Presiden LaLiga Bahas Kemungkinan Mo Salah Main di Spanyol

Presiden LaLiga Javier Tebas bahas isu Mohamed Salah bermain di LaLiga, Spanyol.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 10 Maret 2021
Presiden LaLiga Bahas Kemungkinan Mo Salah Main di Spanyol
Mohamed Salah (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Presiden LaLiga Javier Tebas menanggapi isu bermainnya winger Liverpool Mohamed Salah di LaLiga. Menurut Tebas kemungkinan itu kecil terjadi karena masalah finansial khususnya di tengah pandemi virus corona.

Mo Salah (28 tahun) telah berkembang pesat di Liverpool selama empat tahun terakhir, mempersembahkan titel Liga Champions dan Premier League, hingga namanya jadi komoditas panas.

Bintang asal Mesir dikaitkan dengan klub raksasa Spanyol, Real Madrid dan Barcelona. Mo salah direkrut Liverpool pada 2017 dari Roma sebesar 43 juta poundsterling dan kini harganya sudah meningkat drastis.

Ketika ditanya soal kans Mo Salah bermain di LaLiga, meramaikan bintang-bintang di LaLiga yang sudah memiliki Lionel Messi, Luis Suarez, Joao Felix, Antoine Griezmann, Karim Benzema, Toni Kroos dan pemain lainnya, Tebas pesimistis Mo Salah datang di musim panas ini.

Baca Juga:

Deretan Pemain Buruan PSG Selain Lionel Messi

Pengakuan Mantan Bek Chelsea: Mo Salah seperti Messi saat Latihan

Bayern Munchen Tak Punya Niat Boyong Lionel Messi dari Afrika

Mohamed Salah

"Kami berada di level yang sama dengan Premier League, perbedaannya adalah penontonnya, mereka memiliki penonton yang lebih banyak di Eropa dan kami memiliki basis besar kami di Asia Timur dan Tengah," papar Tebas kepada On Time Sports.

"Kedatangan Mohamed Salah di LaLiga? Dengan situasi keuangan saat ini, sangat tidak mungkin Liverpool akan menjual Mohamed Salah atau klub akan menandatangani nama besar musim panas ini."

"Saya benar-benar berharap dia bergabung dengan LaLiga, tetapi saya tidak mengharapkan transfer (dengan) uang besar di musim panas ini," imbuh dia.

LaLiga Bersiap jika Lionel Messi Pergi

Di satu sisi berbeda potensi kedatangan Mo Salah bisa jadi akan menggantikan Messi (apabila ke Barcelona) atau menjadi bintang baru (dengan Madrid).

Mengingat di masa lalu LaLiga pernah ditinggal superstar mereka Cristiano Ronaldo dari Real Madrid ke Juventus, Tebas pun mengakui LaLiga juga telah siap jika suatu saat Messi meninggalkan Barcelona.

"(Messi) tidak dapat meninggalkan Barcelona karena kesepakatan dalam kontraknya, tetapi seperti yang saya katakan tentang Cristiano, kami juga siap secara finansial untuk momen ini. Cristiano meninggalkan Real Madrid adalah keputusan yang dibuat oleh klub," imbuh Tebas.

"Saya tidak punya hak untuk mengatakan apa-apa, tetapi saya selalu lebih suka memiliki pemain terbaik di LaLiga, hal yang sama terjadi dengan Neymar sebelumnya."

"Cristiano adalah pencetak gol terbaik di LaLiga dan kami terpengaruh oleh kepergiannya, tetapi secara finansial dampaknya kecil karena kami bersiap dengan baik untuk momen ini," terang dia.

Isu kepergian Lionel Messi memang masih beredar meski Barcelona telah memiliki presiden baru, Joan Laporta yang sangat mengenal La Pulga. Manchester City dan PSG (Paris Saint-Germain) jadi dua klub yang dikaitkan dengan Messi.

Breaking News Liverpool Mohamed salah LaLiga Javier Tebas
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Bagikan