Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia Resmi Ditunda ke 2023
BolaSkor.com - FIFA secara resmi telah mengumumkan perubahan jadwal Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Indonesia. Sebelumnya, gelaran dua tahunan ini akan digelar pada Mei 2021, namun karena pandemi COVID-19 yang penyebarannya masih masif membuat, FIFA mengundur jadwal ajang tersebut.
Kepastian ini disampaikan oleh FIFA lewat surat edaran yang dikirimkan pada Kamis (24/12) malam. Dalam edaran tersebut, FIFA menjelaskan beberapa alasan mengapa Piala Dunia U-20 ini harus ditunda.
Selain Piala Dunia U-20 yang digelar di Indonesia, Piala Dunia U-17 yang akan diselenggarakan di Peru akan mengalami penundaan juga. Ajang tersebut juga akan digelar pada tahun 2023 mendatang.
Baca Juga:
“FIFA telah resmi membatalkan penyelenggaraan Piala Dunia U-17 di Peru dan Piala Dunia U-20 di Indonesia pada tahun 2021. FIFA masih menunjuk Peru dan Indonesia di ajang yang sama menjadi tuan rumah pada 2023,” tulis FIFA dalam situs resminya.
“Pembatalan ini dikarenakan pandemi Virus Corona. COVID-19 telah menghadirkan tantangan bagi penyelenggaraan event olahraga internasional. FIFA telah berkoordinasi dengan federasi kedua tuan rumah atas pembatalan ini. Termasuk dengan pemangku kebijakan sepak bola dunia (Para konfederasi sepak bola benua).”
“FIFA berterima kasih kepada Peru dan Indonesia yang terus melakukan persiapan. FIFA berharap dapat terus bekerja sama dengan negara tuan rumah untuk menyelenggarakan turnamen yang sukses (nanti di 2023),” lanjut FIFA.
Guna menghadapi Piala Dunia U-20, Timnas Indonesia U-19 terus mempersiapkan skuatnya. Bahkan David Maulana dan kawan-kawan akan melakukan pemusatan latihan atau training camp (TC) di Spanyol, pada 26 Desember 2020.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal