Prediksi Tottenham Hotspur Vs Manchester United: Berharap Tuah Alexis Sanchez

Tottenham Hotspur bakal menjamu Manchester United (MU) pada pekan ke-25 Premier League. Duel kedua tim akan digelar di Stadion Wembley, Kamis (1/2/2018) dini hari WIB.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Rabu, 31 Januari 2018
Prediksi Tottenham Hotspur Vs Manchester United: Berharap Tuah Alexis Sanchez
Alexis Sanchez (zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tottenham Hotspur bakal menjamu Manchester United (MU) pada pekan ke-25 Premier League. Duel kedua tim akan digelar di Stadion Wembley, Kamis (1/2/2018) dini hari WIB.

Pada pertemuan pertama musim ini, Tottenham Hotspur harus mengakui keunggulan lawan lewat skor tipis 0-1. Terkait dengan catatan laga lalu, Tottenham memiliki rekor apik tiap kali menjamu Setan Merah.

Sejak 2012, Manchester United belum pernah merasakakan menang saat tampil di kandang Tottenham. Dari lima kesempatan, The Red Devils menelan dua kekalahan dan tiga hasil imbang.

Kedua kubu sangat membutuhkan tambahan tiga poin dengan alasan berbeda, Tuan rumah harus menang jika ingin menjaga peluang masuk ke empat besar klasemen. Saat ini mereka ada di posisi kelima, tertinggal lima poin dari Liverpool yang ada di tangga keempat.

Sedangkan Manchester United harus menang untuk menjaga asa juara sekaligus melepaskan diri dari kejaran Chelsea dan Liverpool yang hanya tiga poin di bawah mereka. Saat ini MU masih di posisi kedua berselisih 12 angka dari Manchester City di puncak.

Untuk laga ini manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino kemungkinan sudah bisa menampilkan Danny Rose, Toby Alderweireld, Christian Eriksen, dan Hugo Lloris yang sudah mulai mengikuti latihan. Namun, Pochettino diperkirakan belum bisa menampilkan gelandang muda Harry Winks.

Di kubu lawan, Jose Mourinho sekali lagi masih belum bisa memainkan Eric Bailly, Zlatan Ibrahimovic, dan Daley Blind yang masih belum pulih. Namun akan menarik ditunggu siapa yang akan tersingkir dengan masuknya Alexis Sanchez yang akan malkoni debut di Premier League bersama Setan Merah.

Alexis Sanchez memiliki catatan apik tiap kali menghadapi Tottenham Hotspur saat dia berkostum Arsenal. Total sudah delapan kali Sanchez melawan Tottenham dan hanya merasakan sekali kalah. Pada laga terakhir, Alexis Sanchez menyumbang satu gol saat Arsenal memenangi Derby London Utara dengan skor 2-0 November 2017 lalu.

Pemain Kunci
Harry Kane (Tottenham Hotspur)

Tak ada yang menyangkal, Harry Kane merupakan penyerang yang bisa diandalkan dalam urusan membuat gol. Musim ini Kane sudah mengoleksi 21 gol untuk Spurs atau berkontribusi sebesar 45 persen dari gol Tottenham.

Kane tinggal membutuhkan satu untuk menembus 100 gol di Premier League dan laga kontra Manchester United tentu akan menjadi momen spesial. Bisa dipastikan, kehadiran Kane akan menyulitkan barisan pertahanan Setan Merah.

Alexis Sanchez (Manchester United)

Alexis Sanchez akan melakoni debut Premier League bersama klub barunya. Sangat spesial karena lawan yang akan dihadapi adalah Tottenham Hotspur, rival klub lamannya Arsenal.

Alexis Sanchez membuat gol saat membawa Arsenal menjungkalkan Tottenham Hotspur pada November lalu. Manchester United tentu berharap kebiasaan Sanchez menjebol gawang Spurs masih bertahan pada laga nanti.

Perkiraan Susunan Pemain
Tottenham Hotspur (3-4-3): Lloris; Alderweireld, Vertonghen, Sanchez; Davies, Dembele, Dier, Eriksen; Heung-Min Son, Alli, Kane.

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Valencia, Smalling, Rojo, Young; Pogba, Matic; Alexis Sanchez, Mata, Rashford; Lukaku.

