Pro-Kontra Selebrasi Gol Leonardo Bonucci di Depan Juventini
BolaSkor.com - Juventus memperlihatkan ketangguhan mental mereka kala menjamu AC Milan di giornata 30 Serie A. Sempat bermain imbang 1-1 kala gol Paulo Dybala dibalas gol Leonardo Bonucci. Bianconeri bangkit di babak kedua melalui dua gol tambahan yang diciptakan Juan Cuadrado dan Sami Khedira.
Kemenangan itu menjaga jarak Juventus dengan Napoli tetap empat poin dalam kuda pacu perebutan Scudetto. Namun, sorotan pada laga itu bukan hanya gengsi kedua tim sebagai klub besar Italia, melainkan kembalinya Bonucci ke J-Stadium.
Bonucci, 30 tahun, pernah tujuh tahun membela Juventus dari tahun 2010 hingga 2017, sebelum membuat keputusan mengejutkan pindah ke rival langsung Juventus di Serie A. Bak sudah ditakdirkan, Bonucci kembali ke Turin dan membobol gawang mantan klubnya yang dikawal Gianluigi Buffon.
Pasca gol tercipta, Bonucci pun melakukan selebrasi gol di depan fans Juventus -Juventini- dan sikapnya itu dianggap tidak menghormati mantan klub, yang membesarkan nama dan kariernya. Pro-kontra muncul. Bonucci mengaku tidak mau melakukan selebrasi gol, namun, karena fans Juventus mencemoohnya, maka ia melakukannya sebagai tindakkan balas dendam.

"Saya tidak punya dendam kepada fans, karena mereka bebas melakukan apa saja. Laga tadi intens dan emosional. Saya tidak bermaksud merayakan selebrasi gol, tapi cemoohan dan siulan mengubah pikiran saya," ungkap Bonucci di Football Italia, Minggu (1/4).
"Saya pikir sambutan fans 50-50, mereka lebih memilih menyiuli saya dan saya menghargainya, tapi saya pikir saya melakukan hal hebat di Juventus dan bermain selama tujuh tahun lebih dari pemain manapun," sambungnya.
Buffon pun berada dalam posisi netral. Tidak menyalahkan fans Juventus ataupun selebrasi gol Bonucci. Kiper berusia 40 tahun itu justru melihat siulan fans justru membakar semangat bermain Bonucci.
"Siulan mereka kepada Leo tak bisa dihindari, itulah bagian dari permainan dan normalnya diterima sebagai tindakkan normal dewasa ini. Dia bermain baik ketika mencetak gol - saya pikir dia sengaja mencari waktu agar empat di antara kami, BBBC lama akan berada di satu gambaran yang sama. Leo tak perlu membuktikan apapun di sini dan jika ada siulan dalam bentuk apapun hanya membakar semangatnya," pungkas Buffon.
Arief Hadi
15.750
Berita Terkait
Bukan ke Manchester United, Joshua Zirkzee Seharusnya Bertahan di Italia dan Membela AC Milan
Tak Ada yang Abadi, Legenda Dukung Pembangunan Stadion Baru AC Milan
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
3 Statistik yang Memperlihatkan Betapa Buruknya Antonio Conte di Sepak Bola Eropa
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Sah Akuisisi San Siro, AC Milan dan Inter Siap Bangun Markas Baru
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer