PSIS Menang atas Persita, Imran Nahumarury Akui Laga Sulit
BolaSkor.com - PSIS Semarang menang secara dramatis atas Persita Tangerang 3-2, pada lanjutan laga pekan ke 16 Liga 1 2021 di Stadion Sultan Agung Bantul, Selasa (7/12).
Skuad Mahesa Jenar unggul dua gol yang dicetak semuanya oleh Jonathan Cantillana menit 28 dan 36. Namun pada babak kedua Persita mampu menyamakan melalui Andrea Agustiar (47'), dan Harisson Cardoso (63').
PSIS mencetak gol ketiga melalui striker asingnya Bruno Silva pada menit 69, dan sekaligus menjadi gol kemenangan bagi skuad Mahesa Jenar.
Dengan hasil ini PSIS menambah tiga angka menjadi 27 poin dan naik ke peringkat enam klasemen.
Baca Juga:
Hasil Liga 1: PSIS Tak Terbendung Persita, PSS Digagalkan Persipura
Pelatih PSIS, Imran Nahumarury, mengapresiasi seluruh pemain yang bekerja keras sepanjang laga hingga bisa mendapatkan kemenangan.
"Saya selalu katakan tak ada pertandingan mudah. Dan kemenangan ini saya sangat berterima kasih kepada semua pemain," kata Imran Nahumarury melalui jumpa pers virtual.
Tak lupa Imran memuji dua pemain asingnya yakni Jonathan Cantillana dan Bruno Silva yang keduanya mencetak gol di laga ini. Di laga sebelumnya lawan PSS Sleman mereka absen, dan laga lawan Persita mereka tampil cukup bagus. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/ Semarang)
Tengku Sufiyanto
17.640
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI