LaLiga

Prediksi dan Statistik Barcelona Vs Rayo Vallecano: Kembali ke Singgasana

Berikut adalah prediksi, statistik, head to head, dan susunan pemain Barcelona Vs Rayo Vallecano.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 17 Februari 2025
Prediksi dan Statistik Barcelona Vs Rayo Vallecano: Kembali ke Singgasana
Barcelona Vs Rayo Vallecano (X/Barcelona)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona akan menantang Rayo Vallecano pada pertandingan pekan ke-24 LaLiga 2024-2025, di Estadi Olimpic Lluis Companys, Selasa (18/2) dini hari WIB. Kemenangan akan membawa Barcelona ke puncak klasemen.

Barcelona yang kini menempati posisi ketiga hanya terpaut tiga poin dari Real Madrid yang ada di posisi pertama. Dengan demikian, kemenangan akan membawa Barca menyamai perolehan poin Madrid.

Menariknya, posisi Barcelona akan menjadi yang pertama karena unggul dalam selisih gol dari El Real. Selain itu, Barca juga menang 4-0 pada pertemuan pertama melawan Madrid di LaLiga musim ini.

Baca Juga:

Sempat Menolak, Frenkie de Jong Kini Berkomitmen Perpanjang Kontrak dengan Barcelona Sesegera Mungkin

Marcus Rashford Lebih Dibutuhkan Aston Villa ketimbang Barcelona

Dipuji Pep Guardiola, Barcelona Kini Ditakuti Semua Tim

Namun, belajar dari pengalaman, Barcelona tidak bisa memandang Rayo Vallecano sebelah mata. Statistik mencatat, Barcelona hanya dua kali menang dalam tujuh duel terakhir versus Rayo Vallecano di LaLiga. Sisanya adalah 2 imbang dan 3 kalah.

Selain itu, Rayo Vallecano hanya satu kali keok dalam tiga laga tandang terakhir melawan Barcelona. Sisanya adalah menang dan seri.

Kondisi Tim

Barcelona masih kehilangan sejumlah pemainnya. Marc Bernal, Marc-Andre ter Stegen, dan Andreas Christensen adalah deretan pemain Barcelona yang tidak bisa beraksi.

Pada sisi lainnya, Rayo Vallecano juga tidak tampil dengan kekuatan penuh. Unai Lopez dan Sergio Camello adalah dua pemain yang masih dalam perawatan.

Barcelona (X/Barcelona)

Prediksi BolaSkor

Barcelona punya peluang besar meraih tiga poin pada duel kali ini. Kuncinya adalah gol cepat untuk meruntuhkan mental lawan.

Barcelona akan berada pada posisi sulit jika tertinggal terlebih dahulu. Sebab, Inigo Perez bisa memberikan instruksi kepada para pemain Rayo Vallecano untuk fokus bertahan.

Prakiraan Susunan Pemain

Barcelona (4-3-3): Szczesny; Alejandro Balde, Inigo Martinez, Cubarsi, Kounde; Pedri, De Jong, Gavi; Raphinha, Lewandowski, Lamine Yamal.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Pelatih: Hansi Flick.

Rayo Vallecano (4-3-3): Batalla; Pep Chavarria, Abdul Mumin, Lejeune, Ratiu; Pedro Diaz, Isi Palazon, Pathe Ciss; Alvaro Garcia, Randy Nteka, Jorge de Frutos.

Pelatih: Inigo Perez.

Head to Head

28/08/24 Rayo Vallecano 1-2 Barcelona (LaLiga)
20/05/24 Barcelona 3-0 Rayo Vallecano (LaLiga)
25/11/23 Rayo Vallecano 1-1 Barcelona (LaLiga)
27/04/23 Rayo Vallecano 2-1 Barcelona (LaLiga)
14/08/22 Barcelona 0-0 Rayo Vallecano (LaLiga)

Prediksi Skor

Barcelona 2-0 Rayo Vallecano

Barcelona Rayo Vallecano Breaking News LaLiga
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.865

Berita Terkait

Spanyol
Internal Memanas, Pemain Real Madrid Tak Suka Dilatih Xabi Alonso
Kabarnya, beberapa pemain Real Madrid tak suka atau sejalan dengan ide-ide sang pelatih, Xabi Alonso.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Internal Memanas, Pemain Real Madrid Tak Suka Dilatih Xabi Alonso
Prediksi
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Barcelona: Sama-sama Menggunakan Taktik 4-2-3-1
Chelsea akan menghadapi Barcelona pada lanjutan pekan lima fase liga Liga Champions di Stamford Bridge. Berikut prediksi susunan pemain kedua tim.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Barcelona: Sama-sama Menggunakan Taktik 4-2-3-1
Liga Indonesia
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Buku foto yang diluncurkan Persija ini jumlahnya terbatas. Persija hanya mencetak 97 buku yang bisa didapatkan mulai 28 November 2025.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Prediksi
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona pada lanjutan laga Liga Champions di Stamford Bridge dan berikut prediksi pemenang versi superkomputer.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Timnas
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Nama Giovanni van Bronckhorst menjadi nama terbaru yang dikaitkan dengan Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Liga Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija menyiapkan 50 ribu lembar tiket saat menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Liga Champions
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Pertandingan Liga Champions Chelsea vs Barcelona bukan hanya sarat nostalgia, tetapi juga spesial untuk Marc Cucurella.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Liga Indonesia
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Rizky Ridho dipastikan absen bela Persija saat menjamu PSIM Yogyakarta, Jumat (28/11), karena sanksi akumulasi kartu kuning.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Berita
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Fans MU merapat. Kalian bisa ke Old Trafford dengan modal main gim sepak bola virtual
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Liga Champions
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Pelatih Barcelona Hansi Flick mengatakan skuad asuhannya siap menunjukkan kualitas terbaik menghadapi salah satu rival terbesar mereka.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Bagikan