Prediksi Barcelona Vs Galatasaray: Menguji Keseriusan El Barca

Xavi Hernandez kemungkinan akan melakukan rotasi pemain dalam laga ini.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 10 Maret 2022
Prediksi Barcelona Vs Galatasaray: Menguji Keseriusan El Barca
Skuat Barcelona menjalani latihan jelang laga kontra Galatasaray. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona akan menjamu Galatasaray pada leg pertama babak 16 besar Liga Europa 2021-2022. Keseriusan El Barca untuk menjuarai kasta kedua kompetisi antarklub Eropa pun diuji.

Duel kedua tim akan berlangsung di Camp Nou, Jumat (11/3) pukul 03.00 dini hari WIB. Barcelona wajib menang demi memperlebar jalan ke fase selanjutnya.

Barcelona kini menjadi salah satu unggulan untuk menjuarai Liga Europa. Tim asuhan Xavi Hernandez tersebut di atas kertas unggul materi pemain.

Baca Juga:

Sergi Roberto dan Barcelona di Ambang Perpisahan

Bursa Transfer Musim Panas 2022, Barcelona Bakal Rekrut 4 Pemain Anyar

Bukan Satu, Barcelona Berburu Empat Pemain Gratisan

Namun klub besar seperti Barcelona biasanya tidak terlalu ambisius untuk menjuarai Liga Europa. Hal itu biasa ditunjukkan dengan merotasi pemain di ajang ini.

Apalagi Barcelona masih membagi fokus untuk bertarung di LaLiga. Peluang mereka untuk bersaing merebut gelar kembali terbuka.

Jika tak waspada, Galatasaray bisa mengejutkan Barcelona. Raksasa Turki itu akan tampil tanpa beban.

Kabar Tim

Barcelona tidak akan diperkuat Ansu Fati, Samuel Umtiti, Sergi Roberto hingga Dani Alves dalam laga ini. Namun Xavi tetap akan melakukan rotasi dan memberikan kesempatan kepada para pemain mudanya.

Sementara Galatasaray juga tidak bisa memainkan salah satu bintangnya, Arda Turan. Mantan pemain Barcelona itu masih berkutat dengan cedera.

Komentar Pelatih

Xavi menegaskan keseriusan Barcelona untuk berbicara banyak di Liga Europa. Hal itu akan ia tunjukkan pada laga kontra Galatasaray.

“Kami menantikan pertandingan melawan Galatasaray. Ini bukan Liga Champions, tetapi kami bermain dengan harapan dan dinamika yang baik," kata Xavi pada sesi jumpa pers jelang laga.

"Kami adalah salah satu kandidat juara. Anda harus membuktikannya di lapangan dan setiap pertandingan adalah ujian.”

Sementara Galatasaray enggan mengusung target tinggi. Domenec Torrent selaku pelatih tahu diri dengan perbedaan kualitas antara timnya dengan Barcelona.

"Xavi telah memberikan gaya yang sangat mirip dengan Guardiola di Barca. Saya pikir dia memiliki ide yang sangat jelas mengenai cara tim bermain, yang telah meningkat pesat dengan kedatangan pemain pada bursa transfer musim dingin," katam Torrent.

Head to Head

13-11-2002 Barcelona 3-1 Galatasaray (Liga Champions)
24-09-2002 Galatasaray 0-2 Barcelona (Liga Champions)
19-03-2002 Galatasaray 0-1 Barcelona (Liga Champions)
05-12-2001 Barcelona 2-2 Galatasaray (Liga Champions)
23-11-1994 Galatasaray 2-1 Barcelona (Liga Champions)

Prakiraan Susunan Pemain

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre Ter Stegen; Sergino Dest, Ronald Araujo, Gerard Pique, Jordi Alba; Pedri, Sergio Busquets, Frenkie De Jong; Adama Traore, Pierre-Emerick Aubameyang, Ferran Torres.

Pelatih: Xavi Hernandez.

Galatasaray (4-5-1): Inaki Pena; Omar Elabdellaoui, Marcao, Victor Nelsson, Patrick Van Aanholt; Erick Pulgar; Berkan Kutlu; Olimpiu Morutan, Ryan Babel, Kerem Akturkoglu; Mostafa Mohamed.

Pelatih: Domenec Torrent Font.

Prediksi BolaSkor.com

Barcelona 2-0 Galatasaray

Barcelona Galatasaray Liga Europa Prediksi Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Copa del Rey, Racing Santander vs Barcelona: Kick-off Jumat (16/01) Pukul 03.00 WIB
Link live streaming serta jadwal siaran langsung 16 besar Copa del Rey antara Racing Santander vs Barcelona di Stadium El Sardinero.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Copa del Rey, Racing Santander vs Barcelona: Kick-off Jumat (16/01) Pukul 03.00 WIB
Timnas
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2026 bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, dan pemenang laga play-off antara Brunei dan Timor Leste.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming dan jadwal siaran langsung Como vs AC Milan di laga tunda Serie A. Kick-off 02.45 WIB, jangan sampai terlewat!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
John Herdman antusias menyambut Piala AFF 2026. Herdman bertekad mengakhiri penantian panjang fans supaya Garuda angkat piala.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
Inggris
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Gary Neville tegas menolak Michael Carrick jadi manajer permanen Manchester United. MU diminta bersabar demi masa depan klub.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Berita
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
ASICS meluncurkan sepatu sepak bola yang menandai momen kembalinya mereka ke industri si kulit bundar di tanah air.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
Italia
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
AC Milan akhirnya menaikkan tawaran kontrak untuk Mike Maignan. Negosiasi yang sempat alot kini mendekati kata sepakat. Kabar baik untuk Rossoneri!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
Liga Indonesia
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Persija mendatangkan Fajar Fathurrahman yang sebelumnya membela Borneo FC. Fajar dikontrak selama 3,5 musim.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Bagikan