Prediksi Juventus Vs Inter: Ujian Konsistensi Sang Capolista

Laga pekan ke-16 Serie A kembali bergulir, dua raksasa Italia akan saling berhadapan antara Juventus melawan seterunya Inter Milan yang berlangsung di Stadion Allianz Stadium, Minggu (10/12) dini hari nanti.
BolaSkorBolaSkor - Jumat, 08 Desember 2017
Prediksi Juventus Vs Inter: Ujian Konsistensi Sang Capolista
Duel Andrea Barzagli dan Mauro Icardi (ist)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Laga pekan ke-16 Serie A kembali bergulir, dua raksasa Italia akan saling berhadapan antara Juventus melawan seterunya Inter Milan yang berlangsung di Stadion Allianz Stadium, Minggu (10/12) dini hari nanti.

Edisi kali ini duel bertajuk Derby D'Italia dipastikan bakal berjalan lebih panas dari partai-partai sebelumnya. Karena Juventus bertindak sebagai tuan rumah punya kesempatan besar untuk menduduki posisi pertama jika mereka berhasil mengalahkan Inter. Namun dengan syarat, pada laga lainnya Napoli yang berada di peringkat kedua tidak meraih kemenangan kontra Fiorentina.

Setelah tampil kurang menyakinkan menyusul dua kekalahan musim ini, Juventus perlahan tapi pasti mulai menunjukkan mental juaranya. Tim asuhan Massimiliano Allegri mulai menapaki jalur juara dengan tampil solid usai dalam empat laga terakhir tidak mengalami kekalahan dan gawangnya mencatatkan cleen sheet di berbagai kompetisi.

Bianconeri juga boleh menggusungkan dada menghadapi Inter di kandang. Pasalnya Gianluigi Buffon dkk selalu mengantongi kemenangan dalam tiga laga kandang terakhirnya melawan tim asuhan Luciano Spalletti.

Sementara di kubu lawan, Inter menantang Juve dengan modal kepercayaan diri yang tinggi. Musim ini Nerazzurri tampil luar biasa dengan laju tidak terkalahkan sejauh ini. Bahkan melawan rival-rivalnya di serie A, Inter memperlihatkan keseriusan mereka sebagai calon kuat scudetto dengan berhasil menundukkan AS Roma di Olimpico 3-1 dan menahan Napoli tanpa gol di San Paolo.

Inter yang tak tampil di ajang kompetisi Eropa, sedikit banyak diuntungkan dengan kondisi pemain yang dipastikan siap tempur jelang laga besar ini. Kondisi ini terbalik jika dibandingkan Juventus yang baru terkuras setelah melakoni laga Liga Champions tengah pekan lalu. Duel ini juga menjadi ujian konsistensi Inter yang saat ini bercokol sebagai capolista.

Terkait kondisi pemain, Juventus masih diragukan tampil tanpa kapten sekaligus penjaga gawang utama Gianluigi Buffon akibat masalah kebugaran. Sementara Stephan Lichtsteiner, Benedikt Howedes dan Marko Pjaca absen karena cedera. Sedangkan Inter, datang ke turin dipastikan semua pemain dalam kondisi fit dan bugar..

Pemain Kunci

Mauro Icardi (Inter Milan)
Icardi bakal menjadi momok menakutkan bagi Juventus. Pemain asal Argentina ini punya kebiasaan rajin mencetak gol ke klub asal Turin itu dengan catatan tujuh gol. Tiga gol ketika masih bersama Sampdoria dan empat gol lain dicetak saat sebagai pemain Nerazzurri. Inter dipastikan akan mengandalkan Icardi menjebol gawang Juventus


Gonzalo Higuain (Juventus)
Higuain yang berusia 29 tahun masih merupakan salah satu penyerang mematikan di Serie A. Ia memiliki fisik yang kuat, dan tipikal striker yang mampu memanfaatkan sekeccil apapun peluang menjadi sebuah gol. Bukan tidak mungkin laga kontra inter bakal ditentukan oleh gol dari Higuain.

