Piala Eropa 2020 - Belanda 0-2 Republik Ceko: Lokomotif Tantang Dinamit

Republik Ceko mengandaskan Belanda untuk lolos ke perempat final Piala Eropa 2020.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Senin, 28 Juni 2021
Piala Eropa 2020 - Belanda 0-2 Republik Ceko: Lokomotif Tantang Dinamit
Timnas Ceko (uefa)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Republik Ceko meraih tiket ke perempat final Piala Eropa 2020 setelah mengalahkan Belanda pada laga 16 besar di Puskas Arena, Budapes, Minggu (27/6) malam WIB. Dua gol Ceko dicetak Tomas Hole pada menit ke-68 dan Patrik Schick (80).

Pada laga ini Belanda harus tampil dengan 10 pemain sejak menit ke-55 menyusul kartu merah yang diterima Matthijs de Ligt. Lokomotif Ceko lolos ke perempat final dan akan berhadapan dengan Dinamit Denmark.

Baca Juga:

Statistik Berbicara: Belgia Sulit Menang Kontra Portugal

Piala Eropa 2020: Satu Kehebatan Ronaldo yang Ingin Dikuasai Lukaku

Belgia Vs Portugal: Vertonghen Komentari Permainan Cristiano Ronaldo

Jalannya Pertandingan

Pada laga kali ini pelatih Belanda Frank de Boer hanya melakukan satu perubahan dari tim yang ditampilkan saat mengalahkan Makedonia Utara. De Boer mencadangkan Ryan Gravenberch dan memainkan Marten de Roon. Untuk urusan menyerang lawan, Belanda menurunkan duo M&M, Memphis Depay dan Donyell Malen.

Di kubu Republik Ceko, pelatih Jaroslav Silhavy melakukan tiga perubahan dari skuad yang tampil pada laga sebelumnya. Kali ini Silhavy memainkan Pavel Kaderabek, Petr Sevcik, dan Antonin Barak yang menggantikan Jan Boril, Vladimir Darida, dan Jakub Jankto.

Belanda yang menurunkan lima pemain yang aktif dalam melakukan serangan mencoba menekan lawan sejak awal laga. Kecepatan para penyerang Belanda, terutama dari kedua sisi lapangan, langsung merepotkan Ceko.

Laga belum genap 15 menit, De Oranje sudah empat kali mendapatkan sepak pojok. Meski demikian, gempuran pasukan De Boer masih belum membuat kiper Ceko Tomas Vaclik melakukan penyelamatan.

Pada menit ke-21, peluang emas malah didapat Ceko. Sevcik yang menusuk dari sisi kanan melepaskan umpan silang ke depan gawang Belanda yang disambar Tomas Soucek. Sayang bola tandukan Soucek masih melebar dari gawang Maarten Stekelenburg.

Permainan fisik yang dijalankan Ceko mampu meredam Belanda. Anak asuh Silhavy dengan mampu dengan cepat menutup ruang di lini tengah. Alhasil, Ceko mulai bisa melnacarkan serangan.

Pada menit ke-28, penyerang andalan Ceko Patrik Schick melepaskan sepakan melengkung dari luar kotak penalti. Namun bola masih bisa dengan mudah dikuasai Maarten Stekelenburg.

Rep Ceko kembali menciptakan peluang pada menit ke-36. Lewat serangan balik cepat, Barak yang mendapatkan umpan di kotak penalti gagal memaksimalkan kesempatan. Bola sepakannya masih dapat diblok Matthijs de Ligt.

Intensitas permainan meningkat di lima meint terakhir babak pertama. Namun tidak ada gol yang tercipta hingga jeda.

Di babak kedua tempo permainan sedikit menurun. Belanda lebih banyak menguasai bola sembari mencari kesempatan melancarkan serangan.

Peluang datang bagi Belanda pada menit ke-52. Malen tewat skill apik mampu melepaskan diri. Namun Malen yang tinggal berhadapan dengan kiper gagal mencetak gol. Vaclik dengan gemilang mampu menghentikan usaha Malen.

Selang beberapa saat kemudian, giliran Ceko melakukan serangan balik cepat yang berbuntut pelanggaran yang dilakukan De Ligt. Namun setelah melihat VAR, wasit menilai De Ligt sengaja menyentuh bola dengan tangannya. Alhasil kartu merah dikeluarkan wasit kepada De Ligt.

