Prediksi dan Statistik Manchester City Vs Inter Milan: Dejavu Final Liga Champions 2023

Manchester City akan menjamu Inter Milan di Etihad Stadium.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 18 September 2024
Prediksi dan Statistik Manchester City Vs Inter Milan: Dejavu Final Liga Champions 2023
Man City Vs Inter (Twitter Liga Champions)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester City akan memulai perjalanan di format baru Liga Champions musim ini di Etihad Stadium. The Citizens akan menghadapi Inter Milan, Kamis (19/09) pukul 02.00 dini hari WIB.

Pertandingan itu juga menjadi dejavu final Liga Champions 2023. Kala itu, Man City besutan Pep Guardiola menang 1-0 atas Inter dari gol Rodri sekaligus meraih titel Liga Champions pertama dalam sejarah klub.

Tugas berat ada di depan Inter, juara bertahan Serie A, karena Man City tak terkalahkan pada 23 laga terakhir Liga Champions, mencatatkan 16 kemenangan dan tujuh hasil imbang.

Baca Juga:

Hasil Liga Champions: Juventus, Bayern, dan Madrid Pesta Gol, Liverpool Permalukan Milan di San Siro

Peluang Juara Liga Champions 2024-2025: Man City Teratas, Madrid Lebih Tinggi daripada Barcelona

Adanya Kylian Mbappe Tidak Menjamin Real Madrid Pertahankan Gelar Liga Champions

Namun, Inter juga memiliki catatan bagus dengan empat kemenangan tandang di Inggris, di Liga Champions, atas Newcastle United, Arsenal, Chelsea, dan Liverpool. Inter juga hanya kalah tiga kali dari 20 laga terakhir Liga Champions: 11 kemenangan, enam hasil imbang.

Kabar Tim

Tidak ada masalah serius pada skuad Man City. Menilik dari laman resmi UEFA, kondisi Savinho diragukan dan satu-satunya pemain absen adalah bek asal Belanda, Nathan Ake, karena cedera.

Berbeda dari Man City, Inter besutan Simone Inzaghi memiliki tiga pemain yang absen karena cedera yakni Federico Dimarco, Tajon Buchanan, dan Marko Arnautovic.

Komentar

Kendati pada 2023 Man City menang atas Inter, Pep Guardiola sama sekali tak menurunkan kewaspadaannya kepada sang lawan, memuji mereka dengan analisisnya.

Pep Guardiola dan Simone Inzaghi (Foto: Football-Italia)



"Inter adalah tim bersejarah dengan mentalitas luar biasa. Mereka dibangun untuk memenangkan setiap pertandingan dan kompetisi. Mereka menang banyak tahun lalu, sama halnya dengan kami," papar Guardiola.

"Mereka punya tekanan tinggi yang bagus, penjagaan pemain satu lawan satu, mirip dengan Brentford, dan mereka bertahan dengan mentalitas khas Italia. Mereka harus menderita."

"Mereka kuat dalam bola mati; mereka memiliki kualitas dalam membangun pemain dengan Bastoni, Calhanoglu, Acerbi, dan Pavard. Mereka punya pemain bagus yang datang dari lini kedua, terutama Barella."

"Juga, Mkhitaryan, terutama Barella. Saya tidak tahu apakah Dimarco akan fit, tetapi setiap kali dia melakukan umpan silang, ada empat atau lima pemain di dalam kotak penalti."

"Ini adalah tim yang lengkap. Anda tidak bisa memenangkan Liga Italia atau mencapai final Liga Champions jika Anda tidak memiliki sesuatu yang istimewa."

Sementara Simone Inzaghi tak melihat laga nanti sebagai kans balas dendam Inter, melainkan awalan baru pada format baru Liga Champions.

Simone Inzaghi (Foto: Football-Italia)



"Saya menontonnya pada minggu berikutnya dan kemudian bulan lalu saat pramusim," ucap Inzaghi.

“Saya kira itu bukan balas dendam karena besok adalah pertandingan fase liga. Saya tidak menyesal karena tim saya memberikan segalanya di Istanbul."

"Ini kompetisi baru, kami harus bersiap menghadapi delapan pertandingan berbeda. Ini akan lebih menuntut, tapi ini adalah format yang pasti akan bekerja dengan baik. Kami ingin melakukan perjalanan yang hebat," tegasnya.

Statistik

1. Satu-satunya pertemuan kedua tim terjadi pada 2023 saat Man City menang 1-0 atas Inter di final Liga Champions.

2. Inter telah menang empat kali di laga tandang kontra tim Inggris di Liga Champions: lawan Newcastle United, Arsenal, Chelsea, dan Liverpool.

3. Man City tak terkalahkan di 23 laga terakhir mereka di Liga Champions: 16 kemenangan, tujuh hasil imbang.

4. Inter hanya kalah tiga kali dari 20 laga terakhir Liga Champions: 11 kemenangan, enam hasil imbang.

Prediksi dan Prakiraan Susunan Pemain

Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Rico Lewis, Manuel Akanji, Ruben Dias, Josko Gvardiol; Bernardo Silva, Rodri; Savinho, Kevin De Bruyne, Jeremy Doku; Erling Haaland

Pelatih: Pep Guardiola

Inter Milan (3-5-2): Yann Sommer; Benjamin Pavard, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni; Matteo Darmian, Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Federico DiMarco; Lautaro Martinez, Marcus Thuram

Pelatih: Simone Inzaghi

Prediksi BolaSkor: Manchester City 1-1 Inter Milan

Liga Champions Manchester City Inter Inter Milan Prediksi
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.889

Berita Terkait

Ragam
4 Alasan Keterpurukan Liverpool di Musim Kedua Arne Slot Melatih
Dari juara bertahan Premier League, Liverpool tengah terpuruk saat ini, apa yang terjadi?
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
4 Alasan Keterpurukan Liverpool di Musim Kedua Arne Slot Melatih
Italia
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Fabrizio Romano akhirnya angkat suara soal isu Mike Maignan bakal gabung Inter Milan. Benarkah sang kiper sudah didekati Nerazzurri? Ini fakta sebenarnya yang bikin heboh!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Liga Champions
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Dietmar Hamann beri saran mengejutkan untuk Arne Slot setelah Liverpool terpuruk. Mohamed Salah disebut jadi masalah utama. Benarkah?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Liga Champions
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Harry Kane murka setelah Bayern Munchen tumbang dari Arsenal. Sang bomber menegaskan ingin bertemu kembali di babak gugur demi balas dendam besar!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Liga Champions
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Virgil van Dijk kembali bikin blunder fatal yang berujung penalti saat Liverpool dipermalukan PSV 1-4 di Anfield. Statistik Opta ungkap fakta mengejutkan: Van Dijk jadi pemain Premier League paling sering memberi penalti musim ini!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Inggris
Arne Slot Pun Tak Percaya Liverpool Terpuruk
Periode negatif Arne Slot di musim kedua melatih Liverpool semakin terlihat usai kalah 1-4 lawan PSV Eindhoven di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
Arne Slot Pun Tak Percaya Liverpool Terpuruk
Spanyol
Torehkan Quat-trick Gol, Kylian Mbappe Samai Rekor Cristiano Ronaldo di Real Madrid
Real Madrid menang 4-3 atas Olympiakos di Liga Champions dan Kylian Mbappe mencetak empat gol alias quat-trick gol.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
Torehkan Quat-trick Gol, Kylian Mbappe Samai Rekor Cristiano Ronaldo di Real Madrid
Italia
Anomali Inter Milan, Loyo di Laga Besar
Inter Milan kalah 1-2 melawan Atletico Madrid di Liga Champions dan kian membuktikan kesulitan kontra tim besar.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
Anomali Inter Milan, Loyo di Laga Besar
Liga Champions
Klasemen Terbaru Liga Champions 2025-2026: Arsenal Berlari Sendirian, Liverpool Hancur Lebur
Pekan lima fase liga Liga Champions 2025-2026 berakhir, Arsenal mantap di urutan satu dan Liverpool kian terpuruk.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
Klasemen Terbaru Liga Champions 2025-2026: Arsenal Berlari Sendirian, Liverpool Hancur Lebur
Inggris
On Fire, Arsenal Tak Terbendung dan Akhiri Rekor Bagus Bayern Munchen
Arsenal menjaga momentum melalui kemenangan 3-1 atas Bayern Munchen di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
On Fire, Arsenal Tak Terbendung dan Akhiri Rekor Bagus Bayern Munchen
Bagikan