Piala Indonesia: Gilas Persiwa 7-0, Persib Bandung Bertemu Arema FC
BolaSkor.com - Persib Bandung melaju ke babak 16 besar Piala Indonesia, menyusul kemenangan telak 7-0 atas Persiwa Wamena di leg kedua babak 32 besar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Senin (11/2). Kemenangan ini membuat Persib unggul agregat 7-0 mengingat di pertemuan pertama pada 27 Januari, ditahan imbang 0-0.
Persib membuka keunggulan melalui gol Ezheciel N'Douassel pada menit ke-16. Gol dibuat dengan kepala memaksimalkan umpan sepak pojok Srdjan Lopicic.
Ezheciel N'Douassel mencetak gol lagi dengan proses yang hampir sama pada menit ke-38. Ia menyundul bola umpan sepak pojok Supardi. Persib unggul 2-0 yang bertahan hingga babak pertama berakhir.
Persib Bandung kembali tampil menekan sejak babak kedua bergulir. Wasit menunjuk titik putih menyusul handball pemain Persiwa. Srdjan Lopicic menuntaskan tugas dan membuat Persib unggul 3-0.
Baca Juga:
Pelatih PSS Sleman Punya Ambisi Sendiri Berhadapan dengan Borneo FC
Menang 5-2 dan Melaju ke 16 Besar, Ini Kunci Sukses PSIS Semarang
Gol keempat Persib dicetak oleh Ezheciel N'Douassel, yang sekaligus mencatatkan hat-trick. Gol dibuat melalui tembakan di sisi samping gawang di dalam kotak.
Skuat Maung Bandung terus menyerang. Pada menit ke-58, bola tembakan Esteban Vizcarra ditepis. Esteban Vizcarra ikut mencetak gol pada menit ke-64. Atau sebelum Beckham Putra membuat Persib unggul 6-0 lewat gol menit ke-79.
Sementara gol ketujuh Persib Bandung dicetak oleh Ghozali Siregar. Gol Ghozali menjadi yang terakhir dalam pertandingan.
Hasil ini membuat Persib menantang Arema FC di babak 16 besar. Persib akan menjadi tuan rumah lebih dulu di leg pertama, sebelum bertandang ke markas Arema FC. Babak 16 besar Piala Indonesia dijadwalkan digelar dalam periode 15-24 Februari.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang