Promosi-Degradasi Diterapkan di Timnas Putri Indonesia, Lima Pemain Dipulangkan

Lima pemain baru masuk ke TC Timnas Putri.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Sabtu, 20 Maret 2021
Promosi-Degradasi Diterapkan di Timnas Putri Indonesia, Lima Pemain Dipulangkan
Timnas Putri Indonesia. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Putri Indonesia sedang melakukan pemusatan latihan atau training camp (TC) di Jakarta, sejak 7 Maret lalu. Timnnas Putri Indonesia sudah melakoni satu pertandingan uji coba dan beberapa kali gim internal.

Sudah memasuki pekan ketiga, asisten pelatih Timnas Putri Indonesia, Yopie Riwoe menjelaskan bahwa TC menerapkan sistem promosi dan degradasi. Sistem ini berbeda dengan TC Timnas Putri Indonesia sebelumnya.

“Sistem yang diterapkan pada TC kali ini berbeda dengan promosi-degradasi. Tim pelatih menyebut sistem ini sebagai sistem keluar masuk pemain," kata Yopie seperti dilansir dari laman resmi PSSI.

Baca Juga:

Belajar Kasus All England, PSSI Berencana Sewa Pesawat untuk Timnas Indonesia

38 Pemain Dipanggil Ikut Seleksi Timnas Putri Indonesia

"Sistem ini memang berbeda dengan seleksi dan pemusatan latihan timnas sebelumnya, dimana biasanya kami memanggil pemain sebelum kompetisi atau berdasarkan kelompok usia,” tambah Yopie.

Yopie menjelaskan bahwa sistem yang diterapkan memang untuk proyeksi tim jangka panjang yang dilakukan oleh tim pelatih Timnas Putri Indonesia.

Jika sebelumnya para pemain dipanggil untuk mengikuti seleksi dan kemudian gugur atau degradasi sebelum kompetisi digelar, pada sistem ini pemain yang sudah dipulangkan bisa mendapat kesempatan untuk bergabung kembali, namun disesuaikan dengan kebutuhan tim.

Memasuki pekan kedua seleksi tim pelatih sudah memulangkan lima pemain, yakni Marseli, Manda Prima, Leni Maharani, Serli Yuliani, dan Nur Fajriah. Empat dari lima pemain yang dipulangkan merupakan pemain U-18 dan satu pemain senior.

Sementara lima pemain yang baru bergabung semuanya merupakan pemain U-18, Indrii Yulianti, Zhadya Aini Raysha Yushar, dan Echa Hanin Najwa. Dan dua lainnya ialah Amanda Florentinae asal Kalimantan Tengah serta Maura Adinda Malika asal Banten.

“Sistem keluar masuk pemain disesuaikan dengan kondisi. Misalnya turnamen terdekat yang akan dihadapi di level U-18, maka pemain yang banyak dipanggil adalah pemain untuk kebutuhan U-18," ujar Yopie.

"Kami juga akan memanggil para pemain yang masuk kategori senior namun kuotanya hanya disesuaikan 11 orang, karena kami fokus pada posisi-posisi yang harus diisi untuk tim U-18 supaya kebutuhan tim tercukupi,” pungkasnya.

Timnas Putri Indonesia Breaking News
Posts

4.870

Berita Terkait

Inggris
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Dominik Szoboszlai telah membuktikan dirinya sangat berharga bagi Liverpool musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Bulu Tangkis
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Adapun SEA Games 2025 akan digelar di Thailand pada 9-20 Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Liga Indonesia
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Persib menang dramatis 3-2 atas Selangor FC di Stadion MBPJ, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Timnas
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berharap cabang olahraga (cabor) sepak bola bisa membawa pulang medali dari ajang SEA Games 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Inggris
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Arsenal mengukir catatan spektakuler dengan selalu menang dalam 10 laga beruntun di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Italia
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri dikabarkan masih mengevaluasi opsi di posisi penyerang tengah.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Inggris
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Ruben Amorim menanggapi kritik yang dilontarkan oleh Cristiano Ronaldo.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Liga Europa
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Lille dan Go Ahead Eagles yang diperkuat Calvin Verdonk dan Dean James kalah di Liga Europa.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Liga Indonesia
BRI Goes to Campus Bagi Peluang Kerja di Super League hingga Kisah Inspiratif Kiper Persis Solo
Acara yang diikuti ratusan mahasiswa UMS ini memberikan pengenalan bahwa BRI Super League 2025/2026 sudah menjadi bagian dari industri olahraga.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
BRI Goes to Campus Bagi Peluang Kerja di Super League hingga Kisah Inspiratif Kiper Persis Solo
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Jadwal siaran langsung Liga Europa pekan ini lengkap! Verdonk berpeluang starter, Roma dalam tekanan, hingga big match lainnya. Cek link nonton di sini!
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Bagikan