Lima Pertemuan Terakhir
28/10/17: Manchester United 1-0 Tottenham Hotspur
14/05/17: Tottenham Hotspur 2-1 Manchester United
11/12/16: Manchester United 1-0 Tottenham Hotspur
10/04/16: Tottenham Hotspur 3-0 Manchester United
08/08/15: Manchester United 1-0 Tottenham Hotspur


Lima Laga Terakhir Tottenham Hotspur
28/01/18: Newport County 1-1 Tottenham Hotspur
21/01/18: Southampton 1-1 Tottenham Hotspur
14/01/18: Tottenham Hotspur 4-0 Everton
07/01/18: Tottenham Hotspur 3-0 AFC Wimbledon
05/01/18: Tottenham Hotspur 1-1 West Ham United

Lima Laga Terakhir Manchester United
27/01/18: Yeovill Town 0-4 Manchester United
20/01/18: Burnley 0-1 Manchester United
16/01/18: Manchester United 3-0 Stoke City
06/01/18: Manchester United 2-0 Derby County
02/01/18: Everton 0-2 Manchester United

PREDIKSI BOLASKOR: 55-45

Prediksi Manchester United Tottenham Hotspur
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

10.029

Berita Terkait

Analisis
Rapor Pemain Arsenal vs Manchester United: Kiper dan Striker Setan Merah Gemilang, The Gunners Banyak di Bawah Standar
Manchester United sukses mencuri kemenangan dramatis di Emirates Stadium. Kiper dan striker Setan Merah tampil gemilang, sementara banyak pemain Arsenal berada di bawah standar. Simak rapor lengkapnya!
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Rapor Pemain Arsenal vs Manchester United: Kiper dan Striker Setan Merah Gemilang, The Gunners Banyak di Bawah Standar
Hasil akhir
Hasil Premier League: Dibungkam Manchester United 3-2, Arsenal Akhirnya Tumbang di Kandang
Duel Arsenal vs Manchester United pada laga lanjutan Premier League yang berlangsung di Emirates Stadium, Minggu (25/1), berakhir dengan kemenangan tim tamu.
Yusuf Abdillah - Senin, 26 Januari 2026
Hasil Premier League: Dibungkam Manchester United 3-2, Arsenal Akhirnya Tumbang di Kandang
Jadwal
Jadwal Live Streaming Laga Besar Premier League Arsenal vs Manchester United, Kick-off Mulai Minggu (25/01) Pukul 23.30 WIB
Jadwal siaran langsung dan link live streaming pekan 23 Premier League antara Arsenal vs Manchester United di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Minggu, 25 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Laga Besar Premier League Arsenal vs Manchester United, Kick-off Mulai Minggu (25/01) Pukul 23.30 WIB
Ragam
7 Kemenangan Kandang Spesial Arsenal vs Manchester United, dari Hat-trick Alan Smith hingga Blunder Barthez
Pertandingan Arsenal vs Manchester United selalu menjadi salah satu duel paling menarik dalam kalender Premier League.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
7 Kemenangan Kandang Spesial Arsenal vs Manchester United, dari Hat-trick Alan Smith hingga Blunder Barthez
Inggris
Arsenal vs Manchester United: Setan Merah Harus Seimbangkan Kepercayaan Diri dengan Kewaspadaan
Michael Carrick mengatakan laga menghadapi Arsenal di Stadion Emirates akan menjadi tantangan bagi Manchester United.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Arsenal vs Manchester United: Setan Merah Harus Seimbangkan Kepercayaan Diri dengan Kewaspadaan
Inggris
Arsenal vs Manchester United, Michael Carrick Apresiasi Pekerjaan Mikel Arteta
Jelang laga Premier League Arsenal vs Manchester United, Michael Carrick memuji pekerjaan Mikel Arteta.
Arief Hadi - Minggu, 25 Januari 2026
Arsenal vs Manchester United, Michael Carrick Apresiasi Pekerjaan Mikel Arteta
Prediksi
Prediksi Hasil Laga Crystal Palace vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues di Derby London
Superkomputer Opta memberikan prediksi hasil laga pekan 23 Premier League bertajuk Derby London, Crystal Palace vs Chelsea di Selhurst Park.
Arief Hadi - Minggu, 25 Januari 2026
Prediksi Hasil Laga Crystal Palace vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues di Derby London
Prediksi
Prediksi dan Statistik AS Roma vs AC Milan: Uji Karakter dan Mentalitas Il Rossoneri
Prediksi dan statistik pekan 22 Serie A antara AS Roma vs AC Milan yang akan dimainkan di Stadio Olimpico.
Arief Hadi - Minggu, 25 Januari 2026
Prediksi dan Statistik AS Roma vs AC Milan: Uji Karakter dan Mentalitas Il Rossoneri
Prediksi
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Manchester United: The Gunners Belum Pernah Kalah di Emirates Stadium
Prediksi dan statistik pekan 23 Premier League antara Arsenal vs Manchester United di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Minggu, 25 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Manchester United: The Gunners Belum Pernah Kalah di Emirates Stadium
Inggris
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Manchester United: Belakangan Ini The Gunners Gemilang
Arsenal menjamu Manchester United di Emirates Stadium pada pekan ke-23 Premier League 2025/2026. Simak 7 fakta menarik, rekor kandang Gunners, hingga peluang MU mencuri poin.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Manchester United: Belakangan Ini The Gunners Gemilang
Bagikan