuk PSM bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, PSM menggandakan keunggulan melalui tendangan penalti Marc Anthony Klok pada menit ke-67. PSM unggul 2-0.

Selanjutnya, PSM mampu menambah keunggulan melalui Wiljan Pluim pada menit ke-80. Bola hasil sepakan kaki kanannya meluncur deras ke gawang Mitra Kukar. Skor 3-0 untuk PSM.

Mitra Kukar akhirnya hanya mampu memperkecil keunggulan melalui Rodriguez Ortega. Bola hasil sepakan kaki kirinya meluncur deras ke gawang PSM. Skor 3-1 untuk keunggulan PSM tetap bertahan hingga pertandingan usai.

Susunan pemain PSM Makassar Vs Mitra Kukar:

PSM Makassar: Rivky Mokodompit; Hasim Kipuw, Abdul Rachman, Fauzan Jamal, Steven Paulle; Marc Anthony Klok, Rizky Pellu, Willem Jan Pluim; Bruce Djite, Ferdinand Sinaga, Muhammad Rahmat.

Cadangan: Syaiful, Asnawi Mangkualam, Wasyiat Hasbullah, Zulkifli Syukur, Rasyid, Zulham Zamrun, Guy Junior.

Pelatih: Robert Rene Alberts

Mitra Kukar: Gerri Mandagi; Mauricio Leal, Dedi Gusmawan, Gamal, Rendy; Bayu Pradana, Andre Agustiar, Dany Guthrie, Dedy; Anindito, Fernando Rodrigues.

Cadangan: Ravi, Roni, Saepuloj, M Bahtiar, M Rafli, Rifan Nahumarury, Septian David.

Pelatih: Rafael Berges

Psm makassar Mitra kukar Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.900

Berita Terkait

Italia
Juventus Berburu Mantan Gelandang AC Milan, Franck Kessie
Juventus dikabarkan membuka komunikasi untuk merekrut Franck Kessie. Mantan gelandang AC Milan itu masuk radar Bianconeri demi memperkuat lini tengah musim depan.
Johan Kristiandi - Selasa, 20 Januari 2026
Juventus Berburu Mantan Gelandang AC Milan, Franck Kessie
Timnas
Ranking FIFA Indonesia Stagnan, Masih di Bawah Malaysia
Posisi ranking pertama FIFA masih ditempati Spanyol, disusul Argentina dan Prancis.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 20 Januari 2026
Ranking FIFA Indonesia Stagnan, Masih di Bawah Malaysia
Italia
Mengenal Leon Jakirovic, Calon Palang Pintu Masa Depan Inter Milan
Inter Milan dikabarkan selangkah lagi merekrut bek muda Kroasia Leon Jakirovic dari Dinamo Zagreb. Simak profil, gaya bermain, dan rencana masa depannya bersama Nerazzurri!
Johan Kristiandi - Selasa, 20 Januari 2026
Mengenal Leon Jakirovic, Calon Palang Pintu Masa Depan Inter Milan
Liga Champions
Inter Milan vs Arsenal: Mikel Arteta Ogah Berikan Kisi-Kisi Susunan Pemain
Pelatih Arsenal Mikel Arteta enggan membocorkan susunan pemain jelang laga Inter Milan vs Arsenal di Liga Champions 2025/2026. Simak pernyataan lengkap dan gambaran skuad The Gunners!
Johan Kristiandi - Selasa, 20 Januari 2026
Inter Milan vs Arsenal: Mikel Arteta Ogah Berikan Kisi-Kisi Susunan Pemain
Ragam
5 Pemain Bintang yang Pernah Membela Inter Milan dan Arsenal
Deretan pemain top yang pernah membela Inter Milan dan Arsenal. Dari legenda hingga bintang aktif, nomor terakhir paling mengejutkan jelang duel panas Liga Champions!
Johan Kristiandi - Selasa, 20 Januari 2026
5 Pemain Bintang yang Pernah Membela Inter Milan dan Arsenal
Liga Indonesia
Persis Solo Resmi Datangkan Tiga Pemain Asal Serbia, Siapa Saja Mereka?
Ketiga pemain anyar Persis Solo baru pertama kali berkarier di Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 20 Januari 2026
Persis Solo Resmi Datangkan Tiga Pemain Asal Serbia, Siapa Saja Mereka?
Timnas
Beckham Putra Sebut Gol ke Gawang Persija Jadi Pembuktian kepada John Herdman
Gelandang Persib Bandung Beckham Putra berharap golnya ke gawang Persija berhasil meluluhkan hati pelatih Timnas Indonesia, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Selasa, 20 Januari 2026
Beckham Putra Sebut Gol ke Gawang Persija Jadi Pembuktian kepada John Herdman
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Bodo/Glimt vs Manchester City: The Citizens Tidak Terbendung
Superkomputer Opta memprediksi hasil laga Bodo/Glimt vs Manchester City di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Citizens sangat dominan. Simak statistik dan prediksi lengkapnya!
Johan Kristiandi - Selasa, 20 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Bodo/Glimt vs Manchester City: The Citizens Tidak Terbendung
Liga Indonesia
Hanif Sjahbandi Naik Meja Operasi, Persija Jakarta Krisis Gelandang
Persija Jakarta mengalami situasi sulit jelang putaran kedua menyusul cederanya gelandang andalan.
Rizqi Ariandi - Selasa, 20 Januari 2026
Hanif Sjahbandi Naik Meja Operasi, Persija Jakarta Krisis Gelandang
Jadwal
Link Streaming Bodo/Glimt vs Manchester City, Rabu 21 Januari 2026
Bodo/Glimt akan menantang Manchester City pada matchday ketujuh Liga Champions 2025-2026 yang akan digelar di Aspmyra Stadion.
Yusuf Abdillah - Selasa, 20 Januari 2026
Link Streaming Bodo/Glimt vs Manchester City, Rabu 21 Januari 2026
Bagikan