Premier League
Prediksi dan Statistik Fulham vs Manchester United: Bidik Kemenangan Pertama
BolaSkor.com - Fulham dan Manchester United akan bertarung di Craven Cottage pada pekan kedua Premier League 2025-2026, Minggu (24/8) malam WIB.
Manchester United membuka musim baru dengan kekalahan tipis 0-1 di kandang dari Arsenal.
Hasil yang tentunya menambah beban bagi sang pelatih Ruben Amorim yang dituntut segera meraih kemenangan pertama.
Baca Juga:
Semakin Dekat, Manchester United Rekrut Senne Lammens sebagai Pesaing Andre Onana
Jadon Sancho Tidak Pernah Menolak, Manchester United Kembali Negosiasi dengan AS Roma
Benjamin Sesko Datang, Rasmus Hojlund Disarankan Tinggalkan Manchester United
View this post on Instagram
Di sisi lain, Fulham meraih satu poin pada laga pertama melawan Brighton.
Bermain di Craven Cottage, Fulham berambisi melanjutkan start tanpa kekalahan.
Namun Fulham akan melawan tim yang selalu menjadi momok bagi mereka dalam 15 tahun terakhir.
Tim asuhan Marco Silva memiliki catatan kurang bagus saat menghadapi United.
Dari tiga pertemuan, Fulham meraih satu kemenangan lewat adu penalti di Piala FA, sedangkan sisanya sisanya kalah.
Dari kubu United, Amorim menyatakan bahwa laga kontra Fulham akan menjadi tantangan bagi timnya.
"Laga yang akan sulit melawan Fulham, mereka punya identitas yang jelas dan sangat nyaman karena punya pengalaman.” ujar Ruben Amorim di laman resmi United.
Kabar Tim
Yusuf Abdillah
10.056
Berita Terkait
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket