Prediksi dan Statistik AC Milan Vs Tottenham Hotspur: Catatan Bagus The Lilywhites

AC Milan akan menjamu Tottenham Hotspur di 16 besar Liga Champions.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 14 Februari 2023
Prediksi dan Statistik AC Milan Vs Tottenham Hotspur: Catatan Bagus The Lilywhites
Tottenham Hotspur (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Juara tujuh kali Liga Champions, AC Milan, akan memulai perjalanan di 16 besar musim ini melawan Tottenham Hotspur di leg pertama yang dihelat di San Siro, Rabu (15/02) pukul 03.00 dini hari WIB.

Uniknya bagi tim dengan tradisi dan sejarah besar di Liga Champions seperti Milan, fase 16 besar nanti jadi yang pertama sejak musim 2013-2014 dan kala itu mereka kalah telak dengan agregat gol 1-5 melawan Atletico Madrid.

Il Rossoneri selayaknya waspada melawan Tottenham karena tim dari Inggris tersebut, percaya atau tidak, punya catatan bagus dengan melalui empat laga kompetitif tanpa pernah kalah beruntun kontra Milan: dua kemenangan dan dua hasil imbang.

Baca Juga:

Daripada Mengeluh, Cristiano Ronaldo Diminta Tiru Zlatan Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic Segera Comeback

AC Milan Tak Daftarkan Zlatan Ibrahimovic ke Liga Champions

Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada musim 2010-2011 dan juga di 16 besar. Tottenham menang 1-0 di laga tandang melalui gol yang dicetak eks penyerang timnas Inggris, Peter Crouch.

Kabar Tim

Zlatan Ibrahimovic dan Tiemoue Bakayoko tak didaftarkan di skuad Liga Champions oleh Milan. Selain mereka Alessandro Florenzi, Mike Maignan, Sergino Dest juga absen karena cedera dan kondisi Fikayo Tomori dan Ismael Bennacer diragukan.

Tottenham juga menyambangi San Siro dalam keadaan pincang dengan cederanya Hugo Lloris, Ryan Sessegnon, Rodrigo Bentancur, dan Yves Bissouma. Minimnya opsi di lini tengah juga bertambah dengan absennya Pierre-Emile Hojbjerg karena sanksi akumulasi kartu.

Komentar

Stefano Pioli ingin Milan bermain dengan determinasi hebat untuk mencapai perempat final Liga Champions, meski di Serie A mereka tengah kesulitan. Pioli juga memberikan pujian kepada Tottenham yang dilatih pelatih dari Italia, Antonio Conte.

"Tidak perlu percikan api (memberikan semangat). Liga Champions adalah yang kami inginkan, dengan babak penyisihan grup yang dimainkan dengan baik dan sekarang kami bermain untuk perempat final dengan tekad yang kuat, dengan semangat yang besar dan dengan keinginan yang besar untuk melakukannya dengan baik," tegas Pioli.

"Mereka adalah tim yang sangat kuat, mereka mengalahkan Manchester City seminggu yang lalu. Setelah itu mereka mengalami kemunduran, seperti yang bisa terjadi setelah pertandingan hebat dan sebelum Liga Champions."

"Kami tahu bahwa Tottenham adalah tim yang sangat kuat, dilatih oleh pelatih yang sangat berpengalaman yang mengenal kami dengan baik, jadi kami mempersiapkan diri untuk menampilkan performa terbaik. Liga Champions membutuhkan level tinggi."

Sedangkan Antonio Conte tengah berusaha mencari konsistensi bermain untuk Tottenham. Seperti diketahui jelang laga lawan Milan, Tottenham kalah telak 1-4 melawan Leicester City di Premier League setelah menang 1-0 lawan Manchester City.

"Jika Anda membidik sesuatu yang penting, Anda harus memiliki stabilitas. Anda tidak dapat mengalami pasang surut ini. Saya fokus pada hal ini. Tidak mudah di sini untuk fokus pada setiap pertandingan. Saya ingin mengubah ini," tegas Conte.

"Kami kurang konsisten musim ini. Saya selalu membicarakannya dengan para pemain saya. Sulit untuk tetap fokus pada setiap pertandingan. Bermain di bawah tekanan sepanjang waktu bagus untuk beberapa pemain dan bukan untuk yang lain."

"Kami sedang mengusahakannya. Kami ingin melakukannya membuat pemain kami lebih tangguh, tetapi ada faktor di luar kendali kami seperti cedera pada pemain penting," urainya.

Statistik

1. Tottenham tak terkalahkan di empat laga beruntun di laga kompetitif lawan Milan: dua kali menang dan dua kali imbang.

2. Antonio Conte telah memenangi delapan dari sembilan laga terakhirnya sebagai pelatih melawan Milan (sekali kalah), pada medio 2013-2021.

3. Olivier Giroud telah terlibat langsung dalam enam gol untuk AC Milan di Liga Champions (empat gol dan dua assists).

4. AC Milan kembali bermain di fase gugur Liga Champions sejak terakhir memainkannya di musim 2013-2014, ketika Atletico Madrid menang 5-1 agregat gol.

Head to Head

Tottenham 1-0 Milan (Uji Coba)
Tottenham 2-0 Milan (Uji Coba)
Tottenham 0-0 Milan (Liga Champions 2011)
Milan 0-1 Tottenham (Liga Champions 2011)

Prediksi dan Prakiraan Susunan Pemain

AC Milan (3-4-2-1): Ciprian Tatarusanu; Pierre Kalulu, Simon Kjaer, Fikayo Tomori; Davide Calabria, Tommaso Pobega, Sandro Tonali, Theo Hernandez; Brahim Diaz, Rafael Leao; Olivier Giroud

Pelatih: Stefano Pioli

Tottenham Hotspur (3-4-2-1): Fraser Forster; Cristian Romero, Eric Dier, Ben Davies; Emerson Royal, Pape Matar Sarr, Oliver Skipp, Ivan Perisic; Dejan Kulusevski, Son Heung-min; Harry Kane

Pelatih: Antonio Conte

Prediksi BolaSkor: AC Milan 1-1 Tottenham Hotspur

Prediksi Liga Champions Milan AC Milan Tottenham Tottenham Hotspur
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.716

Berita Terkait

Italia
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs AS Roma: Menanti Duet Leao dan Nkunku
Prediksi susunan pemain AC Milan vs AS Roma di Serie A 2025/2026. Leao dan Nkunku siap tampil bareng, duel panas dua tim papan atas di San Siro!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs AS Roma: Menanti Duet Leao dan Nkunku
Jadwal
Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Senin 3 November 2025
Simak jadwal siaran langsung dan link streaming AC Milan vs AS Roma di San Siro dini hari ini. Duel sengit dua tim papan atas Serie A tak boleh dilewatkan!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Senin 3 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik AC Milan vs AS Roma: Rossoneri Rawan Tergelincir
AC Milan menjamu AS Roma di San Siro pada lanjutan Serie A 2025/2026. Siapa yang lebih unggul? Cek prediksi skor, statistik, dan kondisi tim terbaru di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi dan Statistik AC Milan vs AS Roma: Rossoneri Rawan Tergelincir
Inggris
Menang Lima Kali Beruntun, Chelsea Kryptonite untuk Tottenham Hotspur
Tottenham Hotspur kalah 0-1 dari Chelsea pada pekan 10 Premier League dan memperpanjang rekor buruk mereka.
Arief Hadi - Minggu, 02 November 2025
Menang Lima Kali Beruntun, Chelsea Kryptonite untuk Tottenham Hotspur
Italia
Lawan Roma, Allegri Penasaran dengan Duet Leao dan Nkunku di Lini Depan Milan
AC Milan akan memainkan laga besar pada pekan 10 Serie A melawan AS Roma. Massimiliano Allegri ingin menduetkan Rafael Leao dengan Christopher Nkunku.
Arief Hadi - Minggu, 02 November 2025
Lawan Roma, Allegri Penasaran dengan Duet Leao dan Nkunku di Lini Depan Milan
Hasil akhir
Hasil Premier League: Chelsea Kembali Kalahkan Tottenham Hotspur, Liverpool Akhirnya Menang
Chelsea dan Liverpool sama-sama meraih kemenangan pada pekan 10 Premier League.
Arief Hadi - Minggu, 02 November 2025
Hasil Premier League: Chelsea Kembali Kalahkan Tottenham Hotspur, Liverpool Akhirnya Menang
Jadwal
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Chelsea, Minggu 2 November 2025
Tottenham Hotspur akan menjamu Chelsea di Tottenham Hotspur Stadium pada pekan kesepuluh Premier League 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 01 November 2025
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Chelsea, Minggu 2 November 2025
Prancis
Tengah Naik Daun di Ligue 1, Striker Strasbourg Diincar AC Milan
Agen penyerang Strasbourg, Martin Guastadisegno, benarkan adanya ketertarikan AC Milan kepada kliennya, Joaquin Panichelli.
Arief Hadi - Sabtu, 01 November 2025
Tengah Naik Daun di Ligue 1, Striker Strasbourg Diincar AC Milan
Prediksi
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Aston Villa: Akhiri Kutukan Anfield
Liverpool akan menjamu Aston Villa di Stadion Anfield pada pekan kesepuluh Premier League 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 01 November 2025
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Aston Villa: Akhiri Kutukan Anfield
Inggris
Waspada Ancaman Situasi Bola Mati Tottenham Hotspur, Chelsea Punya xG yang Buruk
Derby London Tottenham Hotspur vs Chelsea akan terjadi di pekan 10 Premier League dan ada satu ancaman yang diwaspadai Enzo Maresca.
Arief Hadi - Sabtu, 01 November 2025
Waspada Ancaman Situasi Bola Mati Tottenham Hotspur, Chelsea Punya xG yang Buruk
Bagikan