Piala Eropa 2020: Gigitan Rudiger kepada Pogba Mengundang Polemik

Rudiger seolah meniru aksi Luis Suarez di Piala Dunia 2014.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Rabu, 16 Juni 2021
Piala Eropa 2020: Gigitan Rudiger kepada Pogba Mengundang Polemik
Antonio Rudiger dan Paul Pogba (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sebuah polemik mengiringi kemanngan Prancis atas Jerman pada laga pertama grup F Piala Eropa 2020. Antonio Rudiger dituding menggigit Paul Pogba.

Dalam laga yang berlangsung di Allianz Arena, Rabu (16/6) dini hari WIB, Prancis mengalahkan Jerman dengan skor tipis 1-0. Satu-satunya gol dalam pertandingan ini tercipta melalui bunuh diri Mats Hummels.

Namun Pogba layak dinobatkan sebagai bintang utama kemenangan Prancis. Permainannya sepanjang 90 menit memang sangat menonjol.

Baca Juga:

Piala Eropa 2020 - Prancis 1-0 Jerman: Gol Bunuh Diri Menangkan Les Blues

Bintang Laga Prancis Vs Jerman: Paket Lengkap Paul Pogba

Piala Eropa 2020: Membandingkan Kemewahan Lini Depan Jerman dan Prancis

Pogba seperti berada di tiap sudut lapangan dengan mobilitasnya yang tinggi. Penampilan pemain Manchester United tersebut tentu membuat para pemain Jerman kesulitan.

Hal itu mungkin menjadi alasan Rudiger melakukan tindakan yang kurang sportif jelang babak pertama berakhir. Ia memang tertangkap kamera menggigit punggung Pogba saat melakukan pengawalan.

Akibatnya, Pogba langsung berteriak dan meminta wasit mengambil tindakan. Namun pada akhirnya, Rudiger terhindar dari kartu kuning sekalipun.

Aksi gigitan Antonio Rudiger kepada Paul Pogba

"Saya merasakannya (digigit), saya memberi tahu wasit dan dia mengambil keputusan. Dia (Rudiger) belum menerima kartu apa pun dan saya pikir lebih baik seperti ini, saya tidak ingin dia diskors karena perbuatannya," kata Pogba usai pertandingan.

Pogba memang sempat terlihat marah kepada Rudiger. Namun ia tampak telah melupakan insiden tersebut dan memaafkannya.

"Kami berteman dan ini bukan masalah besar. Saya pikir Anda melihat gambar-gambar TV, tapi ini semua sudah berakhir dan menjadi masa lalu," tambahnya.

Tiru Suarez

Aksi Rudiger mirip dengan yang dilakukan Luis Suarez kepada Giorgio Chiellini pada Piala Dunia 2014. Ketika itu bomber Uruguay tersebut juga terhindar dari sanksi kartu.

Namun FIFA selaku pihak penyelenggara akhirnya menjatuhkan hukuman berat setelah pertandingan. Suarez dilarang tampil selama empat bulan di semua kompetisi dan sembilan laga internasional.

Bukan tidak mungkin Rudiger akan menerima hukuman yang sama. UEFA belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait insiden ini.

Simak Rangkuman keseruan Piala Eropa 2020 di sini

Piala Eropa 2020 Paul Pogba Antonio Rudiger Timnas Prancis Timnas Jerman Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Bagikan