Prediksi Inter Milan Vs Verona: Saatnya Kembali ke Jalur Kemenangan

Inter selalu meraih hasil imbang dalam dua laga terakhirnya di Serie A.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Minggu, 25 April 2021
Prediksi Inter Milan Vs Verona: Saatnya Kembali ke Jalur Kemenangan
Inter Milan (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inter Milan akan menjamu Verona dalam lanjutan Serie A 2020-2021 di Giuseppe Meazza, Minggu (25/4) pukul 20.00 WIB. Kemenangan menjadi harga mati bagi Nerazzurri demi selangkah lebih dekat dengan gelar juara.

Langkah Inter dalam perburuan Scudetto memang sedikit tersendat. Tim asuhan Antonio Conte gagal meraih kemenangan dalam dua pertandingan terakhir.

Inter meraih hasil identik saat melakoni dua laga tandang kontra Napoli dan Spezia. Romelu Lukaku dan kawan-kawan hanya mampu bermain imbang 1-1.

Baca Juga:

Hitung-hitungan Peluang Juara Serie A 2020-2021

Hasil Laga Liga-liga Eropa: Inter Imbang, Madrid Rebut Puncak Klasemen

Petinggi Milan dan Juventus Jadi Panitia Liga Super Eropa, Inter Mantap Pergi

Verona vs Inter Milan

Beruntung bagi Inter, dua pesaing utama mereka juga ikut terpeleset. AC Milan dan Juventus masing-masing menelan satu kekalahan dalam periode yang sama.

Hal itu membuat Inter masih sangat nyaman duduk di puncak klasemen. Mereka unggul sepuluh poin dari Milan yang tepat berada di bawahnya dengan enam laga tersisa.

Kembali bermain di kandang menjadi tambahan motivasi bagi Inter. Apalagi Verona sudah tidak punya kepentingan karena suda selamat dari ancaman degradasi.

Kabar Tim

Inter praktis bisa memainkan para pemain utamanya dalam pertandingan ini. Mereka hanya kehilangan Arturo Vidal dan Aleksandar Kolarov yang masih menjalani pemulihan cedera.

Sementara Verona dipastikan tampil tanpa Miguel Veloso dan Ronaldo Vieira. Kedua pemain tersebut mengalami cedera yang cukup parah dan tidak akan pulih dalam waktu dekat.

Komentar Pelatih

Inter memang diunggulkan untuk memenangi pertandingan nanti. Namun hal itu tak membuat jemawa sang pelatih, Antonio Conte.

"Ini pertandingan yang sulit melawan tim yang tampil sangat baik musim ini, karena meskipun ada serangkaian hasil negatif, penampilan Verona layak mendapat yang lebih baik," kata Conte pada sesi konferensi pers jelang laga.

“Mereka memiliki pelatih yang sangat baik dalam diri Ivan Juric yang harus disyukuri oleh klub, karena dia meningkatkan para pemain melalui kerja keras. Dia melakukannya musim lalu dan melakukannya lagi sekarang."

Performa yang ditunjukkan Inter juga membuat kagum pelatih Verona, Ivan Juric. Ia secara khusus memuji kinerja Conte.

"Saya selalu mengatakan Inter memiliki skuat terkuat di Serie A musim ini, dan Conte adalah pelatih terbaik bersama Gasperini,” kata Juric.

“Saya pikir mereka telah memainkan beberapa pertandingan hebat dengan gaya sepak bola total. Conte mengevaluasi tim, menyadari tidak ada yang peduli jika mereka bermain bagus saat kalah, jadi mereka lebih fokus pada bertahan dan bukan pressing tinggi.

Head to Head

Dari rekor pertemuan, Inter terlihat sangat superior di hadapan Verona. Mereka sudah tak terkalahkan selama 29 tahun terakhir.

Lima pertemuan terakhir kedua tim:

24-12-2020 Verona 1-2 Inter Milan (Serie A)
10-07-2020 Verona 2-2 Inter Milan (Serie A)
10-11-2019 Inter Milan 2-1 Verona (Serie A)
31-03-2018 Inter Milan 3-0 Verona (Serie A)
31-10-2017 Verona 1-2 Inter Milan (Serie A)

Prediksi dan Prakiraan Susunan Pemain

Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, Alessandro Bastoni, Stefan de Vrij; Achraf Hakimi, Nicolo Barella, Christian Eriksen, Marcelo Brozovic, Matteo Darmian; Lautaro Martinez, Romelu Lukaku.

Pelatih: Antonio Conte.

Verona (3-4-2-1): Marco Silvestri; Federico Dimarco, Giangiacomo Magnani, Federico Ceccherini; Darko Lazovic, Marco Faraoni, Adrien Tameze, Ivan Ili?; Mattia Zaccagni, Antonin Barak; Kevin Lasagna.

Pelatih: Ivan Juric.

Prediksi BolaSkor.com: Inter Milan 2-0 Verona

Inter Milan Hellas verona Verona Serie a Prediksi Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Timnas
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Hasil undian ASEAN Hyundai Cup 2026 atau Piala AFF 2026 menempatkan Timnas Indonesia di Grup A bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, Brunei/Timor Leste
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Como vs AC Milan di Serie A 2025/2026. Peluang menang kedua tim nyaris seimbang, siapa bakal keluar sebagai pemenang?
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Timnas
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mengatakan gairah sepak bola di Indonesia mirip dengan Newcastle.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Timnas
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Demi membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia, John Herdman membuka peluang menambah pemain naturalisasi baru. Pelatih asal Inggris itu siap berburu pemain terbaik hingga Eropa. Simak rencana besarnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Timnas
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Bulgaria dan Peru dikabarkan menjadi lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026. Satu tim lainnya yang sudah mengonfirmasi adalah Saint Kitts and Nevis.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Timnas
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman menegaskan kendali penuh atas pemilihan pemain dan strategi Skuad Garuda. Meski demikian, ia tetap membuka ruang masukan dari banyak pihak. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Futsal
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Legenda futsal dunia Falcao tak sabar menghadapi Ricardinho di Indonesia. Duel dua GOAT futsal akan tersaji di Futsal XSeries 2 Jakarta, 17–18 Januari 2026. Pertarungan langka yang dinanti fans!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Italia
Rekor Positif AC Milan Diuji Como, Max Allegri Bicara Perubahan Taktik
Massimiliano Allegri mengakui AC Milan tengah mencari solusi, mencari alternatif dari taktik tiga bek yang mulai dibaca lawan di Serie A.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Rekor Positif AC Milan Diuji Como, Max Allegri Bicara Perubahan Taktik
Prediksi
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Barcelona menantang Racing Santander di Copa del Rey 2025/2026. Statistik, kondisi tim, head to head, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Bagikan