Piala Dunia 2022: Saatnya Christian Pulisic Mengesankan Graham Potter

Christian Pulisic ingin menjaga performa jelang Piala Dunia 2022.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 19 Oktober 2022
Piala Dunia 2022: Saatnya Christian Pulisic Mengesankan Graham Potter
Christian Pulisic (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Jelang Piala Dunia 2022 yang akan dihelat di Qatar pada November-Desember mendatang para pemain berlomba tampil bagus dengan klubnya masing-masing, berharap dipanggil timnas untuk Piala Dunia.

Beberapa nama memang tak tergantikan dan dijamin tempatnya di timnas, tetapi itu bukan berarti mereka bisa santai. Mereka juga harus menjaga performa di level klub agar prima saat bermain di Piala Dunia 2022.

Salah satu pemain itu adalah winger andalan timnas Amerika Serikat, Christian Pulisic. Pemain berusia 24 tahun belum banyak bermain sejauh ini dengan catatan satu gol, satu assist, dari 10 penampilan dengan total menit penampilan 255 menit.

Pulisic masih berusaha mengesankan Graham Potter setelah sebelumnya jarang dimainkan oleh Thomas Tuchel di Chelsea. Timnas Amerika Serikat jelas butuh pemainnya itu dalam kondisi prima, menilik fakta ia andalan timnas dengan 52 caps dan 21 gol.

Baca Juga:

Kebangkitan Chelsea Era Graham Potter, Empat Kemenangan Beruntun dan Clean Sheet

Aston Villa 0-2 Chelsea: The Blues Tak Terkalahkan di Era Graham Potter

Kepa Arrizabalaga Belum Amankan Status Kiper Utama Chelsea

Kabar bagusnya Potter juga meminta Pulisic untuk selalu siap jika dapat kesempatan bermain. Potter sedianya tidak peduli motivasi pemain untuk mengesankannya, terpenting baginya adalah menyiapkan tim terbaik dan siap bermain untuk Chelsea.

"Anda dapat membayangkan fokus saya adalah pada Chelsea,” kata Potter kepada wartawan di Cobham, seperti dilansir dari Standard Sports.

"Saya mengerti bahwa semua pemain memiliki ambisi dan ingin bermain untuk alasan yang berbeda; untuk keluarga, karier, keuangan, atau Piala Dunia mereka. Tidak apa-apa, tetapi tugas saya adalah memilih tim yang tepat untuk laga apapun."

"Saya tidak mengatakan saya benar sepanjang waktu, saya tidak benar, tetapi seseorang harus membuat panggilan. Dengan Christian, saya akan mengatakan dia fantastis di sekitar tempat itu, sangat baik dengan rekan satu tim, dan berkontribusi melawan Wolves."

"Dia mendorong untuk mendapatkan tempat (bermain), mendorong untuk memulai. Segalanya berubah dengan cepat dalam sepak bola dan dia harus siap," tegas pelatih asal Inggris tersebut.

Tidak mudah bagi Pulisic untuk mendapatkan tempat bermain reguler dalam skuad Chelsea saat ini, pasalnya tim dalam momentum bagus dan pemain lain juga tampil bagus seperti Mason Mount dan Kai Havertz.

Chelsea Christian Pulisic Timnas amerika serikat Amerika Serikat Graham Potter
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Inggris
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Pelatih baru Chelsea, Liam Rosenior, tiba dengan optimisme, tetapi kekalahan 1-2 di Fulham menggarisbawahi besarnya tugas yang ada di depannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Inggris
Liam Rosenior Minta Chelsea Tancap Gas di Sisa Musim
Liam Rosenior memahami apa yang diharapkan dari seorang pelatih Chelsea dan bersemangat menerima peran tersebut.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Liam Rosenior Minta Chelsea Tancap Gas di Sisa Musim
Inggris
Bermain dengan 10 Pemain, Chelsea Kalah di Derby London
Chelsea bermain dengan 10 pemain di Derby London melawan Fulham pada pekan 21 Premier League dan kalah 1-2.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Bermain dengan 10 Pemain, Chelsea Kalah di Derby London
Hasil akhir
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Pekan 21 Premier League dimainkan Kamis (08/01) dini hari WIB dengan dua hasil imbang dari dua tim Manchester, serta kekalahan Chelsea.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Jadwal
Link Streaming Fulham vs Chelsea, Kamis 8 Januari 2026
Pertandingan Fulham vs Chelsea pada pekan ke-21 Premier League 2025-2026 akan digelar di Craven Cottage, Kamis (8/1) pukul 02.30 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Link Streaming Fulham vs Chelsea, Kamis 8 Januari 2026
Inggris
Prediksi Hasil Fulham vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues Tidak Mutlak
Prediksi Fulham vs Chelsea versi superkomputer Opta di Premier League 2025/2026. Chelsea memang diunggulkan, namun peluang Fulham mencuri poin tetap terbuka. Simak persentase menang dan analisis lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi Hasil Fulham vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues Tidak Mutlak
Sosok
Melihat Perjalanan Pelatih Baru Chelsea, Liam Rosenior di Dunia Sepak Bola
Chelsea telah resmi mengenalkan Liam Rosenior sebagai pelatih baru dan dikontrak selama enam tahun setengah. Rosenior tak asing dengan kultur bola di Inggris.
Arief Hadi - Rabu, 07 Januari 2026
Melihat Perjalanan Pelatih Baru Chelsea, Liam Rosenior di Dunia Sepak Bola
Inggris
Dikontrak Enam Setengah Tahun, Chelsea Konfirmasi Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Chelsea telah resmi mengenalkan pelatih baru pengganti Enzo Maresca. Sosok itu adalah pelatih berusia 41 tahun, Liam Rosenior.
Arief Hadi - Selasa, 06 Januari 2026
Dikontrak Enam Setengah Tahun, Chelsea Konfirmasi Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Italia
Seiring Berjalannya Waktu, Christian Pulisic Kian Matang di AC Milan
Investasi yang dilakukan AC Milan kepada Christian Pulisic membuahkan hasil, sebab ia semakin berkembang dan matang dalam permainannya.
Arief Hadi - Selasa, 06 Januari 2026
Seiring Berjalannya Waktu, Christian Pulisic Kian Matang di AC Milan
Bagikan