Prediksi Belanda Vs Austria: Memburu Kemenangan Kedua

Tim nasional Belanda akan menantang Austria pada matchday 2 Grup C Piala Eropa 2020, di Amsterdam ArenA,
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 17 Juni 2021
Prediksi Belanda Vs Austria: Memburu Kemenangan Kedua
Timnas Belanda (Twitter Euro 2020)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tim nasional Belanda akan menantang Austria pada matchday 2 Grup C Piala Eropa 2020, di Amsterdam ArenA, Kamis (17/6) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB. Kedua tim saling memburu kemenangan kedua.

Belanda dan Austria sama-sama meraih kemenangan pada pertemuan pertama. Belanda membekuk Ukraina, sedangkan Austria menuntaskan perlawanan Makedonia Utara.

Oleh karena itu, raihan tiga poin berikutnya akan melapangkan jalang menuju babak 16 besar. Jika seri atau imbang, akan ada banyak tekanan pada pertemuan terakhir.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan Grup A Piala Eropa 2020: Italia Lolos 16 Besar, Wales Jaga Asa

Rapor Pemain: Mereka yang Bersinar dan Tenggelam di Matchday 1 Piala Eropa 2020Klasemen

Klasemen Sementara Grup A dan B Piala Eropa 2020

Timnas Austria

Menurut catatan statistik, Belanda masih lebih mendominasi ketimbang Austria. Dari enam pertandingan terakhir, De Oranje selalu pulang dengan kemenangan.

Terakhir kali Austria menekuk Belanda adalah pada Mei 1990. Sementara itu, dalam tujuh pertemuan terakhir, Belanda melawan Austria menghasilkan 30 gol atau jika dirata-rata mencapai 4,3 gol per pertandingan.

Kondisi Tim

Frank de Boer diprakirakan akan menerapkan formasi tiga bek. Sementara itu, Memphis Depay masih menjadi andalan dalam mencetak gol.

Belanda diganggu dengan cedera yang dialami Matthijs de Ligt. Namun, mantan pemain Ajax Amsterdam itu diprakirakan tetap bisa tampil karena hanya mengalami cedera ringan.

Selain De Ligt, tak ada pemain Belanda yang mengalami masalah. Georginio Wijnaldum dan kawan-kawan siap beraksi.

Sementara itu, Austria tanpa sang striker, Marko Arnautovic, yang mendapatkan hukuman larangan tampil. Mantan pemain West Ham United itu dihukum lantaran melakukan tindakan rasial ketika selebrasi gol.

Untuk bisa membendung Belanda, Austria diprediksi akan menerapkan strategi lima gelandang. Adapun, David Alaba berpeluang tampil sebagai bek tengah.

Komentar

Memphis Depay percaya diri Belanda bisa mengatasi perlawanan Austria. Menurut pemain yang dikaitkan dengan Barcelona itu, kuncinya adalah dominan dalam penguasaan bola.

"Saya berharap kami dominan dalam penguasaan bola. Tentu saja, kami juga perlu mewaspadai pemain kunci mereka," ulas Depay dalam laman resmi UEFA.

"Mereka bekerja keras dan ambisius. Namun, kami akan mengontrol permainan. Saya yakin, ketika fokus, kami akan menyelesaikan tugas."

Sementara itu, David Alaba tak menampik Belanda lebih diunggulkan dalam duel nanti. Namun, hal tersebut tak berarti Austria akan mengalah.

"Kami tahu ini tidak akan lebih mudah dari laga sebelumnya. Namun, kami ingin tetap pada permainan kami sendiri dan memberikan segalanya untuk mendapatkan hasil positif," terang Alaba.

"Mereka penuh kualitas dan punya banyak pemain hebat di lapangan. Belanda juga punya kualitas sebagai tim. Kami sudah melakukan analisis dan membangun kekuatan."

Prakiraan susunan pemain

Belanda (3-4-1-2): Stekelenburg; Ake, De Vrij, Timber; Wijndal, De Roon, Frenkie de Jong, Dumfries; Wijnaldum; Weghorst, Depay.

Pelatih: Frank de Boer.

Austria (3-5-2): Bachmann; Hinteregger, Alaba, Dragovic; Ulmer, Sabitzer, Schlager, Laimer, Lainer; Baumgartner, Kalajdzic.

Pelatih: Franco Foda.

Head to head

05-06-2016 Austria 0-2 Belanda (Persahabatan)
10-02-2011 Belanda 3-1 Austria (Persahabatan)
27-03-2008 Austria 3-4 Belanda (Persahabatan)
07-09-2003 Belanda 3-1 Austria (Kualifikasi Piala Eropa)
17-10-2002 Austria 0-3 Belanda (Kualifikasi Piala Eropa)

Prediksi BolaSkor

Belanda 2-0 Austria

Breaking News Piala Eropa 2020 Timnas Belanda Timnas austria
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.872

Berita Terkait

Italia
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Fabrizio Romano akhirnya angkat suara soal isu Mike Maignan bakal gabung Inter Milan. Benarkah sang kiper sudah didekati Nerazzurri? Ini fakta sebenarnya yang bikin heboh!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Bulu Tangkis
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin menceritakan kisahnya saat menumbangkan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di final Australia Open 2025.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Liga Indonesia
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Bojan Hodak kesal saat Persib Bandung harus kalah dari Lion City Sailors FC di Singapura.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Liga Champions
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Dietmar Hamann beri saran mengejutkan untuk Arne Slot setelah Liverpool terpuruk. Mohamed Salah disebut jadi masalah utama. Benarkah?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Liga Champions
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Harry Kane murka setelah Bayern Munchen tumbang dari Arsenal. Sang bomber menegaskan ingin bertemu kembali di babak gugur demi balas dendam besar!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Liga Champions
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Virgil van Dijk kembali bikin blunder fatal yang berujung penalti saat Liverpool dipermalukan PSV 1-4 di Anfield. Statistik Opta ungkap fakta mengejutkan: Van Dijk jadi pemain Premier League paling sering memberi penalti musim ini!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Timnas
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Timnas Indonesia U-22 bersiap menghadapi SEA Games 2025. Skuad Garuda Muda dijadwalkan bertolak menuju Thailand pada Jumat (28/11) pagi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Timnas
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, sempat menjalin komunikasi dengan Timur Kapadze. Namun, tidak ada pembicaraan soal tawaran melatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Timnas
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
PSSI dan Menpora beda target di SEA Games 2025. PSSI ingin Timnas Indonesia U-22 mempertahankan medali emas.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Sports
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Presiden Prabowo Subianto juga menginstruksikan Menpora Erick Thohir untuk membuka ruang karier bagi atlet berprestasi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Bagikan