Portugal Tersingkir, Ronaldo Tendang Botol Minum dan Lempar Ban Kapten
BolaSkor.com - Juara bertahan Piala Eropa, Portugal harus tersingkir di babak 16 besar Piala Eropa 2020. Kepastian ini didapat usai Portugal dikalahkan Belgia dengan skor 0-1 di Estadio de La Cartuja, Senin (28/6) dini hari WIB.
Laga berjalan sengit, kedua tim saling jual beli serangan. Sebetulnya, Portugal beberapa kali mendapakan peluang emas melalui Diogo Jota. Namun, striker Liverpool itu selalu membuang-buang peluang.
Belgia akhirnya mampu memecah kebuntuan pada menit ke-42. Bola hasil tendangan spekulasi gelandang Belgia, Thorgan Hazard dari luar kotak penalti tak mampu diantisipasi kiper Portugal, Rui Patricio. Gol itu merupakan gol kemenangan Belgia.
Setelah pertandingan, megabintang sekaligus kapten Portugal, Cristiano Ronaldo sangat kecewa. Ia sampai menendang botol minuman dan melempar ban kapten.
Baca Juga:
Piala Eropa 2020: Portugal Tersingkir, Fernando Santos Enggan Cari Alasan
Piala Eropa 2020: Belgia Kalahkan Portugal dengan Cara Tak Biasa
Piala Eropa 2020 - Belgia 1-0 Portugal: Juara Bertahan Tersingkir
Rasa kecewa Ronaldo sangat wajar, karena ini adalah Piala Eropa terakhirnya. Kemungkinan Ronaldo akan pensiun dari timnas Portugal usai Piala Dunia 2022 di Qatar mendatang.
Meski begitu, Ronaldo masih berpeluang meraih gelar top skorer Piala Eropa 2020. Saat ini, ia masih menduduki puncak klasemen sementara top skorer dengan raihan 5 gol dan 3 assist.
Di sisi lain, Belgia menantang Italia di babak perempat final. Pertandingan ini berlangsung pada 3 Juli mendatang.
Simak Rangkuman keseruan Piala Eropa 2020 di sini
Tengku Sufiyanto
17.862
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat