Prediksi Derby Manchester ke-149: Buruknya Rekor Tandang Man United

Manchester United punya rekor tandang buruk jelang Derby Manchester kontra Manchester City.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 07 Desember 2019
Prediksi Derby Manchester ke-149: Buruknya Rekor Tandang Man United
Derby Manchester (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Derby Manchester ke-149 di Premier League (total sudah 179 derby di seluruh kompetisi) akan dihelat di pekan 16 Premier League. Manchester City akan menjamu Manchester United di Etihad Stadium, Minggu (08/12) pukul 00.30 dini hari WIB.

Keduanya sama-sama sedang ada di momentum bagus karena baru meraih kemenangan di laga Premier League tengah pekan ini. Target tiga poin jadi target kedua tim di laga nanti, khususnya Man City yang sudah tertinggal 11 poin dari Liverpool.

Kekalahan atau hasil imbang dapat juga diartikan Man City 'memberikan' titel Premier League, yang sudah diraih dua musim beruntun, kepada Liverpool yang belum pernah kalah di Premier League musim ini.

Baca Juga:

Massimiliano Allegri Kirim Kode ke Manchester United dan Arsenal

Solskjaer Kirim Pesan untuk Pahlawan Kemenangan Manchester United, Marcus Rashford

Jose Mourinho Sindir Manchester United Bermain Bertahan

Derby Manchester

Tak ayal Man City sangat butuh tiga poin di tiap laganya, termasuk saat melawan Man United, agar tak tertinggal jauh dari Liverpool. Pun demikian bagi Man United yang ingin menjaga momentum pasca menang 2-1 kontra Tottenham Hotspur.

Man United, sejak ditinggal Sir Alex Ferguson, tak lagi sama seperti dahulu kala. Man City yang tadinya berada di bawah bayang-bayang Man United telah menjelma jadi tim yang bahkan lebih baik dari Setan Merah. Itu diakui langsung oleh Ole Gunnar Solskjaer.

"Dibutuhkan waktu bertahun-tahun sebelum saya memainkan Derby Manchester. Tentu saja, Man City tim yang lebih baik sekarang ketimbang waktu saya bermain," ucap Solskjaer di BBC Sport.

"Derby Manchester selalu jadi laga spesial, tapi Anda tak bisa mengatakannya itu lebih penting (ketimbang laga melawan Tottenham). Untuk fans tentu saja, ya."

Pep Guardiola juga enggan meremehkan Man United yang belum konsisten bermain saat ini. Menurutnya, Man United tetaplah Man United, tim yang prestisius dan bersejarah di Inggris.

"Ini Man United; saya respek dengan apa yang dilakukannya untuk sepak bola Inggris, Eropa, dan dunia sepak bola. United punya sejarah besar dan kualitas mereka selalu ada di sana, tapi kami harus mencoba mengalahkan mereka," tutur Guardiola.

"Kami bermain melawan tim yang bagus, mencoba untuk mengikuti performa yang kami percaya dan coba memenangi laga. Anda tahu opini saya soal perebutan titel."

Musim lalu Man United kalah dua kali dari Man City di Premier League dengan skor 1-3 dan 0-2. Man City juga telah memenangi laga melawan Man United sebanyak 15 kali dan 10 di antaranya diraih dalam delapan tahun terakhir (67 persen).

Parahnya lagi, Man United baru sekali menang di laga tandang musim ini di Premier League yakni saat melawan Norwich City. Bermain di Etihad Stadium akan menguji Ashley Young dkk, terutamanya Solskjaer yang masih mendapatkan sorotan tinggi musim ini.

