Prediksi dan Statistik Arsenal Vs Lens: Tiket 16 Besar di Depan Mata The Gunners

Arsenal akan menghadapi Lens di Emirates Stadium.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 29 November 2023
Prediksi dan Statistik Arsenal Vs Lens: Tiket 16 Besar di Depan Mata The Gunners
Arsenal vs Lens (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal dapat mengunci tiket ke-16 besar Liga Champions saat menjamu Lens di laga kelima grup B, Kamis (30/11) pukul 03.00 dini hari WIB. The Gunners saat ini memuncaki klasemen di atas tiga tim lainnya.

Tim besutan Mikel Arteta mengoleksi sembilan poin dan berada di atas PSV Eindhoven (lima poin), Lens (lima poin), dan Sevilla (dua poin). Seperti halnya Arsenal, Lens juga akan berusaha mengamankan poin untuk bisa menjaga asa lolos fase grup.

Seperti diketahui, Lens merupakan tim yang menodai catatan Arsenal di fase grup kala mereka menang 2-1 di Stade Bollaert-Delelis. Pertemuan nanti akan berbeda karena dihelat di markas Arsenal, Emirates Stadium.

Baca Juga:

Manchester City 1-1 Liverpool: Akhir Catatan 23 Kemenangan Beruntun The Citizens

Bukan Jose Mourinho, Pep Guardiola Anggap Jurgen Klopp sebagai Rival Terberatnya

Hasil Pertandingan: Arsenal Puncaki Klasemen, AC Milan Kembali Menang, Barcelona Imbang

Arsenal diunggulkan menang, apalagi momentum mereka juga sedang bagus, tetapi ada fakta unik dengan catatan Arsenal tak pernah mengalahkan Lens di Liga Champions dari tiga percobaan, satu hasil imbang dan dua kekalahan.

Kabar Tim

Menilik data dari Whoscored, Mikel Arteta tak bisa memainkan Jurrien Timber dan Thomas Partey karena cedera. Kondisi Emile Smith Rowe, Ben White, dan Fabio Vieira juga diragukan.

Sementara di kubu Lens, empat pemain absen adalah Jimmy Cabot, Wuilker Farinez, Deiver Machado, dan Morgan Guilavogui (akumulasi kartu). Oscar Cortes juga diragukan bermain.

Komentar

Kendati Arsenal sudah dapat mengamankan tempat di fase gugur dengan hasil imbang, Mikel Arteta ingin Arsenal menargetkan kemenangan dan mengunci tempat di puncak klasemen.

"Kami ingin menang, itu sudah pasti. Kami ingin menjadi yang teratas di grup dan peluang ada untuk kami besok. Kami punya motivasi yang tepat untuk mewujudkannya," tegas Arteta.

"Kami telah kembali ke Eropa dan harus memiliki kehadiran dan hasil yang menunjukkan bahwa kami kembali dalam kondisi yang kuat. Kami belum melakukannya."

Statistik

1. Arsenal tak pernah mengalahkan Lens pada laga Liga Champions di tiga percobaan, sekali imbang dan dua kali kalah.

2. Seluruh lima laga terakhir Lens melawan tim Inggris di Liga Champions terjadi melawan Arsenal, dua kali menang, sekali imbang, dan dua kali kalah.

3. Sejak kalah pada laga kandang di Eropa kala melatih Arsenal (Februari 2020 lawan Olympiacos), Mikel Arteta hanya sekali kalah dari 12 laga kandang (delapan kali menang dan tiga kali imbang), memenangi lima dari enam laga terakhir (sekali imbang).

4. Seluruh sembilan gol Arsenal di Liga Champions musim ini tercipta dari permainan terbuka.

Head to Head

Lens 2-1 Arsenal (Liga Europa 2023)
Lens 1-2 Arsenal (Liga Europa 2000)
Arsenal 1-0 Lens (Liga Europa 2000)

Prediksi dan Prakiraan Susunan Pemain

Arsenal (4-3-3): David Raya; Oleksandr Zinchenko, Gabriel, William Saliba, Takehiro Tomiyasu; Kai Havertz, Declan Rice, Martin Odegaard; Gabriel Martinelli, Gabriel Jesus, Bukayo Saka

Pelatih: Mikel Arteta

Lens (3-4-2-1): Brice Samba; Facundo Medina, Kevin Danso, Jonathan Gradit; Przemyslaw Frankowski, Salis Abdul Samed, Nampalys Mendy, Ruben Aguilar; Florian Sotoca, Adrien Thomasson; Elye Wahi

Pelatih: Franck Haise

Prediksi BolaSkor: Arsenal 3-1 Lens

Arsenal Liga Champions Prediksi Lens RC Lens
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Arsenal gagal menaklukkan Liverpool dan hanya bermain imbang di Emirates. Hasil ini membuat jarak di puncak klasemen Premier League 2025/2026 kini melebar jadi enam poin. Cek klasemen lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Inggris
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Mikel Arteta mengapresiasi perjuangan Arsenal saat imbang 0-0 lawan Liverpool di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Inggris
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Arsenal imbang 0-0 melawan Arsenal di pekan 21 Premier League yang berlangsung di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Inggris
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Pertandingan pekan 21 Premier League antara Arsenal vs Liverpool berakhir imbang tanpa gol. Kejadian Gabriel Martinelli dengan Conor Bradley juga menjadi sorotan.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil pertandingan liga-liga Eropa yang berlangsung Jumat (09/01) dini hari WIB melibatkan AC Milan dan Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Pekan 21 Premier League akan berakhir dengan laga besar Arsenal vs Liverpool di Emirates Stadium. Berikut jadwal siaran langsung dan juga link live streaming.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Bagikan