Premier League

Prediksi dan Statistik West Ham Vs Chelsea: The Blues Bidik Lanjutkan Tren Kemenangan Tandang

Ini merupakan pertemuan ke-122 kedua kubu dalam derby London di semua kompetisi.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 21 September 2024
Prediksi dan Statistik West Ham Vs Chelsea: The Blues Bidik Lanjutkan Tren Kemenangan Tandang
Chelsea akan tandang ke markas West Ham (x/ChelseaFC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:


BolaSkor.com - Chelsea akan menjalani laga tandang melawan West Ham United dalam lanjutan Premier League 2024-2025 di London Stadium, Sabtu (21/9) pukul 18.30 WIB. Ini merupakan pertemuan ke-122 kedua kubu dalam derby London di semua kompetisi.

Chelsea saat ini memimpin dengan mencatatkan 55 kemenangan atas West Ham. Sedangkan The Hammers mencatat 44 kali menang, dan 23 pertemuan berakhir imbang.

Chelsea mulai menemukan pijakan mereka di Premier League di bawah asuhan Enzo Maresca. Namun, mereka harus berada dalam performa terbaik untuk menghindari kesalahan saat menghadapi West Ham.

Setelah awal yang buruk dengan kekalahan kandang dari Manchester City, The Blues bangkit kembali dengan mengesankan. Mereka mengamankan tujuh poin dari tiga pertandingan melawan Wolves, Crystal Palace, dan Bournemouth.

Baca Juga:

Termasuk Mykhaylo Mudryk, Chelsea Sodorkan Tiga Pemain untuk Ditukar Lautaro Martinez

Pengaruh Instan Jadon Sancho Sesuai Harapan Enzo Maresca

Situasi Internal Chelsea Tak Seburuk yang Dibayangkan Publik

Kini, Chelsea mencoba untuk melanjutkan tren apik saat laga tandang. Mereka berpeluang menyamai pencapaian pada musim 2017-2018 saat diasuh Antonio Conte. Ketika itu mereka mampu mencatat kemenangan pada tiga laga tandang beruntun di awal musim.

Maresca tampaknya secara bertahap membuka potensi skuadnya, tugas yang masih harus diselesaikan oleh Julen Lopetegui dari West Ham.

West Ham juga mengalami perubahan signifikan selama musim panas, berinvestasi besar-besaran untuk membentuk kembali tim setelah penunjukan Lopetegui sebagai pengganti David Moyes.

Meski begitu, kehadiran pemain baru membuat West Ham terlihat belum menemukan konsistensi. The Hammers hanya berhasil mengumpulkan empat poin dari empat pertandingan pembukaan mereka.

West Ham memiliki rekor bagus tiap menjamu Chelsea. The Hammers tercatat tidak pernah kalah dalam tiga laga kandang terakhir kontra Chelsea, dua kemenangan dan sekali imbang.

Meski demikian upaya skuad West Ham tidak mudah. Pasalnya The Blues datang ke laga ini dengan modal bagus, selalu menang dalam laga tandang mereka musim ini.

Jika ditarik lebih ke belakang, West Ham masih dalam tren bagus ketika menjamu Chelsea. Dalam tujuh laga, West Ham meraih empat kemenangan, dua imbang, dan hanya sekali kalah.


Kabar Tim

Duo West Ham Emerson dan Niclas Fullkrug sama-sama diragukan kebugarannya untuk laga kali ini. Emerson digantikan saat melawan Fulham akhir pekan lalu karena cedera, sementara Fullkrug absen pada pertandingan itu karena ada gangguan pada betis.

Di kubu tim tamu, gelandang Chelsea Enzo Fernandez dan Kiernan Dewsbury-Hall sudah bisa dimainkan setelah absen saat melawan Bournemouth karena sakit.

Sedangkan Malo Gusto dipastikan akan absen meskipun sudah kembali berlatih.

Julen Lopetegui (x/WestHam)


Komentar

Menghadapi Chelsea, Julen Lopetegui menyadari pasukannya akan menghadapi laga yang tidak mudah. Karenanya, dia meminta dukungan penuh dari suporter.

"Melawan Chelsea akan menjadi laga besar lainnya. Kami terus bekerja keras untuk bisa memberikan performa yang bagus. Kami tahu tidak akan mudah menghadapi Chelsea, salah satu rival kami, sehingga kami akan sangat butuh dukungan fans," kata Lopetegui.

"Chelsea adalah tim papan atas. Mereka punya kualitas dan kuantitas dalam skuad mereka. Mereka punya pelatih yang bagus, dengan ide-ide bagus, dan mereka berusaha mengembangkan cara bermain.

"Kami menghormati mereka dan kemampuan mereka, tetapi kami harus fokus pada pemain dan ide-ide kami juga. Kami percaya pada diri sendiri dan kekuatan kami, dan kami akan memasuki pertandingan dengan harapan meraih hasil yang tepat," kata Lopetegui.

Enzo Maresca (x/ChelseaFC)

Di kubu Chelsea, Maresca mengungkapkan bahwa saat ini timnya masih dalam proses membangun. Adanya peningkatan permainan menjadi target yang dibidiknya.

"Sejak pertama kali bertemu dengan pemilik klub, tidak ada yang mengatakan bahwa targetnya adalah finis di posisi empat besar. Saya rasa ini skuad yang bagus, tetapi jika dalam dua tahun terakhir kami finis di posisi 12 dan 6, peningkatan tidak otomatis terjadi. Anda butuh kemajuan."


Head to Head

05-05-2024: Chelsea vs West Ham 5-0 (Premier League)

20-08-2023: West Ham vs Chelsea 3-1 (Premier League)

11-02-2023: West Ham vs Chelsea 1-1 (Premier League)

03-09-2022: Chelsea vs West Ham 2-1 (Premier League)

24-04-2022: Chelsea vs West Ham 1-0 (Premier League)


Statistik

1. West Ham hanya menang dua kali dalam delapan laga terakhir melawan Chelsea di Premier League.

2. West Ham tidak terkalahkan dalam tiga laga kandang terakhir melawan Chelsea di Premier League.

3. West Ham hanya menang dua kali dalam 12 laga kandang terakhir di Premier League.

4. The Hammers gagal menjaga clean sheet dalam 11 pertandingan kandang di Premier League sejak hasil imbang 0-0 melawan Brighton pada Januari.

5. Chelsea dapat memenangkan tiga pertandingan tandang pembukaan musim di Premier League untuk pertama kalinya sejak 2017-18 di bawah asuhan Antonio Conte.

Perkiraan Susunan Pemain

West Ham (4-2-3-1): Alphonse Areola; Aaron Wan-Bissaka, Konstantinos Mavropanos, Max Kilman, Emerson Palmieri; Guido Rodríguez, Edson Álvarez; Lucas Paqueta, Mohammed Kudus, Jarrod Bowen; Michail Antonio

Pelatih: Julen Lopetegui

Chelsea (4-2-3-1): Robert Sanchez; Axel Disasi, Wesley Fofana, Levi Colwill, Marc Cucurella; Moises Caicedo, Renato Veiga; Cole Palmer, Noni Madueke, Jadon Sancho; Nicolas Jackson.

Pelatih: Enzo Maresca

Prediksi BolaSkor: West Ham 2-2 Chelsea

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Prediksi Chelsea West ham united Premier League Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.939

Berita Terkait

Timnas
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman membeberkan target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu fokus analisis, komunikasi pemain, dan evaluasi kegagalan ke Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Spanyol
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Karier pelatih di Real Madrid tak selalu panjang. Dari Camacho hingga Benítez, kini Xabi Alonso masuk daftar pelatih dengan masa jabatan tersingkat di Los Blancos.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Italia
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
Luciano Spalletti merasa Juventus asuhannya masih belum selevel dengan Inter Milan dan Napoli.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
Timnas
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
John Herdman menyatakan kesiapannya menanggung beban sekaligus harapan tinggi dari suporter Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Inggris
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Pelatih baru Chelsea Liam Rosenior yakin sudah memiliki sumber daya untuk meraih kemenangan saat bersiap menjamu Arsenal.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Timnas
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menyebut Liga Indonesia punya potensi menghasilkan pemain terbaik untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Inggris
Wayne Rooney Bersedia Bantu Michael Carrick di Manchester United
Legenda Manchester United, Wayne Rooney, bersedia membantu Michael Carrick jika dia atau Ole Gunnar Solskjaer membesut Red Devils.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
Wayne Rooney Bersedia Bantu Michael Carrick di Manchester United
Timnas
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Pelatih asal Inggris itu mengaku sudah menjalin komunikasi secara virtual dengan beberapa pemain Timnas Indonesia selepas dirinya resmi menahkodai Skuad Garuda.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Timnas
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
John Herdman itu yakin Skuad Garuda punya potensi besar lolos ke Piala Dunia.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Timnas
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Cesar Meylan buka suara soal keputusannya mengikuti John Herdman ke Timnas Indonesia. Bukan sekadar 15 tahun bekerja bersama, ini alasan sesungguhnya sang asisten pelatih.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Bagikan