Perkiraan Susunan Pemain:
Juventus (4-3-3): Szczesny; Sandro, Chiellini, Benatia, De Sciglio; Pjanic, Khedira, Marchisio; Mandzukic, Higuain, Dybala

Inter Milan (4-2-3-1): Handanovic; Santon, Miranda, Skriniar, D'Ambrosio; Vecino, Gagliardini; Perisic, Valero, Candreva; Icardi

5 Pertemuan Kedua Tim:
06/02/17 Juventus 1 - 0 Inter Milan (Serie A)
18/09/16 Inter Milan 2 - 1 Juventus (Serie A)
03/03/16 Inter Milan 3 - 0 P Juventus (Copa Italia)
29/02/16 Juventus 2 - 0 Inter Milan (Serie A)

5 Pertandingan Terakhir Juventus
19/11/17 Sampdoria 3 - 2 Juventus (Serie A)
23/11/17 Juventus 0 - 0 Barcelona (Liga Champions)
27/11/17 Juventus 3 - 0 Crotone (Serie A)
02/12/17 Napoli 0 - 1 Juventus (Serie A)
06/12/17 Olympiakos 0 - 2 Juventus (Liga Champions)

5 Pertandingan Terakhir Inter Milan
31/10/17 Hellas Verona 1 - 2 Inter Milan (Serie A)
05/11/17 Inter Milan 1 - 1 Torino (Serie A)
20/11/17 Inter Milan 2 - 0 Atalanta (Serie A)
26/11/17 Cagliari 1 - 3 Inter Milan (Serie A)
03/12/17 Inter Milan 5 - 0 Chievo (Serie A)

Prediksi BolaSkor.com: 50-50

Juventus fc Inter Milan
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Liga Champions
Superkomputer Bertenaga AI Prediksi Pemenang Duel Atletico Madrid vs Inter Milan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Atletico Madrid vs Inter Milan lewat puluhan ribu simulasi. Simak persentase kemenangan dan peluang kedua tim di Liga Champions!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Superkomputer Bertenaga AI Prediksi Pemenang Duel Atletico Madrid vs Inter Milan
Jadwal
Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Kamis 27 November 2025
Atletico Madrid vs Inter Milan berlangsung Kamis (27/11) dini hari WIB. Simak link streaming resmi dan kondisi terbaru kedua tim jelang duel krusial Liga Champions!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Kamis 27 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Atletico Madrid vs Inter Milan: Nerazzurri Limbung
Atletico Madrid dalam tren kemenangan, sementara Inter limbung usai kalah di derby. Prediksi, statistik, dan susunan pemain jelang duel panas Liga Champions!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Prediksi dan Statistik Atletico Madrid vs Inter Milan: Nerazzurri Limbung
Liga Champions
Pemain Italia Beri Peringatan kepada Atletico Madrid soal Inter Milan
Atletico Madrid akan menjamu Inter Milan pada lanjutan laga Liga Champions dan Atletico dapat bocoran dari pemain Italia, Giacomo Raspadori.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Pemain Italia Beri Peringatan kepada Atletico Madrid soal Inter Milan
Italia
Yann Sommer Mulai Menurun, Inter Milan Bidik Kiper Timnas Argentina
Performanya menurun, Yann Sommer disebut tak akan diperpanjang Inter Milan. Emiliano Martinez masuk radar sebagai calon kiper anyar La Beneamata.
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Yann Sommer Mulai Menurun, Inter Milan Bidik Kiper Timnas Argentina
Italia
100 Kemenangan Max Allegri, AC Milan Salip Posisi Inter di Serie A
AC Milan menang 1-0 atas Inter Milan pada laga bertajuk Derby della Madoninna dan posisi mereka naik ke urutan dua Serie A.
Arief Hadi - Senin, 24 November 2025
100 Kemenangan Max Allegri, AC Milan Salip Posisi Inter di Serie A
Italia
Kalah dari Milan, Inter Punya Masalah Hadapi Serangan Balik
Inter Milan menderita kekalahan keempat di Serie A saat kalah 0-1 lawan AC Milan di Derby della Madoninna.
Arief Hadi - Senin, 24 November 2025
Kalah dari Milan, Inter Punya Masalah Hadapi Serangan Balik
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Real Madrid Imbang, Inter Masih Berada di Bawah Bayang-bayang AC Milan
Hasil pertandingan yang dimainkan pada Senin (24/11) dini hari WIB, melibatkan Real Madrid dan Derby della Madoninna AC Milan vs Inter Milan.
Arief Hadi - Senin, 24 November 2025
Hasil Pertandingan: Real Madrid Imbang, Inter Masih Berada di Bawah Bayang-bayang AC Milan
Italia
Inter Milan vs AC Milan: Cristian Chivu Tegaskan Tidak Ada Favorit dalam Derby della Madonnina
Pelatih Inter Milan Cristian Chivu menegaskan tidak ada favorit dalam laga Derby della Madonnina.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
Inter Milan vs AC Milan: Cristian Chivu Tegaskan Tidak Ada Favorit dalam Derby della Madonnina
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs AC Milan, Senin 24 November 2025
Derby della Madonnina Inter Milan vs AC Milan yang digelar Senin (24/11) dini hari WIB, diperkirakan akan berjalan ketat dan sengit.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
Link Streaming Inter Milan vs AC Milan, Senin 24 November 2025
Bagikan