Poyet Tidak Senang Hasil Kinerja Klub di Bursa Transfer

BolaSkorBolaSkor - Jumat, 12 September 2014
Poyet Tidak Senang Hasil Kinerja Klub di Bursa Transfer
Poyet Tidak Senang Hasil Kinerja Klub di Bursa Transfer
Sunderland - Pelatih Sunderland A.F.C, Gustavo Poyet, mengaku tidak senang dengan hasil kinerja klub di bursa transfer musim panas ini. Padahal, Poyet bersama Direktur Olahraga Sunderland, Lee Congerton, berhasil membawa sembilan pemain baru ke Stadium of Light hingga penutupan bursa transfer. "Saya tidak senang karena tidak ada yang menyamai kemampuan Marcos Alonso dan Fabio Borini," cetusnya sebagaimana dilansir Skysports, Jumat (12/9). "Mudah mengatakan saya senang karena banyak orang akan senang dengan kata-kata saya. Tetapi di waktu yang sama, saya tidak senang meski saya baik-baik saja." Kembalinya Borini ke Liverpool menjadi kegalauan besar Poyet. Apalagi Sunderland gagal mencapai kesepakatan dengan Liverpool karena si pemain memilih bertahan di Anfield. Musim lalu, Borini tampil di banyak pertandingan bersama Sunderland. Dia bisa memainkan posisi melebar ke kiri atau di tengah. Sementara pemain yang baru didatangkan, Ricky Alvarez, menurut Poyet bukan pengganti yang sepadan untuk Borini. "Orang akan mengira Ricky Alvarez adalah pengganti Borini, tetapi untuk saya dia bukan orangnya. Ada beberapa pilihan -saya tidak tahu mereka benar atau salah, mereka hanya opsi yang berbeda." "Ricky adalah pemain yang mengolah bola dan akan menciptakan hal-hal sendiri, tetapi dia bukan top skorer.  Dia bisa bermain di posisi Borini tapi itu bukan berarti dia pengganti natural untuk Fabio Borini," tutup Poyet. JANGAN LEWATKAN:
Sunderland Gus Poyet
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan