"Porto Bisa Lukai Napoli Lebih Parah Lagi!"
"Porto Bisa Lukai Napoli Lebih Parah Lagi!"
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Porto - Jackson Martinez tampil sebagai pahlawan kemenangan FC Porto saat menghadapi Napoli di Liga Europa. Hasil itu membuat sang bomber senang bukan kepalang. Jackson bahkan menilai Porto seharusnya bisa melukai Napoli lebih berat lagi.
Bertarung di depan ribuan pendukungnya yang memadati Estadio Do Dragao pada pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Europa, Jumat (14/3) dini hari WIB, FC Porto tampil memukau saat melawan Napoli. Hasilnya, tim perwakilan Portugal itu mampu mengunci kemenangan tipis 1-0.
Gol tunggal kemenangan Porto di pertandingan ini dicetak Jakcson Martinez pada menit ke-57. Penyerang berkebangsaan Kolombia itu melepaskan tembakan kaki kiri dari jarak dekat yang tak mampu dijangkau kiper Pepe Reina.
"Gol saya sangat penting artinya bagi tim. Tetapi, gol tersebut tak bisa tercipta tanpa kerja keras tim. Kami melakukan apa yang pelatih inginkan dan tampil cukup kuat. Kami bermain dengan intesitas yang kami ingin tunjukkan kepada para penonton yang biasa menyaksikan FC Porto. Kami seharusnya bisa melukai Napoli lebih parah lagi," tutur Jackson dilansir Goal.
"Sekali lagi, kami seharusnya bisa mencetak gol lebih banyak lagi. Kami berusaha keras untuk menunjukkan performa cemerlang. Napoli sungguh menyulitkan kami, apalagi di menit akhir babak pertama dan di awal babak kedua," ia menambahkan.
FC Porto ganti bertandang ke markas Napoli, Stadion San Paolo, pada pertandingan leg kedua 21 Maret nanti. Porto hanya butuh hasil imbang tanpa gol di laga nanti untuk memastikan diri melangkah ke babak perempatfinal.
Posts
11.190
Berita Terkait
Italia
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Napoli, sang pemegang Scudetto, menjadi satu-satunya wakil Serie A yang tersisih dari Liga Champions musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Liga Europa
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Dari 24 tim yang lolos ke fase gugur, delapan di antaranya otomatis mendapatkan tempat di babak 16 besar.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Europa 2025-2026 sudah selesai menggelar Matchday 8 fase liga, Jumat (30/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Liga Europa
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Memasuki putaran terakhir fase liga, baru dua klub yang telah memastikan tiket ke 16 besar.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Italia
Liga Champions: Juara Bertahan Serie A Disingkirkan Chelsea, Rekor Buruk Antonio Conte Berlanjut
Perjalanan juara bertahan Serie A, Napoli, di Liga Champions musim ini berakhir dini usai kalah 2-3 lawan Chelsea. Rekor buruk Antonio Conte pun berlanjut.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Lima tim asal Inggris, Arsenal, Liverpool, Tottenham, Chelsea, dan Manchester City, meraih tiket lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal
Jadwal Live Streaming Laga Liga Champions Napoli vs Chelsea, Bertanding Mulai Kamis (29/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal siaran langsung serta link live streaming laga Liga Champions Napoli vs Chelsea di Stadio Diego Armando Maradona.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Superkomputer Opta memprediksi hasil Napoli vs Chelsea di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Blues mencapai 40 persen, laga diprediksi berlangsung ketat!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Inggris
Liga Champions: Chelsea Siap Hadapi 'Neraka' di Stadio Diego Armando Maradona
Liam Rosenior, pelatih Chelsea, menegaskan kesiapan timnya memainkan laga hidup mati yang akan diusung Napoli di Liga Champions.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
Italia
Laga Hidup Mati di Markas Napoli, Antonio Conte Tak Punya Rekor Bagus Lawan Chelsea
Napoli akan memainkan laga hidup mati di Liga Champions melawan Chelsea dan sang pelatih, Antonio Conte, tak punya rekor bagus melawan sang mantan.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026