Tebsi permainan semakin panas. Kontak fisik antarpemain acap terjadi. Pada menit ke-61, wasit kembali membutuhkan bantuan VAR. Kali ini untuk mengecek keungkinan penalti untuk Ceko karena bola terlihat mengenai tangan Dumfries. Namun wasit memutuskan tidak memberikan penalti.

Menit ke-63, Ceko mendapatkan kans lewat Kaderabek yang berdiri bebas di kotak penalti Belanda. Namun usahanya secara gemilang mampu diblok Dumfries.

Republik Ceko akhirnya berhasil unggul pada menit 68. Menerima tendangan bebas dari sisi kiri, Kalas di tiang jauh menanduk bola ke depan gawang yang diteruskan oleh Holes menjadi gol. Ceko unggul 1-0.

Tampil defisit pemain, Belanda terus mendapatkan tekanan dari Ceko. Alhasil, gawang Belanda kembali jebol pada menit ke-80. Kali ini gol lahir dari Patrik Schick yang meneruskan umpan pencetak gol pertama, Tomas Holes.

Hingga laga usai, Republik Ceko mampu mempertahankan keunggulan 2-0 atas Belanda. Sementara Belanda hingga laga usai belum mampu mencatatkan tembakan tepat sasaran. Ceko pun memastikan tempat di perempat final dan akan menghadapi Denmark di Baku, Sabtu (3/7) malam WIB.

Susunan Pemain

Belanda (3-4-1-2): Maarten Stekelenburg; Stefan De Vrij, Matthijs De Ligt, Daley Blind (Timber 81); Denzel Dumfries, Frenkie de Jong, Marten de Roon (weghorst 73), Patrick Van Aanholt (Berghuis 81); Georginio Wijnaldum; Memphis Depay, Donyell Malen (Promes 57).

Republik Ceko (4-2-3-1): Tomas Vaclik; Vladimir Coufal, Ondrej Celustka, Tomas Kalas, Pavel Kaderabek; Petr Sevcik (Hlocek 85), Tomas Soucek; Lukas Masopust (Jankto 79), Tomas Holes (Kral 85), Antonin Barak (Sadlek 90); Patrik Schick (Krmencik 90)

Simak Rangkuman keseruan Piala Eropa 2020 di sini

Piala Eropa 2020 Timnas Belanda Republik Ceko Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

10.061

Berita Terkait

Liga Indonesia
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Sebelumnya, sang gelandang dipinjamkan Persib Bandung ke Bhayangkara FC.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Liga Indonesia
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Tim berjulukkan Mutiara Hitam itu kini berada di posisi pertama dengan mempunyai 37 poin, usai kalahkan Persiku.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Lainnya
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata akan memulai putaran kedua Proliga 2026 dengan menghadapi Jakarta Pertamina Energi, Minggu (1/2).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Liga Indonesia
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Persija Jakarta sukses merebut tiga poin dari Persita Tangerang pada laga pekan ke-19 Super League 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Liga Indonesia
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Kelompok suporter Persija Jakarta, The Jakmania, terlihat hadir dalam laga kontra Persita Tangerang di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Berita
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Prime Kumite Championship 3 digelar di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Minggu (1/2). Total, ada 13 laga yang digelar.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Inggris
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Arsenal akan bertandang ke Elland Road, markas Leeds United, pada pekan ke-24 Premier League, Sabtu (31/1).
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Italia
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
AC Milan masih aktif jelang penutupan bursa transfer musim dingin 2026. Tiga nama masuk radar Rossoneri, mulai dari bek tangguh hingga striker tajam. Siapa saja targetnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Italia
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
AC Milan baru bertanding pada Rabu (4/2) dini hari WIB di Serie A. Jadwal tak biasa ini dipicu kesibukan sang lawan yang tampil di kompetisi Eropa. Simak penjelasannya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Inggris
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Superkomputer Opta merilis prediksi terbaru juara Premier League musim ini. Arsenal berada di posisi teratas dengan peluang lebih dari 80 persen, unggul atas Manchester City dan Aston Villa.
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Bagikan