Playmaker Timnas Indonesia Buta Kekuatan Mauritius
BolaSkor.com - Playmaker Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly, mengaku buta dengan kekuatan Mauritius jelang pertemuan kedua negara. Pesepak bola berusia 28 tahun itu hanya tahu negara asal Afrika punya keunggulan postur tubuh.
Lilipaly menjadi salah satu dari 20 pemain Timnas Indonesia untuk uji tanding melawan Mauritius pada Selasa (11/9) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi.
"Saya tidak tahu bagaimana tim Mauritius. Tapi secara umum para pemain Afrika sangat kuat. Mereka rata-rata memiliki postur tubuh besar dan juga agresif," kata Lilipaly disadur dari laman resmi klub.
Mauritius berada di peringkat 155 dunia. Adapun, Timnas Indonesia sembilan peringkat di bawahnya.
Secara peringkat, Timnas Indonesia memang kalah. Hanya saja, Lilipaly percaya uji tanding ini dapat memberikan manfaat.
"Namun saya rasa uji tanding nanti akan bagus untuk Timnas Indonesia," imbuh Lilipaly.
"Kami punya banyak pemain yang memiliki kecepatan dan juga teknik yang bagus. Kita lihat aja apa yang akan terjadi nanti," tuturnya mengakhiri.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia
John Herdman Harus Kembalikan Kepercayaan Publik pada Timnas Indonesia
John Herdman Jangan Bawa Gerbong Asisten Sebanyak Patrick Kluivert