UEFA Nations League
Prediksi, Jadwal Siaran Langsung, dan Link Live Streaming Belanda Vs Jerman
BolaSkor.com - Tim nasional Belanda akan menghadapi Jerman pada Matchday 2 Grup C UEFA Nations League 2024-2025, di Johan Cruijff ArenA, Rabu (11/9) pukul 01.45 dini hari WIB. Pertandingan Belanda versus Jerman itu akan disiarkan secara langsung melalui live streaming dan televisi nasional.
Belanda dan Jerman sama-sama meraih hasil positif pada pertandingan pertama. Jika Jerman menumbangkan Hungaria dengan skor 5-0, Belanda menekuk Bosia Herzegovina dengan kemenangan 5-2.
Pelatih Belanda, Ronald Koeman, diprediksi masih akan mengandalkan striker Manchester United, Joshua Zirkzee, sebagai mesin gol. Sementara itu, Virgil van Dijk memegang tongkat komando di barisan pertahanan.
Baca Juga:
Gara-gara Main di Arab Saudi, Eks Tottenham Hotspur Dicoret dari Timnas Belanda
Keberuntungan Timnas Belanda Jelang Lawan Inggris
Euro 2024: Pemain Cedera Lagi, Koeman Panggil Zirkzee ke Timnas Belanda
Pada sisi lainnya, Jerman diyakini akan kembali bermain dengan skema 4-2-3-1. Kecepatan dan kemampuan individu Jamal Musiala dan Florian Wirtz yang bermain pada sisi sayap bisa jadi senjata membongkar pertahanan Belanda.
Statistik mengatakan kedua tim saling mengalahkan dalam tiga duel terakhir. Sementara itu, satu lainnya berakhir sama kuat 1-1.
Asyiknya, pertandingan Belanda melawan Jerman pada dini hari nanti dijadwalkan disiarkan secara langsung oleh RCTI. Sementara itu, untuk live streaming Sobat BolaSkor bisa melihatnya melalui Vision+.
Prakiraan susunan pemain:
Belanda (4-3-3): Verbruggen; Ake, Van Dijk, De Ligt, Dumfries; Gravenverch, Reijnders, Schouten; Gakpo, Zirkzee, Simons.
Pelatih: Ronald Koeman.
Jerman (4-2-3-1): Ter Stegen; Raum, Schlotterbeck, Tah, Kimmich; Gross, Andrich; Musiala, Havertz, Wirtz; Fullkrug.
Pelatih: Julian Nagelsmann.
View this post on Instagram
Head to head
27/03/24 Jerman 2-1 Belanda (Friendly)
30/03/22 Belanda 1-1 Jerman (Friendly)
07/09/19 Jerman 2-4 Belanda (Kualifikasi Euro)
25/03/19 Belanda 2-3 Jerman (Kualifikasi Euro)
20/11/18 Jerman 2-2 Belanda (UEFA Nations League)
Prediksi BolaSkor
Belanda 1-1 Jerman
Jadwal siaran langsung dan link live streaming Belanda Vs Jerman
Rabu (11/9)
01.45 WIB - Belanda Vs Jerman (RCTI, Vision+)
*Jadwal siaran langsung bisa berubah sewaktu-waktu
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat