PSG buat Barcelona Gigit Jari, Resmi Rekrut Georginio Wijnaldum

Alih-alih ke Barcelona, Georginio Wijnaldum justru ke PSG.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 10 Juni 2021
PSG buat Barcelona Gigit Jari, Resmi Rekrut Georginio Wijnaldum
Georginio Wijnaldum (@PSG_Inside)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - PSG (Paris Saint-Germain) diam-diam beraksi ketika media ramai membahas isu Georginio Wijnaldum gabung Barcelona setelah kontraknya berakhir di Liverpool. PSG justru membuat Barcelona gigit jari dengan merekrut Wijnaldum.

Sebagaimana dilansir dari laman resmi PSG, klub arahan Mauricio Pochettino merekrut Wijnaldum dengan kontrak berdurasi tiga tahun (2024). Wijnaldum sudah tidak sabar memulai petualangan barunya dengan PSG.

"Paris Saint-Germain dengan senang hati mengumumkan kedatangan Georginio Wijnaldum ke dalam skuad. Tiba dari Liverpool, gelandang asal Belanda teken kontrak dengan klub Ibu Kota hingga 30 Juni 2024," tutur pernyataan resmi PSG.

"Bergabung dengan Paris Saint-Germain adalah tantangan baru bagi saya. Saya bergabung dengan salah satu klub yang memiliki kursus pelatihan terbaik di Eropa dan saya ingin dapat membawa keinginan dan tekad saya untuk proyek ambisius ini," tambah Wijnaldum.

Baca Juga:

Presiden PSG Pastikan Mbappe Akan Bertahan

Ambisi PSG Bajak Kepindahan Wijnaldum ke Barcelona

Sambil Menahan Tangisan, Gini Wijnaldum Pamit dari Liverpool

Georginio Wijnaldum

"Paris Saint-Germain telah membuktikan statusnya dalam beberapa tahun terakhir dan saya yakin bersama-sama, untuk para pendukung kami, kami akan dapat melangkah lebih jauh dan lebih tinggi."

Bermain di Ligue 1 akan jadi tantangan baru untuk Wijnaldum, setelah sebelumnya bermain di Eredivisie (Feyenoord dan PSV) dan Premier League (Newcastle United dan Liverpool). Dia berharap dapat membawa pengalaman suksesnya di Liverpool untuk PSG.

"Saya siap untuk Ligue 1. Anda tahu, saya sudah pindah ke negara lain ketika saya bermain di Belanda dan menemukan Premier League. Tapi itu bagus karena saya sudah bermain selama bertahun-tahun di Belanda dan terkadang Anda siap untuk tantangan baru," imbuh Wijnaldum.

"Dan saya pikir saat ini saya siap untuk tantangan baru dan juga untuk liga baru. Jadi saya siap untuk mengambil tantangan di Prancis. Saya tidak sabar untuk berada di sana, tetapi juga untuk bermain di turnamen dan, tentu saja, untuk berpartisipasi di Liga Champions!"

Tambah Pemain Berpengalaman

Kehadiran Wijnaldum menambah pemain asal Belanda di PSG menjadi dua, sebelumnya sudah ada Mitchel Bakker serta satu nama yang masih berada di tim muda PSG, yakni Xavi Simons.

Wijnaldum datang dengan kesuksesan memenangi titel Premier League dan Liga Champions bersama Liverpool. Wijnaldum sudah lima tahun memperkuat The Reds di era Jurgen Klopp.

Pengemas 75 caps dan 22 gol dengan timnas Belanda memiliki kualitas dan pengalaman pada usia 30 tahun. Pengalamannya memenangi titel Liga Champions diharapkan dapat membantu PSG yang berambisi memenanginya.

Wijnaldum, Keylor Navas, Ander Herrera, hingga Juan Bernat adalah pemain-pemain berpengalaman yang direkrut PSG dalam beberapa musim terakhir.

Breaking News Georginio Wijnaldum PSG
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Antoine Semenyo mengaku siap berkembang setelah bergabung dengan Manchester City. Sang penyerang berjanji memberi dampak besar di paruh musim.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Bagikan