Prediksi Vietnam Vs Timnas Indonesia: Lawan Kemustahilan, Garuda!

Pertandingan ini digelar di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Senin (9/1) malam WIB.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Senin, 09 Januari 2023
Prediksi Vietnam Vs Timnas Indonesia: Lawan Kemustahilan, Garuda!
Timnas Indonesia melakukan tos, jelang lawan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1) sore WIB. (BolaSkor.com/Paulus Dwi Arde Nugroho)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia akan melakoni leg kedua semifinal Piala AFF 2022 melawan Vietnam di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Senin (9/1) malam WIB. Laga ini jelas tak akan mudah untuk Indonesia.

Dari lima pertemuan terakhir kedua tim kelompok senior, Indonesia tidak pernah menang. Tim Merah-Putih hanya sanggup menahan imbang Vietnam tiga kali termasuk di semifinal leg pertama yang berlangsung di Jakarta (0-0) dan dua laga lainnya berakhir dengan kekalahan.

Vietnam juga jadi tim kedua selain Thailand yang belum pernah ditaklukkan Shin Tae-yong sejak membesut Timnas Indonesia pada akhir Desember 2019. Dari lima pertemuan dengan Vietnam, Shin Tae-yong mendapat tiga hasil imbang dan dua kekalahan.

Hasil imbang didapat saat Piala AFF 2020 yang berlangsung di Singapura (0-0), lalu di Piala AFF U-19 2022 (0-0), dan leg pertama semifinal Piala AFF 2022 (0-0).

Sedangkan dua kekalahan dari Vietnam yang diperoleh Shin Tae-yong bersama Indonesia diperoleh pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan babak penyisihan grup SEA Games 2021. Di dua pertemuan itu, Tim Merah-Putih kalah 4-0 dan 3-0.

Catatan itu tentu ingin segera diakhiri oleh Shin Tae-yong. Dia bertekad melakukannya malam nanti.

Shin Tae-yong bahkan sesumbar ingin mengakhiri laga kontra Vietnam dengan kemenangan di waktu normal 90 menit. Dia tidak ingin pertandingan berlanjut ke babak tambahan bahkan adu penalti.

"Kedua tim tentu ingin menang untuk melaju. Saya tidak pernah ingin seri dan tidak ingin bermain hingga babak tambahan. Indonesia ingin mengakhiri pertandingan hanya dalam 90 menit," kata Shin Tae-yong dikutip dari Dantri.

Baca Juga:

Jadwal Siaran Langsung Semifinal Piala AFF 2022 Hari Ini: Vietnam Vs Timnas Indonesia

Jelang Vietnam Vs Timnas Indonesia, Marc Klok Kritik Rumput Stadion My Dinh

Shin Tae-yong
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (BolaSkor.com/Paulus Dwi Arde Nugroho)

Shin Tae-yong mengakui kalau mengalahkan Vietnam tidak mudah. Namun, bukan berarti The Golden Star Warriors tim yang tanpa cela.

Di pertemuan pertama, Indonesia punya dua kesempatan emas membobol gawang Vietnam. Sayangnya peluang itu belum menjadi gol.

Dengan fakta itu, mengalahkan Vietnam di kandangnya bukan merupakan kemustahilan. Skuat Garuda harus berusaha keras membuktikannya malam nanti.

"Saya setuju bahwa tim Vietnam terorganisir dengan baik. Tetapi bukan berarti kami tidak menyerang."

"Indonesia memang gagal memaksimalkan beberapa peluang untuk mencetak gol. Jelas serangan kami kuat dan kami tampil baik dalam pertandingan," ujarnya menambahkan.

Baca Juga:

Pelatih Timnas Indonesia Incar Kemenangan atas Vietnam dalam Waktu Normal

Tantang Shin Tae-yong, Park Hang-seo: Buktikan di Lapangan, Jangan Hanya Bicara

Park Hang-seo
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo. (VFF)

Sementara itu, pelatih Vietnam, Park Hang-seo, menantang Shin Tae-yong membawa anak asuhnya memberi bukti di lapangan. Hal ini seperti disampaikan dalam sesi konferensi pers jelang leg kedua semifinal Piala AFF 2022 di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin (9/1).

Dalam sesi jumpa pers usai leg pertama, Park Hang-seo lebih dahulu menyatakan bahwa Timnas Vietnam lebih kuat dari Indonesia. Namun hal ini segera disanggah Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong kembali menegaskan bahwa Timnas Indonesia setara dengan Vietnam saat ini dalam sesi jumpa pers leg kedua.

"Shin benar mengatakan Indonesia sudah meningkat. Tapi menurut saya pelatih harus membuktikannya dengan hasil di lapangan, bukan sekadar kata-kata," kata Park Hang-seo dikutip dari VnExpress.

"Pelatih harus bertanggung jawab atas hasil tim. Memang benar Indonesia semakin kuat dan saya harap mereka membuktikannya dengan hasil di leg kedua," tuturnya.

Timnas Indonesia
Selebrasi pemain Timnas Indonesia setelah Marc Klok membobol gawang Thailand. (BolaSkor.com/Paulus Dwi Arde Nugroho)

5 Pertemuan Terakhir Indonesia Vs Vietnam:

06/01/2023 Indonesia 0-0 Vietnam

5/12/2021 Indonesia 0-0 Vietnam

07/06/2021 Vietnam 4-0 Indonesia1

5/10/2019 Indonesia 1-3 Vietnam

07/12/2016 Vietnam 2-2 Indonesia

5 Pertandingan Terakhir Indonesia:

23/12/22 Indonesia 2-1 Kamboja

26/12/22 Brunei Darussalam 0-7 Indonesia

29/12/22 Indonesia 1-1 Thailand

02/01/23 Filipina 1-2 Indonesia

06/01/23 Indonesia 0-0 Vietnam

5 Pertandingan Terakhir Vietnam:

21/12/22 Laos 0-6 Vietnam

27/12/22 Vietnam 3-0 Malaysia

30/12/22 Singapura 0-0 Vietnam

03/01/23 Vietnam 3-0 Myanmar

06/01/23 Indonesia 0-0 Vietnam

Timnas Vietnam
Timnas Vietnam. (AFF)

Prediksi Susunan Pemain:

Vietnam: Dang Van Lam; Do Duy Manh, Que Ngoc Hai, Bui Tien Dung, Doan Van Hau; Do Hung Dung, Nguyen Hoang Duc, Vu Van Thanh; Nguyen Quang Hai, Phan Van Duc; Nguyen Tien Linh

Pelatih: Park Hang-seo

Indonesia: Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam Bahar, Fachruddin Aryanto, Jordi Amat, Rizky Ridho, Pratama Arhan; Marc Klok, Rachmat Irianto; Yakob Sayuri, Marselino Ferdinan, Dendy Sulistyawan

Pelatih: Shin Tae-yong

Prediksi BolaSkor.com: Vietnam 50:50 Indonesia

Timnas Indonesia Timnas vietnam Shin Tae-yong Park Hang-seo Piala aff Piala AFF 2022 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.351

Berita Terkait

Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Timnas
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Uji coba digelar dua kali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Inggris
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
elatih Manchester United Ruben Amorim menyoroti masalah utama yang masih menghantui tim asuhannya meski performa mereka sedang membaik.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Bagikan