PSG Ingin Bajak Cristiano Ronaldo dari Juventus
BolaSkor.com - PSG dilaporkan Calciomercato akan mencoba membajak Cristiano Ronaldo dari Juventus. Keinginan tersebut datang langsung dari sang pemilik, Nasser Al-Khelaifi.
Cristiano Ronaldo masih menjadi satu di antara penyerang tertajam di dunia meski sudah berusia 35 tahun. pada musim ini saja, CR7 mengemas 25 gol dalam 32 pertandingan. Aksinya membawa Juventus berada di puncak klasemen sementara Serie A.
Baca Juga:
Jika Gabung Juventus, Haaland Hanya akan Jadi Pemain U-23
Juventus Baru akan Melepas Pjanic jika Barcelona Berikan Arthur
Hal lain yang menarik dari Ronaldo adalah nilai sebagai barang dagang. Ronaldo merupakan jaminan dari datangnya sponsor dan juga bertambahnya suporter baru.
Calciomercato mengabarkan, performa Ronaldo yang belum menurun membuat PSG jatuh hati. Nasser Al-Khelaifi pun tidak ragu memberikan pujian kepada sang megabintang.
"Tahun demi tahun dia menunjukkan tekad yang unik. Kekuatan dan karakternya luar biasa," tegas Nasser Al-Khelaifi seperti dikabarkan France Football.
"Ia selalu tetap termotivasi oleh keinginan meningkatkan diri setiap hari. Ia mendorong diri melampaui batas," sambungnya.
"Saya mengagumi tekadnya yang tak kenal lelah. Dia adalah contoh yang bagus untuk semua atlet di masa depan."
PSG ingin menjadikan Cristiano Ronaldo sebagai ikon baru di tengah kabar keinginan Neymar angkat kaki. Les Parisiens berharap, Ronaldo akan memberikan dampak positif di dalam dan luar lapangan melebihi Neymar.
Sementara itu, bukan hal mudah melihat Juventus setuju menjual Ronaldo. Selain durasi kontrak yang masih dua tahun lagi, Juve juga masih punya satu ambisi bersama Ronaldo. La Vecchia Signora ingin merengkuh titel Liga Champions dengan bantuan penyerang asal Portugal tersebut.
Johan Kristiandi
18.202
Berita Terkait
Hasil Pertandingan: AC Milan Tempel Ketat Inter Milan, Barcelona Tumbang di Anoeta
Jadwal Live Streaming Serie A AC Milan vs Lecce, Kick-off Senin (19/01) Pukul 02.45 WIB
Momentum di Serie A, Modal Berharga Inter Milan Jelang Lawan Arsenal di Liga Champions
Berselisih dengan Manajemen Crystal Palace, Oliver Glasner Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?
Perpanjangan Kontrak Mike Maignan dengan AC Milan Tinggal Tunggu Waktu
Barcelona Tandang ke Real Sociedad dengan Satu Tujuan: Raih Tiga Poin
Final Piala Afrika 2025: Misi Maroko Akhiri Penantian Setengah Abad
Hasil India Open 2026: Jonatan Christie Raih Posisi Runner-Up
Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro Berpulang
Victor Osimnhen Diyakini Bakal Bersedia Gabung Manchester United