Potensi Marc Marquez Akan Lebih Keluar Bersama Jorge Lorenzo


BolaSkor.com - Manajer Repsol Honda, Alberto Puig, menyambut positif kehadiran Jorge Lorenzo di dalam tim. Kemampuan X-Fuera dianggap bisa memicu potensi Marc Marquez.
Lorenzo merupakan pembalap top yang hasu gelar juara dunia. Selama dua musim di Ducati, X-Fuera kesulitan menemukan performa terbaiknya.
Bersama Repsol Honda, Lorenzo disebut-sebut bisa kembali merebut gelar juara dunia. Pembalap asal Spanyol itu menjadi ancaman besar bagi Marquez yang mendominasi MotoGP dalam tiga musim terakhir.
Baca Juga:
Frustrasi, Jorge Lorenzo Nyaris Pensiun, Ceritakan Ada Opsi Kembali ke Yamaha
Valentino Rossi Boleh Gagal di MotoGP 2018, tapi Juara di Reli Monza
"Keberadaan Lorenzo akan meningkatkan level Honda. Selama ini Marquez tak pernah mendapat ancaman dari rekan setim," ujar Puig dikutip dari Tuttomotoriweb.
"Sebelumnya, Dani Pedrosa selalu kesulitan mengejar Marquez. Saya rasa, jika ada pembalap yang lebih cepat darinya di tim, potensi Marquez akan semakin keluar," sambungnya.
Sejak 2013, Marquez hanya satu kali gagal menjadi juara dunia MotoGP. Hal itu terjadi pada musim 2015. Uniknya, pembalap yang berhasil memutus dominasi The Baby Alien adalah Jorge Lorenzo kala itu.
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Link Live Streaming Union Saint-Gilloise vs Inter Milan, Rabu 22 Oktober 2025

Statistik Gemilang Bisa Membawa Nico Paz Kembali ke Real Madrid

Prediksi dan Statistik Villarreal vs Manchester City: Klub Inggris Sering Menyulitkan El Submarino Amarillo

Prediksi dan Statistik Union SG vs Inter Milan: Lawan yang Asing

Secara Teori, Ada Peluang Jurgen Klopp Kembali Latih Liverpool

Arne Slot Disarankan Cadangkan Mohamed Salah

Alex Pastoor Buka-bukaan Usai Didepak PSSI, Sebut Target Timnas Indonesia Lolos Piala 2026 Tidak Realistis

Barcelona vs Olympiakos: Badai Cedera Bikin Hansi Flick Harus Putar Otak

AC Milan Berada di Puncak Klasemen Serie A, Allegri Emoh Bicara Scudetto

Thom Haye Mulai Padu dengan Permainan Persib Bandung, Bojan Angkat Topi