Prakiraan Susunan Pemain:

Manchester City (4-3-3): Ederson; Benjamin Mendy, Fernandinho, John Stones, Kyle Walker; Rodri, Kevin De Bruyne, Ilkay Gundogan; Raheem Sterling, Gabriel Jesus, Riyad Mahrez

Manajer: Pep Guardiola

Manchester United (4-2-3-1): David De Gea; Luke Shaw, Victor Lindelof, Harry Maguire, Aaron Wan-Bissaka; Fred, Scott McTominay, Marcus Rashford, Jesse Lingard, Daniel James; Anthony Martial

Manajer: Ole Gunnar Solskjaer

Lima Pertandingan Terakhir Manchester City
Burnley 1-4 Man City
Newcastle 2-2 Man City
Man City 1-1 Shakhtar Donetsk (Liga Champions)
Man City 2-1 Chelsea
Liverpool 3-1 Man City

Lima Pertandingan Terakhir Manchester United
Man United 2-1 Tottenham
Man United 2-2 Aston Villa
Astana 2-1 Man United (Liga Europa)
Sheffield 3-3 Man United
Man United 3-1 Brighton

Prediksi BolaSkor.com: Man City menang 55%, imbang 5%, Man United menang 40%

Breaking News Manchester City Manchester United Derby Manchester Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.723

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Slavia Praha vs Arsenal: Bukan Tandingan The Gunners
Arsenal datang ke markas Slavia Praha dengan modal sempurna di Liga Champions. Mampukah The Gunners lanjutkan tren kemenangan dan buktikan dominasinya di Eropa?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik Slavia Praha vs Arsenal: Bukan Tandingan The Gunners
Liga Champions
Virgil van Dijk Sambut Trent Alexander-Arnold: Dulu Kawan, Sekarang Lawan
Trent Alexander-Arnold akan kembali ke Anfield untuk melawan mantan klubnya Liverpool.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Virgil van Dijk Sambut Trent Alexander-Arnold: Dulu Kawan, Sekarang Lawan
Liga Champions
Liga Champions: Luis Enrique Yakin PSG Punya Modal untuk Akhiri Rekor Kemenangan Bayern Munchen
Pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique yakin tim asuhannya bisa mengalahkan Bayern Munchen pada laga lanjutan Liga Champions yang berlangsung di Parc des Princes.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Liga Champions: Luis Enrique Yakin PSG Punya Modal untuk Akhiri Rekor Kemenangan Bayern Munchen
Liga Champions
Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Siapkan Mental, Arne Slot Akan Beri Sambutan Hangat
Bek Real Madrid Trent Alexander-Arnold menyatakan siap dengan kemungkinan akan mendapat sambutan keras dari suporter Liverpool.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Siapkan Mental, Arne Slot Akan Beri Sambutan Hangat
Inggris
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Arsenal baru kebobolan tiga gol di Premier League dan Mikel Arteta menuturkan resep kekuatan pertahanan The Gunners.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Ragam
5 Pemain Liverpool yang Hengkang ke Real Madrid
Beberapa bintang pernah membela Liverpool dan Real Madrid sepanjang karier mereka.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
5 Pemain Liverpool yang Hengkang ke Real Madrid
Liga Champions
Syarat Bayern Munchen untuk Bisa Kalahkan PSG: Harus Tampil Sempurna
Pelatih Bayern Munchen Vincent Kompany menegaskan, tim asuhannya harus bermain sempurna jika ingin mengalahkan Paris Saint-Germain.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Syarat Bayern Munchen untuk Bisa Kalahkan PSG: Harus Tampil Sempurna
Prediksi
Prediksi dan Statistik PSG vs Bayern Munchen: Misi Die Roten Jaga Kesempurnaan
Duel sengit antara dua tim yang sedang panas-panasnya akan terjadi saat Paris Saint-Germain (PSG) menjamu Bayern Munchen pada lanjutan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik PSG vs Bayern Munchen: Misi Die Roten Jaga Kesempurnaan
Jadwal
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Simak jadwal lengkap Liga Champions 2025/2026 tengah pekan ini! Duel panas Liverpool vs Real Madrid di Anfield dan bentrokan PSG vs Bayern Munich siap mengguncang Eropa. Cek daftar lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Spanyol
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Barcelona harus mundur dari perburuan Harry Kane. Gaji selangit striker Bayern Munich itu jadi penghalang utama Blaugrana untuk wujudkan transfer impian!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Bagikan