PSG Ramaikan Perburuan Paul Pogba
BolaSkor.com - Raksasa Ligue 1, Paris Saint-Germain, dikabarkan Daily Star ikut meramaikan perburuan Paul Pogba. PSG percaya diri bisa mendapatkan tanda tangan pemain asal Prancis tersebut.
Paul Pogba mulai mendapatkan tempat di lini tengah Manchester United. Sebelumnya, Pogba tersingkirkan kendati telah pulih dari cedera. Pada musim ini, sang gelandang melakoni 21 laga dengan catatan dua gol plus tiga assist.
Namun, hal tersebut tidak menciutkan peluang Pogba angkat kaki. Pogba dikabarkan masih memendam keinginan pergi dari Old Trafford.
Baca Juga:
Saran untuk Donny van de Beek: Tinggalkan Manchester United
Solskjaer Butuh Trofi untuk Amankan Posisinya di Manchester United
Kans Pogba pergi membesar setelah sang agen, Mino Raiola, buka suara. Raiola tidak ragu menyebut Pogba ingin mencari tantangan baru. Isyarat pun semakin deras.
Dua di antara klub yang memonitor Pogba adalah Real Madrid dan Juventus. Kedua sudah mengikuti Pogba dalam beberapa bursa transfer terakhir.
Berdasarkan kabar yang berkembang, Pogba masih memiliki perasaan dengan Juventus. Sementara itu, Real Madrid adalah tim impian Pogba ketika masih kecil.
Selain Madrid dan Juve, PSG masuk dalam barisan. Bahkan, Pogba digadang-gadang sebagai target teratas Les Parisiens.
Masuknya Pogba sebagai target PSG tak terlepas dari keberadaan Mauricio Pochettino di belakang kemudi. Pelatih asal Argentina itu sudah mengagumi bakat Pogba sejak masih melatih Tottenham Hotspur.
Kabarnya, Manchester United memasang harga 75 juta pounds bagi siapa saja yang menginginkan Paul Pogba. Nilai tersebut terbilang tinggi di tengah pandemi virus corona.
Johan Kristiandi
17.865
Berita Terkait
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi