Piala Indonesia: Mario Gomez Puas Borneo FC Kalahkan Persib Bandung di 8 Besar
BolaSkor.com - Pelatih Borneo FC, Mario Gomez memberikan apresiasi terhadap para pemainnya yang mampu mengalahkam Persib Bandung, pada laga leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia. Digelar di Stadion Segiri Samarinda, Rabu (24/4), tim berjulukan Pesut Etam ini menang dengan skor 2-1.
Padahal awalnya, Borneo FC sempat kebobolan lebih dulu melalui Ezechiel N'Douassel tepat di menit ke-16. Namun mereka mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1 setelah Matias Conti mampu melesatkan gol di menit ke-40 dan Asri Akbar di menit ke-90.
"Ini adalah game yang sangat penting bagi kita, kita menang. Tapi bukan hanya menang saja, karena kita kebobolan dulu lalu imbang kemudian bisa menang, ini tentang karakter," ungkap Gomez seusai pertandingan.
Gomez sedikit membocorkan bahwa ia belum mengenal seluruh pemaimmya. Sebab ia baru menangani timnya selama satu pekan.
"Tapi mereka bekerja dengan sangat baik dan saya juga tahu mereka buat kesalahan, tapi tidak masalah, mereka hanya perlu berkembang, sekarang kita punya waktu lima hari untuk leg kedua dan kita akan persiapkan liga. Tapi kita harus bekerja sangat keras untuk bisa berkembang," katanya.
Baca Juga:
Radovic Berikan Komentar Terkait Pencoretan Lopicic
Piala Indonesia: Borneo FC Kalahkan Persib Bandung 2-1
Pelatih asal Argentina ini berharap di leg kedua yang akan digelar di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (29/4), timnya bisa kembali mengatasi Persib. Sehingga Borneo FC bisa lolos ke babak semifinal.
"Kita akan menikmati kemenangan ini. Untuk besok kita langsung persiapan game selanjutnya karena laga tandang akan menjadi sangat sulit di Bandung. Tapi bukan hanya sulit bagi kita tapi sulit bagi Bandung juga," tegasnya.
Di sisi lain, gelandang Borneo FC, Finky Pasamba syukuri kemenangan yang telah ditorehkan timnya saat berhadapan dengan Persib Bandung di leg pertama babak delapan besar Piala Indonesia.
"Soal pertandingan pertama kita kerja dengan baik, kita dapat hasil yang baik sore hari ini. Kita bisa belajar lagi dan evaluasi lagi," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.883
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United