Positif COVID-19, Adama Traore Batal Gabung Timnas Spanyol
BolaSkor.com - Pemain Wolverhampton Wanderers Adama Traore batal bergabung dengan timnas Spanyol setelah dinyatakan positif Covid-19. Adama Traore dipanggil timnas Spanyol jelang UEFA Nations League.
Dikutip dari Marca, Traore dinyatakan positif Covid-19 dalam tes yang dilakukan di Inggris pada Senin (31/8) waktu setempat sebelum bergabung dengan timnas Spanyol di Las Rozas, Madrid.
Baca Juga:
Efek Virus Corona, FA Terbitkan Hukuman Kartu untuk Pemain yang Batuk di Lapangan
Premier League Tolak Lanjutkan Aturan 5 Pergantian Pemain
Sambut Musim Depan, Bundesliga Siapkan Protokol Pertandingan dengan Penonton

Traore merupakan pemain kedua timnas Spanyol yang dinyatakan positif Covid-19. Sebelumnya penyerang Real Sociedad Mikel Oyarzabal sudah dipastikan batal bergabung karena positif corona. Sebagai pengganti, pelatih Luis Enrique memanggil pemain Villarreal Gerard Moreno.
Asosiasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) mewajibkan pemain yang dipanggil timnas Spanyol menjalani tes Covid-19 sebelum bergabung dengan tim.
Bagi Traore, ini adalah kali pertama dipanggil timnas Spanyol. Meski sudah memperkuat timnas Spanyol level U-16 sampai U-21.
Skuad Timnas Spanyol dijadwalkan terbang ke Stuttgart Rabu (2/9), jelang menghadapi timnas Jerman pada 3 September. Timnas Spanyol kemudian akan menjamu timnas Ukraina di Stadion Alfredo di Stefano pada 6 September.
Yusuf Abdillah
9.503
Berita Terkait
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran