Prediksi dan Statistik Islandia vs Prancis: Les Bleus Bidik Kemenangan Keempat Beruntun
BolaSkor.com - Duel tim pesakitan yang ingin bangkit menghadapi raksasa sepak bola Eropa yang ingin menjaga momentum.
Islandia akan menjamu Prancis di Laugardalsvollur, Selasa (14/10) pukul 01.45 dini hari WIB pada pekan delapan fase grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa.
Islandia seyogyanya mengawali kualifikasi dengan impresif melalui skor 5-0 atas Azerbaijan, tetapi setelahnya mereka kalah melawan Prancis (1-2) dan Ukraina (3-5).
Baca Juga:
Ketidakcermatan Patrick Kluivert buat Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026, Patrick Kluivert: Saya Perlu Merenung
View this post on Instagram
Sebaliknya, Prancis ingin melanjutkan tren dan meraih empat kemenangan beruntun usai mengalahkan Ukraina (2-0), Islandia (2-1), dan Azerbaijan (3-0).
Kabar Tim
Tuan rumah tanpa Andri Gudjohnsen yang terkena akumulasi kartu dan posisinya dapat digantikan oleh Daniel Gudjohnsen.
Pemain absen Prancis lebih banyak dengan suspensi Aurelien Tchouameni, juga Kylian Mbappe, Ibrahima Konate, Bradley Barcola, Marcus Thuram, Desire Doue, dan Ousmane Dembele yang cedera.
Prediksi
Islandia ingin bangkit dan Prancis ingin menjaga momentum.
Dua fakta tersebut akan menambah keseruan laga di Laugardalsvollur, dan di depan fans mereka, Islandia dapat membuat kejutan.
Islandia kini tak lagi seperti di masa lalu kala menjadi tim kuda hitam Eropa, tetapi potensi mereka untuk mengejutkan Prancis terbuka.
Tetap, Prancis diunggulkan dengan kualitas individu di atas rata-rata meski banyak pemain yang absen.
Prediksi BolaSkor: Islandia 1-2 Prancis
Head to Head
Arief Hadi
16.166
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Sassuolo vs Juventus: Misi Si Nyonya Tua Kembali ke Jalur Kemenangan
Prediksi dan Statistik Bournemouth vs Arsenal: Pelajaran dari Musim Lalu
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Leeds United: Lanjutkan Tren di 2026
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Aston Villa: Menentukan Laju Perebutan Titel Premier League
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Bournemouth: Usung Misi Bangkit pada Akhir 2025
Prediksi dan Statistik AC Milan vs Hellas Verona: Misi Akhiri 2025 dengan Kemenangan