Pjanic Mengecewakan, Barcelona Ingin Tukar dengan Jorginho atau Bentancur
BolaSkor.com - Barcelona dikabarkan Diario SPORT kecewa dengan penampilan Miralem Pjanic. Los Cules ingin menukar pemain asal Bosnia itu dengan satu di antara Jorginho atau Rodrigo Bentancur.
Miralem Pjanic datang ke Barcelona sebagai bagian dari operasi transfer Arthur ke Juventus. Kesepakatan tersebut dianggap sebagai cara kedua tim mengakali ketentuan capital gain.
Baca Juga:
Neymar Anggap Barcelona Tak Mampu Bayar Gajinya
Soal Kontroversi Penalti Madrid, Koeman: Bukan Urusan Barcelona
Barcelona berharap, Miralem Pjanic bisa memberikan warna baru di lini tengah. Namun, apa yang ditampilkan Pjanic masih jauh dari harapan.
Ronald Koeman tak menjadikan Pjanic sebagai pilihan utama. Bahkan, ketika Sergio Busquets ditarik keluar pada laga kontra Atletico Madrid, pemain yang dimasukkan adalah Ilaix Moriba, gelandang berusia 18 tahun.
Oleh karena itu, wajar jika Barcelona ingin mencarikan rumah baru untuk Pjanic. Pada saat bersamaan, Barca juga ingin mendapatkan penggantinya.
Satu di antara opsi yang mengapung adalah menukar Pjanic dengan Bentancur. Kedua klub sedang mempertimbangkan apakah transfer tersebut bisa dilakukan.
Pilihan lainnya adalah menawarkan Pjanic ke Chelsea. Para petinggi Barcelona tergoda setelah Jorginho tampil apik bersama The Blues. Pemain asal Italia itu adalah motor permainan Chelsea.
Johan Kristiandi
17.883
Berita Terkait
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi
Ribuan Pesepak Bola Muda Ramaikan GMT Soccer Tournament 2025 di Kandang Persita Tangerang
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN