Piala Eropa 2020: Ingin Kalahkan Inggris, Italia Harus Bermain Licik
BolaSkor.com - Tim Nasional Italia siap tampil habis-habisan pada laga final Piala Eropa 2020. Berbagai cara termasuk bermain licik juga akan dilakukan demi mengalahkan Inggris di Stadion Wembley, Senin (12/7) pukul 02.00 dini hari WIB.
Hal itu diungkapkan langsung oleh penggawa Italia, Leonardo Bonucci. Ia mengakui Inggris adalah lawan yang sulit ditaklukkan.
Satu hal yang menjadi sorotan Bonucci adalah solidnya pertahanan Inggris. Tim asuhan Gareth Southgate memang baru kebobolan satu gol sepanjang gelaran Piala Eropa 2020.
Baca Juga:
Bjorn Kuipers: Wasit Final Piala Eropa 2020, Pengalaman Pimpin Italia Vs Inggris
Piala Eropa 2020: Lakoni Final, Timnas Italia Diminta Bermain dengan Bahagia
Gawang Jordan Pickford baru bisa dijebol saat berhadapan dengan Denmark pada babak semifinal. Itu pun lewat tendangan bebas spektakuler Mikkel Damsgaard.
Hal tersebut membuktikan sulitnya membobol gawang Inggris dari permainan terbuka. Duet Harry Maguire dan John Stones di jantung pertahanan tampil nyaris sempurna.
“Butuh kelicikan besar untuk mengejutkan mereka (Inggris). Ciro (Immobile) dan Belotti harus tenang karena ketika tidak mencetak gol, mereka dikritik tetapi mereka penting dalam kerja tim," kata Bonucci di situs resmi UEFA.
"Kita harus menempatkan mereka di posisi yang tepat untuk mencetak gol. Mereka akan memberikan semua yang mereka miliki dan bisa menjadi penentu."
Bicara soal bermain licik, Italia punya cukup kemampuan untuk melakukannya. Laga kontra Belgia pada perempat final menjadi salah satu contohnya.
Proses gol pertama Italia yang dicetak Nicolo Barella tak lepas dari aksi licik Immobile. Penyerang Lazio itu berpura-pura kesakitan di kotak penalti lawan sehingga konsentrasi bek Belgia terganggu.
Menariknya, Inggris juga identik dengan permainan licik saat mengalahkan Denmark. Hadiah penalti yang berujung gol kemenangan The Three Lions dianggap sebuah aksi diving Raheem Sterling.
Hal-hal seperti ini pastinya sudah diantisipasi oleh masing-masing tim. Tinggal kepintaran pemain Italia dan Inggris untuk memanfaatkan momen sekecil apa pun demi meraih kemenangan.
6.514
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal