Liga 1
PSBS Biak Datang, Persib Terusir dari Stadion Sidolig
BolaSkor.com -Persib Bandung terusir dari Stadion Sidolig.
Pasalnya, mess yang sudah ditempati sejak tahun 2007, kini ditempati PSBS Biak.
Bahkan beberapa pemain Persib yang selama ini menempati mess di Stadion Sidolig sudah mengosongkan kamarnya.
Seperti halnya Achmad Jufriyanto, Rezaldi Hehanussa, Zalnando, Kakang Rudianto, hingga Robi Darwis.
Rencananya, PSBS Biak akan mulai menggunakan mes Stadion Sidolig setelah melangsungkan training camp (TC) di Yogyakarta, tepatnya pada pertengahan Juli 2025 ini.
Setelah program TC di Yogyakarta berakhir, PSBS Biak akan menggunakan mess Persib selama mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2025/2026.
Tidak hanya mess, PSBS Biak juga akan menggunakan Lapangan Stadion Sidolig sebagai tempat latihannya selama satu musim penuh.
Baca Juga:
Persib Gelar Latihan Perdana, Bojan Hodak Bocorkan Pemain Asing Terakhir Maung Bandung
View this post on Instagram
Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan membenarkan hal itu.
Menurutnya, stadion bersejarah tersebut saat ini tidak lagi menjadi pusat aktivitas utama Persib Bandung lantaran kini sudah sepenuhnya bermarkas di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
“Persib mah sudah enggak pakai Sidolig. Udah full di Gedebage. Lapangannya juga sudah bagus, termasuk lapangan pendamping untuk latihan,” ujar Farhan, Selasa (1/7).
Farhan memastikan tidak tahu menahu mengenai kepindahan para pemain Persib yang sudah tidak lagi menempati mess. Baginya itu merupakan tanggung jawab manajemen klub.
"Ada beberapa pemain, tapi entar dicabut dipindahkan sama Persib nya. Mereka kan sekarang perusahaan swasta, kita nggak bisa ikut campur. Mangga weh," ujar dia.
PSBS Biak Bayar Uang Sewa, Berkandang di Si Jalak Harupat
Tengku Sufiyanto
17.660
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Moldova vs Italia, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inggris vs Serbia, Live Sebentar Lagi
Carlos Eduardo Parreira Jadi Pelatih Baru Madura United
Tim Renang Indonesia Bawa Pulang 12 Medali dari Islamic Solidarity Games 2025
Promosi, Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20?
Ogah Bawa Lima Pemain Nomor 10, Siapa yang Dipilih Thomas Tuchel?
3 Alasan Robert Lewandowski Tidak Perlu Ragu Memilih AC Milan sebagai Pelabuhan Berikutnya
Mantan Pencari Bakat Ungkap Blunder Terbesar Manchester United
Marco Verratti Blak-blakan Dukung AC Milan Raih Scudetto Musim Ini
Kunci AC Milan Bersaing di Jalur Scudetto: Kalahkan Para Pesaing