Premier League: Daftar Cedera Pemain Manchester United Jelang Lawan Brentford

Beberapa pemain Manchester United absen karena cedera.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 14 Oktober 2024
Premier League: Daftar Cedera Pemain Manchester United Jelang Lawan Brentford
Alejandro Garnacho (Foto: Offside via Getty Images)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Jeda internasional Oktober akan segera berakhir dan di akhir pekan ini liga-liga top Eropa kembali bergulir. Klub yang belakangan disorot, Manchester United akan melanjutkan laga Premier League lawan Brentford.

Pada pekan delapan Premier League, Red Devils akan menjamu Brentford di Old Trafford, Sabtu (19/10) pukul 21.00 WIB. Sorotan mengarah pada Man United dan juga sang pelatih, Erik ten Hag, yang namanya belakangan dikaitkan dengan rumor pemecatan.

Setiap laga saat ini bak final bagi Man United dan Ten Hag. Terlebih, Man United baru dua kali menang dari tujuh laga Premier League, dan sisanya kalah tiga kali serta imbang dua kali.

Baca Juga:

Zinedine Zidane dan Penolakan Halus untuk Manchester United

Manchester United Berdosa Menjual Danny Welbeck

Akal-akalan Agen, Kabar Thomas Tuchel Latih Inggris Hanya untuk Menekan Manchester United

Jelang laga melawan Brentford arahan Thomas Frank, Ten Hag juga masih dipusingkan dengan sejumlah pemain yang absen karena cedera, beberapa di antaranya baru belakangan ini cedera.

Menilik dari Manchester Evening News, berikut sederet pemain Man United yang cedera jelang laga lawan Brentford.

Alejandro Garnacho

Winger asal Argentina cedera lutut hingga ia tak membela timnas pada jeda internasional kali ini. Garnacho menahan rasa sakit bermain selama 90 menit lawan Aston Villa dan kini tengah dalam masa pemulihan. Diprediksi Garnacho pulih saat melawan Brentford.

Leny Yoro

Leny Yoro cedera (Foto: TalkSport)

Cedera kaki rekrutan baru Man United sudah terjadi sejak pramusim. Namun, pemulihan cederanya berjalan baik dan Leny Yoro belakangan mengunggah video sedang berlatih dengan treadmill. Diprediksi pulih pada November.

Amad Diallo

Diallo juga tak bergabung dengan timnas Pantai Gading pada jeda internasional. Tetapi bukan karena cedera, Diallo sakit pada Rabu lalu dan tidak ada indikasi penyakitnya serius. Diprediksi pulih saat melawan Brentford.

Kobbie Mainoo

Cedera Mainoo belum diketahui serius atau tidak, terlebih ia juga ditarik keluar saat melawan Villa. Beberapa waktu sebelumnya, ada kabar Mainoo cedera hamstring kontra Tottenham Hotspur dan Porto, juga tak memperkuat timnas Inggris. Belum diketahui kapan Mainoo akan kembali bermain.

Noussair Mazraoui

Ada masalah pada jantung Mazraoui hingga ia tak membela timnas Maroko, tetapi pelatih timnas mengonfirmasi Mazraoui akan kembali membela tim pada November. Tak ayal ia akan menepi juga memperkuat Man United hingga November.

Harry Maguire

Harry Maguire cedera (Foto: Getty Images)

Ditarik keluar saat melawan Villa karena cedera kaki. Cederanya itu membuatnya menepi untuk beberapa waktu dan diprediksi pulih pada November.

Mason Mount

Cedera ringan dan kepala. Mount absen ketika melawan Porto dan Villa karena cedera tersebut. Disinyalir luka pada kepalanya butuh dijahit, tidak diketahui kapan mantan pemain Chelsea kembali bermain.

Luke Shaw

Rekor cedera Luke Shaw sudah bukan hal baru lagi, membuat fans frustrasi. Kali ini Shaw cedera betis dan sudah lama menjalani pemulihan. Diharapkan pada Oktober ini Shaw dapat kembali bermain.

Tyrell Malacia

Musim lalu sudah absen satu musim karena cedera lutut. Malacia masih dalam tahap pemulihan meski perkembangannya bagus, tetapi akan butuh waktu mencapai level kebugaran yang dibutuhkan. Disinyalir Malacia sudah bisa bermain Oktober ini.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Manchester United Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.883

Berita Terkait

Ragam
4 Alasan Keterpurukan Liverpool di Musim Kedua Arne Slot Melatih
Dari juara bertahan Premier League, Liverpool tengah terpuruk saat ini, apa yang terjadi?
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
4 Alasan Keterpurukan Liverpool di Musim Kedua Arne Slot Melatih
Spanyol
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
PSG dikabarkan siap menikung Barcelona untuk mempermanenkan Marcus Rashford. Les Parisiens disebut menyiapkan tawaran hingga 50 juta euro, jauh di atas opsi Barca. Siapa yang akhirnya menang?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Inggris
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Liverpool dikabarkan memberi ultimatum keras kepada Arne Slot usai kekalahan memalukan dari PSV. Dua laga ke depan jadi penentu masa depan sang pelatih!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Inggris
Arne Slot Pun Tak Percaya Liverpool Terpuruk
Periode negatif Arne Slot di musim kedua melatih Liverpool semakin terlihat usai kalah 1-4 lawan PSV Eindhoven di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
Arne Slot Pun Tak Percaya Liverpool Terpuruk
Inggris
Miliki Skuad Terbaik, Sudah Saatnya Arsenal Juara Premier League
Arsenal diklaim Nigel Winterburn memiliki skuad terbaik di era Emirates Stadium dan sudah seharusnya juara Premier League.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Miliki Skuad Terbaik, Sudah Saatnya Arsenal Juara Premier League
Berita
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Fans MU merapat. Kalian bisa ke Old Trafford dengan modal main gim sepak bola virtual
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Inggris
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Ruben Amorim mengatakan antara dua pemain Everton Idrissa Gueye dan Michael Keane menunjukkan hasrat menang yang menggebu-gebu.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Inggris
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Pelatih Manchester United Ruben Amorim menilai tim asuhannya layak kalah setelah takluk 0-1 dari Everton pada laga pekan ke-12 Premier League di Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Inggris
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Laga Manchester United melawan Everton di Old Trafford, Selasa (25/11) dini hari WIB, diwarnai kejadian menarik ketika pemain tim tamu Idrissa Gueye diusir wasit setelah memukul rekan setimnya.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Inggris
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
David Moyes telah gagal meraih kemenangan dalam 17 pertandingan Premier League sebelumnya di Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
Bagikan