Presiden Barcelona Kukuh Minta Ousmane Dembele Potong Gaji


BolaSkor.com - Presiden Barcelona, Joan Laporta, menegaskan hingga saat ini tidak ada berita terbaru soal proses perpanjangan kontrak Ousmane Dembele. Sang presiden memastikan Dembele harus memotong gajinya jika ingin bertahan.
Masa depan Ousmane Dembele di Barcelona masih menjadi tanda tanya. Meskipun penampilan Dembele membaik, tetapi belum ada titik terang untuk proses perpanjangan kontrak sang pemain.
Sejauh ini, Dembele tampil meningkat di bawah asuhan Xavi Hernandez. Ia tampil dalam 12 pertandingan di LaLiga dan mencatatkan satu gol dan sembilan assist.
Baca Juga:
Presiden Barcelona Respons Gosip Rekrut Erling Haaland dan Kylian Mbappe
Reaksi Real Madrid Lihat Barcelona Ikutan Berburu Mbappe
Biar Barcelona Makin Gemilang, Xavi Minta Dibelikan Mohamed Salah

Oleh karena itu, muncul isu Barcelona akan memenuhi keinginan Dembele soal gaji. Namun, kabar tersebut dibantah Laporta. Dengan begitu, Dembele tetap akan berstatus bebas transfer pada akhir musim ini.
"Kami tidak memiliki berita untuk kontrak Ousmane Dembele. Jika ingin bertahan, dia harus beradaptasi dengan skala gaji kami untuk musim depan," tegas Laporta kepada Mundo Deportivo.
Barcelona memang sedang mengalami kesulitan dalam memperpanjang kontrak pemain. Selain Dembele, Barca juga bernegosiasi dengan Gavi, Sergi Roberto, dan Ronald Araujo.
"Pembicaraan sedang berlangsung dengan Gavi dan Araujo. Sergi Roberto? Itu berada di tangan agennya," ungkap Laporta.
Barcelona mulai mendapatkan angin segar dari sisi finansial. Sebab, Los Cules mendapatkan pinjaman yang nilainya dikabarkan mencapai 500 juta euro.
Johan Kristiandi
17.584
Berita Terkait
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025

Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim

Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0

5 Kemenangan Paling Mengesankan Arsenal di Markas Fulham

Louis van Gaal Akan Umumkan Berita Besar pada Hari Senin, Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert?
Prediksi dan Statistik Fulham vs Arsenal: Ujian di Craven Cottage

Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Chelsea: The Blues Lanjutkan Tren

Kaesang Pangarep Tetap Jadi Owner Persis Solo, Keponakan Jokowi Masuk Dewan Komisaris
