Piala Indonesia: PSM Makassar Juara, Segala Sesuatu Berjalan Baik bagi Darije Kalezic
BolaSkor.com - Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic puas skuat asuhannya mengakhiri laga dengan kemenangan 2-0 atas Persija Jakarta dan gelar juara Piala Indonesia di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Selasa (6/8). Kemenangan diperoleh di leg kedua final, sehingga PSM unggul agregat 2-1.
Dua gol PSM Makassar dicetak Aarons Evans (3') dan Zulham Zamrun (49'). Persija yang kehilangan Sandi Sute sejak menit ke-32 melakukan sejumlah percobaan namun tak berhasil mencetak gol.
"Kami persiapkan diri dengan sangat bagus. Fokus dari pemain luar biasa, menunjukkan kedisiplinan yang sangat bagus. Strategi yang kami terapkan berjalan sesuai yang dibicarakan sebelum laga," ujar Darije Kalezic.
Baca Juga:
Komentar Julio Banuelos Setelah Persija Kalah 0-2 dari PSM dan Gagal Juara
Tundukkan Persija Jakarta 2-0, PSM Makassar Jadi Juara
Sang lawan menurut Darije Kalezic melemah menyusul hilangnya satu pemain. "Mereka mendapatkan kartu kuning untuk coba menghentikan kami. Dan mereka tahu langsung menjadi lemah dengan kartu kuning kedua untuk pemainnya."
"Kami mulai laga dengan bagus dengan mencetak gol. Memang kami paksa untuk dapat gol kedua dan Persija diantaranya mendapat kartu kuning kedua dan setelah itu kami lanjutkan game, memaksa dan menekan mereka untuk dapat gol kedua."
"Saya ingin memuji sebesar-besarnya pemain, staf, dan fans. Saya senang menjadi bagian dari tim ini, yang kembalikan trofi setelah menunggu 19 tahun. Ada pak Munafri (Arifudin) yang kerja keras bertahun-tahun untuk dapat trofi dan saya bahagia ia sukses membawa trofi ke Makassar," sambung Darije Kalezic.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo